Penelitian adalah suatu kegiatan pengolahan, pengumpulan, dan penyajian data secara objektif dan sistematis yang tujuannya untuk menguji sebuah hipotesis atau memecahkan masalah tertentu.
Di dunia penelitian, ada beberapa macam dan tipe penelitian yang biasanya dilakukan oleh seorang peneliti, salah satunya adalah penelitian eksperimen.
Saat mendengar istilah penelitian eksperimen, kamu mungkin akan membayangkan seorang peneliti berusia setengah abad yang berada di laboratorium ditemani dengan gelas-gelas kimia.
Padahal penelitian eksperimen tidak harus selalu berada di laboratorium kimia, apalagi di zaman yang sudah serba canggih seperti sekarang.
Pada zaman modern, beragam metode penelitian sudah mulai berkembang dan bisa dilakukan pada semua bidang ilmu pengetahuan mulai dari sastra, saintek, hukum, sejarah, dan masih banyak lagi.
Tidak hanya para ilmuwan, mahasiswa yang sedang menyelesaikan tugas akhir juga sering kali menggunakan metode penelitian eksperimen.
Kamu bisa simak pengertian, tujuan, dan contoh penelitian eksperimen berikut ini.
Penelitian eksperimen adalah salah satu jenis penelitian yang bertujuan untuk mencari tahu pengaruh antara satu variabel dengan variabel lain, variabel tersebut sudah lebih dulu ditemukan atau dimiliki oleh peneliti sebelumnya.
Dengan kata lain, penelitian eksperimen ini juga bertujuan untuk membuktikan ada atau tidaknya hubungan sebab dan akibat dari hasil penelitian yang telah ada sebelumnya.
Selain itu, para ahli juga memberikan pendapatnya mengenai pengertian penelitian eksperimen, beberapa diantaranya adalah:
Penelitian eksperimen merupakan jenis penelitian yang para penelitinya melakukan sebuah manipulasi terhadap suatu variabel supaya hasilnya nanti dapat mempengaruhi keberadaan variabel tersebut.
Penelitian eksperimen adalah sebuah situasi penelitian yang menggunakan setidaknya 1 variabel bebas yang disebut sebagai variabel eksperimental.
Menurut Kerlinger, penelitian eksperimen adalah kegiatan yang para penelitinya melakukan kontrol terhadap 1 atau lebih variabel, sekaligus juga melakukan pengamatan terhadap variabel lain untuk menemukan adanya hubungan keberadaan berbagai variabel tersebut.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh dari suatu tindakan terhadap kelompok tertentu, yang hasilnya nanti akan dibandingkan dengan kelompok lainnya.
Oleh karena itu, penelitian eksperimen ini juga bertujuan untuk menemukan hubungan sebab-akibat dari 1 variabel dengan variabel lainnya.
Dalam penelitian eksperimen, penilaian tidak terbatas pada mengukur metode penelitiannya saja, tapi juga menguji seberapa tingginya tingkat pengaruh variabel yang ada dalam kelompok yang berbeda.
Hal ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh variabel bebas terhadap variabel dependen atau variabel yang terikat.
Dalam penelitian eksperimen, hanya variabel bebas yang bisa diubah dan dimanipulasi tergantung dari keinginan si peneliti, sedangkan variabel lainnya harus dibiarkan tetap.
Dalam penelitian eksperimen, perlu ada kegiatan observasi terhadap variabel, baik variabel tetap (variabel dependen) maupun variabel bebas.
Ada beberapa contoh tema penelitian eksperimen yang bisa kamu jadikan sebagai referensi penelitianmu sendiri.
Di dunia pendidikan, dikenal juga istilah penelitian kualitatif dan kuantitatif, tapi ternyata masih banyak orang yang belum memahami perbedaannya.
Untuk itu, kamu bisa membaca buku Metode Penelitian Kuantitatif & Kualitatif: Teori, Penerapan, dan Riset Nyata.
Buku ini berisi materi-materi penting terkait dengan metode penelitian kualitatif dan kuantitatif mulai dari teori sampai riset nyata sehingga kamu lebih mudah untuk memahaminya.
Buku ini akan menjelaskan berbagai hal yang sangat dibutuhkan oleh para mahasiswa saat harus menyusun tugas akhir ataupun bagi para peneliti yang tengah membuat penelitian tertentu.
Dengan membaca buku ini, kamu tidak hanya akan memahami materi-materi dasar tapi juga mengetahui jenis-jenis kualitatif dan kuantitatif, metode atau teknik pengumpulan data, cara menentukan tema penelitian, dan masih banyak lagi.
Buku ini bisa langsung kamu pesan di website Gramedia.com.