Mari kita jelajahi keajaiban dunia satwa, dari karakteristik unik hingga habitat para burung yang menakjubkan.
Kamu bahkan bisa bereksperimen mengundang burung ke halaman belakang rumahmu.
Temukan fakta-fakta menarik dan lakukan eksperimen langsung dengan buku ini!
Pada dasarnya, anak-anak memiliki rasa ingin tahu yang tinggi.
Terutama, pada masa-masa formatif, sekitar umur 1 tahun hingga 8 tahun.
Oleh karena itu, para ahli sering kali menekankan masa ini sebagai "masa emas" untuk mengenalkan anak dengan dunia sekitarnya.
Dengan rasa ingin tahu yang tinggi dan minat untuk bertualang, banyak anak mempunyai ketertarikan dengan topik-topik spesifik, misalnya tentang dinosaurus, lautan, atau bahkan fauna.
Ensiklopedia Pintar Satwa: Burung bisa menjadi pilihan bacaan untuk si kecil.
Buku ini mengenalkan sekitar 30 spesies burung beserta habitatnya, mulai dari penguin yang hidup di tempat bersalju, hingga burung beo yang hidup di hutan hujan.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Setiap burung digambarkan dengan ilustrasi menarik untuk mempermudah anak-anak memahami dan mengingatnya bentuknya.
Dengan warna cerah, ilustrasi di setiap halamannya terlihat begitu hidup dan menarik perhatian.
Tak hanya itu, bahasa yang digunakan juga sederhana dan mudah dipahami bagi anak-anak.
Selain menarik dan informatif, ensiklopedia anak ini juga interaktif.
Ada halaman eksperimen yang mendorong anak untuk belajar secara kreatif dan imaginatif, contohnya dengan membuat pakan burung sederhana.
Eksperimen ini juga mengajarkan anak menjadi lebih sabar karena perlu menunggu dan mengamati burung yang datang memakan pakan.
Uniknya, ensiklopedia ini juga membahas burung yang terancam punah. Bagian ini mendorong kecintaan anak pada lingkungan sekitarnya juga.
Ensiklopedia ini telah dilengkapi dengan glosarium sehingga membantu si kecil memahami konten buku secara menyeluruh dan mendalam.
Ayah dan Bunda juga bisa menggunakan glosarium tersebut untuk mengecek pemahaman anak, lho! Seri ini hadir dengan dua judul lainnya, yaitu; Ensiklopedia Pintar Satwa: Serangga dan Ensiklopedia Pintar Satwa: Dunia Hewan.
Kamu bisa dapatkan bukunya di Gramedia.com.