Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro

Kompas.com - 04/06/2024, 09:00 WIB
 Buku Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro Sumber Gambar: Dok. Bhuana Ilmu Populer Buku Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro
Rujukan artikel ini:
Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro
Pengarang: Watiek Ideo & Nindia…
Penulis Pieter
|
Editor Ratih Widiastuty

Saat saya sedang main PlayStation di rumah, saya disamperin sama anak saya Leo.

Leo bilang ke saya kalau dia disuruh presentasi besok di sekolahnya.

“Papih, besok abang ada presentasi,” kata Leo.

“Presentasi apatu?”

“Ituu ... disuruh cari soal Pangeran Diponegoro”

Saya sempat bingung karena saya pribadi juga sudah lupa dengan pahlawan pahlawan lokal apalagi Pangeran Diponegoro.

“Yauda, kalo gitu kita ke toko buku aja beli bukunya biar gampang,” ucap saya ke anak saya yang satu ini.

Akhirnya, kita berdua memutuskan untuk pergi ke toko buku terdekat.

Saat, sampai saya dan Leo menuju ke bagian “Buku Anak”.

Di mana buku-buku anak banyak ditata dengan rapi.

“Kamu cari gih bukunya buat besok.”

Setelah beberapa menit kemudian …

“Ada nih, pih, udah ketemu”

“Udah? Itu aja, kan?” tanya saya.

“Udah.”

Tumben, biasanya anak ini banyak maunya. Setelah membayar di kasir, kita pergi menuju ke rumah.

“Boy, kamu baca-baca dulu bukunya”

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

“Barengin sama Papih aja.”

“Yaa.”

Pendekatan Kreatif

Setelah saya membaca buku ini dengan anak saya, dapat disimpulkan bahwa buku Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro menggunakan pendekatan yang kreatif dan menarik bagi anak-anak.

Dengan ilustrasi berwarna yang menarik, penulis dan ilustrator berhasil menghidupkan kembali masa-masa perjuangan Pangeran Diponegoro.

Setiap halaman dipenuhi dengan gambar-gambar yang menggambarkan kejadian-kejadian penting, seperti pertempuran besar, strategi perang, dan momen-momen krusial dalam kehidupan sang pahlawan.

Ilustrasi yang kaya warna dan detail ini tidak hanya berfungsi sebagai penarik perhatian, tetapi juga sebagai alat bantu visual untuk membantu anak-anak memahami konteks sejarah.

Anak-anak dapat melihat langsung gambaran situasi pada saat itu, mulai dari pakaian yang dikenakan, senjata yang digunakan, hingga kondisi alam di sekitarnya.

Cerita yang Menginspirasi

Cerita dalam buku Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro disusun dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami oleh anak-anak.

Namun, kesederhanaan ini tidak mengurangi kedalaman pesan yang ingin disampaikan.

Melalui kisah Pangeran Diponegoro, anak-anak diajak untuk belajar tentang nilai-nilai keberanian, patriotisme, dan keteguhan hati dalam menghadapi penindasan.

Membangun Kesadaran Sejarah Sejak Dini

Buku ini juga dilengkapi dengan fakta-fakta menarik tentang Perang Jawa dan kehidupan Pangeran Diponegoro.

Dengan cara ini, buku ini tidak hanya menjadi alat belajar, tetapi juga sarana hiburan yang edukatif.

Buku ini ditulis dengan bahasa yang mudah dimengerti dan dilengkapi dengan ilustrasi yang menarik mengenai Perang Diponegoro.

Buku ini cocok untuk anak-anak dan remaja yang ingin belajar tentang sejarah perjuangan pahlawan nasional Indonesia.

Dengan memperkenalkan sejarah kepada anak-anak sejak dini sangat penting untuk membangun kesadaran dan rasa cinta tanah air.

Melalui Seri Pahlawan Nasional: Pangeran Diponegoro, anak-anak dapat mengenal lebih dekat tokoh-tokoh yang telah berjasa bagi bangsa Indonesia.

Buku ini menjadi jendela kecil yang membuka wawasan mereka terhadap sejarah perjuangan bangsa dan menginspirasi mereka untuk mengapresiasi dan meneruskan semangat para pahlawan.

Dapatkan segera bukunya di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com