Kondisi ekonomi yang lesu saat ini membuat banyak perusahaan terpaksa melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) demi kelangsungan bisnisnya.
Hal ini tentu menimbulkan kekhawatiran bagi para pengusaha, khususnya mereka yang baru merintis.
Mereka pun bertanya-tanya, apakah PHK adalah satu-satunya solusi? Bagaimana agar bisa bertahan di tengah krisis tanpa harus mengambil keputusan ekstrem ini?
Sebenarnya, setiap perusahaan yang memutuskan untuk melakukan PHK pasti sudah mempertimbangkan berbagai alternatif sebelumnya.
Namun, bagi pengusaha pemula, ada banyak strategi lain yang bisa diterapkan sebelum mengambil keputusan besar tersebut.
Dalam buku How to Start Your Own Business, sebuah panduan ideal bagi pengusaha yang baru merintis, dijabarkan beberapa langkah yang dapat membantu untuk bertahan di tengah krisis, antara lain:
Karena tidak pernah mengetahui kapan krisis terjadi, kita perlu menyusun strategi untuk menghadapi krisis tersebut.
Rencana yang dibuat untuk satu krisis bisa saja berguna untuk diaplikasikan di krisis yang lain.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Misalnya, strategi bekerja jarak jauh dan memberi layanan pelanggan secara daring jika terjadi epidemi flu, bisa digunakan jika terjadi bencana alam, seperti banjir atau gempa bumi, yang bisa membatasi mobilitas orang-orang.
Berikut langkah-langkah dalam menyusun rencana krisis, yang dikutip dari buku How to Start Your Own Business:
Dengan memiliki strategi yang matang, pengusaha pemula dapat lebih siap menghadapi tantangan di masa krisis.
Keputusan yang diambil dengan perhitungan yang matang akan membantu bisnis bertahan bahkan berkembang di tengah situasi sulit.
Jika ingin mempelajari lebih jauh terkait mengelola bisnis rintisan, cobalah baca buku How to Start Your Own Business.
Dalam buku ini, Anda akan menemukan beragam hal yang perlu diketahui sebelum memulai bisnis, seperti memunculkan ide bisnis, menemukan celah pasar, hingga membuat strategi bisnis.
Selain itu, ada pula pembahasan mengenai langkah-langkah yang perlu diambil untuk memulai bisnis, hal-hal yang perlu diketahui tentang cara menjalankan bisnis, hingga cara menumbuhkan bisnis, mengelola perubahan, mempertahankan pelanggan, serta menjual bisnis ketika tiba waktunya untuk memulai hal baru.
Baca dan dapatkan buku How to Start Your Own Business sekarang juga di Gramedia.com.