Terdapat beberapa makanan penyebab leukosit tinggi yang perlu kita hindari untuk mengkonsumsinya.
Apa itu leukosit? Leukosit merupakan nama lain dari sel darah putih.
Leukosit mempunyai fungsi untuk membantu tubuh melawan infeksi dan beberapa penyakit yang menyerang tubuh.
Namun, saat jumlah leukosit atau sel darah putih dalam darah meningkat, kondisi itu disebut dengan leukositosis.
Leukosit tinggi menyebabkan gangguan aliran darah dan membahayakan tubuh.
Gejala yang dirasakan ketika leukosit tinggi yakni demam, perdarahan, mudah memar, tubuh selalu terasa kelelahan dan pusing.
Leukosit tinggi disebabkan karena adanya peradangan, infeksi, alergi dan kanker darah.
Leukosit tinggi menyebabkan jumlah sel darah putih terlalu banyak di dalam tubuh, dan bisa menyebabkan kematian.
Ada beberapa makanan yang dapat menyebabkan leukosit menjadi tinggi.
Apa saja? Simak di sini, yuk!
Makanan penyebab leukosit tinggi yang pertama yakni makanan cepat saji.
Makanan cepat saji merupakan makanan yang dimasak dengan sangat cepat, sehingga mengandung lemak jenuh.
Selain itu, makanan cepat saji juga tinggi kalori dan juga tinggi garam.
Dengan berbagai kandungan tersebut, makanan cepat saji bisa meningkatkan produksi sel darah putih.
Makanan penyebab leukosit tinggi berikutnya yakni makanan yang dipanasi ulang.
Biasanya apabila ada makanan sisa, kita akan menyimpan makanan tersebut semalaman dan memanasi ulang makanan pada keesokkan harinya.
Makanan yang dipanasi ulang menjadi penyebab leukosit tinggi bahkan mengakibatkan kanker yang berbahaya, karena kandungan gizi di dalam makanan tersebut sudah berkurang.
Makanan penyebab leukosit tinggi selanjutnya yakni kue manis.
Kue manis mengandung gula tambahan yang tinggi, sehingga meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh, yang mengganggu produksi sel darah putih.
Dengan demikian, kue manis juga bisa melemahkan sistem imunitas tubuh, dan memicu penyakit diabetes tipe 2.
Makanan penyebab leukosit tinggi berikutnya yakni makanan terlalu pedas.
Makanan terlalu pedas tidak baik untuk tubuh terutama pada sistem pencernaan.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Ketika sistem pencernaan terganggu, maka sistem pertahanan tubuh akan memproduksi sel darah putih lebih banyak dari biasanya, dan imunitas tubuh akan melemah.
Makanan penyebab leukosit tinggi selanjutnya yaitu makanan berminyak.
Makanan berminyak memiliki kandungan lemak jenuh dan kolesterol, sehingga bisa merusak sistem imunitas tubuh, menyumbat aliran darah, dan menyebabkan obesitas.
Makanan penyebab leukosit tinggi berikutnya yakni makanan kemasan.
Makanan kemasan mengandung bahan kimia yang bisa mengawetkan makanan tersebut.
Bahan kimia makanan tersebut bisa menyebabkan kanker dan meningkatkan produksi sel darah putih dalam tubuh.
Selain itu, di dalam makanan kemasan mengandung gula dan garam tinggi yang tidak baik untuk tubuh.
Selain makanan penyebab leukosit tinggi, minuman bersoda juga bisa menyebabkan leukosit tinggi.
Hal ini lantaran minuman bersoda mengandung kadar gula tambahan yang tinggi, dan tidak baik untuk kesehatan.
Minuman yang mengandung alkohol juga sebaiknya dihindari, karena menyebabkan kerusakan pada organ-organ vital di dalam tubuh.
Selain makanan penyebab leukosit tinggi, kamu juga perlu mengetahui cara mengatasi leukosit tinggi.
Apabila kamu mengalami leukosit tinggi, sebaiknya melakukan pengobatan segera.
Leukosit tinggi bisa menyebabkan gangguan terhadap aliran darah.
Untuk itu, berikut cara mengatasi leukosit tinggi dikutip dari laman Ciputra Hospital:
Namun demikian, apabila kamu tak yakin penyebab leukosit tinggi dan cara mengatasinya, sebaiknya kamu segera konsultasikan ke dokter.
Demikian penjelasan daftar makanan penyebab leukosit tinggi dan cara mengatasinya.
Ingin mengetahui lebih banyak tentang isu kesehatan? Kamu bisa membaca Sehat & Bugar dengan Obat Herbal yang ditulis oleh Andari Faiha, Lastika Saraswati.
Buku ini mengulas berbagai keunggulan obat herbal dan racikan obat herbal yang bisa dicoba sehari-hari untuk menjaga kebugaran.
Dengan mempelajari isi buku ini, kamu tidak perlu selalu mengandalkan dokter dan obat-obatan dari apotek untuk mengobati beberapa penyakit.
Tentunya cara ini akan lebih murah dan hemat untuk dicoba.
Yuk segera dapatkan bukunya di Gramedia.com.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.