Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Pemrograman untuk Anak Lewat Seminar dan Launching Buku Pemrograman Scratch

Kompas.com - 23/03/2023, 10:30 WIB
Buku  Pemrograman Scratch untuk Pemula Sumber Gambar: Dok. Elex Media Komputindo Buku Pemrograman Scratch untuk Pemula
Rujukan artikel ini:
Pemrograman Scratch untuk Pemula
Pengarang: Ani Ismayani
|
Editor Ratih Widiastuty

Technology and education now go hand in hand.”

Kalimat tersebut adalah ungkapan yang diberikan oleh Ani Ismayani selaku penulis buku sekaligus narasumber pada acara seminar dan launching buku Pemrograman Scratch untuk Pemula yang diadakan di SD Bunda Hati Kudus (BHK) Grogol pada Sabtu, 04 Maret 2023 lalu.

Acara ini merupakan kolaborasi antara Robologee, SD BHK Grogol, dan Elex Media Komputindo yang kini mengembangkan konten-konten dan acara berbasis keluarga.

Acara dihadiri oleh kurang lebih 30 orangtua murid SD BHK Grogol yang tampak antusias mendengarkan materi seminar.

Di awal pemaparan materi, Ani Ismayani selaku narasumber melakukan survei kepada para peserta menggunakan kartu plicker.

Survei tersebut bertujuan untuk mengetahui penggunaan ponsel pada anak.

Hasilnya menunjukkan bahwa anak-anak dari para orangtua yang hadir mayoritas menggunakan ponsel untuk bermain game.

Bahaya Penggunaan Ponsel pada Anak

Ani Ismayani memaparkan bahwa penggunaan ponsel yang berlebihan pada anak dapat menyebabkan kecanduan, anak menjadi tidak terkontrol, tidak kenal waktu, dan tidak memahami manfaat dari teknologi informasi.

Padahal jika dimanfaatkan dengan baik, ponsel bisa menjadi media belajar yang positif bagi anak.

Belajar Pemrograman Menyenangkan

Siapa bilang belajar pemrograman adalah hal yang sulit dan membuat pusing? Melalui pemaparan materinya, Ani Ismayani memberikan pemahaman bahwa belajar pemrograman adalah hal yang menyenangkan dan bisa menjadi salah satu solusi pemanfaatan ponsel bagi anak.

Anak bisa bermain sambil belajar membuat game sederhana menggunakan Scratch.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Scratch adalah bahasa pemrograman berbasis blok yang dijalankan dengan cara drag and drop.

Tidak ada penulisan kode sehingga sangat mudah dipelajari oleh anak.

Dengan belajar pemrograman scratch, anak tidak hanya dapat memanfaatkan ponsel secara positif, tetapi juga mampu mengembangkan kemampuan computational thinking dan pemecahan masalah.

Media Interaksi Orangtua dan Anak

Belajar pemrograman Scratch juga dapat menjadi sarana bonding dan quality time bagi orangtua bersama anak.

Orangtua bisa membersamai anak belajar pemrograman dengan memiliki referensi belajar yang cukup, salah satunya melalui buku Pemrograman Scratch untuk Pemula.

Melalui panduan yang ada pada buku, orangtua bisa mengajak anak untuk mengerjakan proyek bersama dan membiarkan anak untuk berkreasi.

Orangtua juga bisa mengikutsertakan anaknya dalam komunitas belajar yang aksesnya sudah tersedia dari buku.

Tidak hanya itu, di dalam buku juga tersedia contoh-contoh proyek yang bisa diikuti, dimodifikasi, ataupun dikembangkan oleh anak.

Dengan pendampingan belajar bersama orangtua, anak akan bisa belajar pemrograman sejak usia dini melalui program Scratch.

Acara berjalan lancar dan ditutup dengan penyerahan hadiah bagi tiga orang penanya terbaik.

Setelah acara selesai, para peserta masih bisa untuk berkunjung ke stand bazar buku yang juga diadakan di lokasi yang sama.

Buku Pemrograman Scratch untuk Pemula dapat dibeli di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau