Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Kue Lebaran yang Mesti Ada

Kompas.com - 16/05/2024, 11:08 WIB
Rekomendasi Kue Lebaran  Sumber Gambar: Pexels.com Rekomendasi Kue Lebaran 
Rujukan artikel ini:
Ayo Masak Ayo Makan- Cookies…
Pengarang: Linda (Tjoeng Siu Fong)
|
Editor Ratih Widiastuty

Lebaran merupakan momen silaturahmi sekaligus kumpul keluarga yang tidak luput dengan kehadiran kue kering di dalamnya.

Kehadiran kue kering dalam momen lebaran sudah menjadi tradisi dan kebiasaan yang akan terasa kurang apabila tidak disajikan.

Memang, di balik lezatnya kue kering dibutuhkan effort lebih untuk membuatnya karena prosesnya yang tidaklah mudah.

Maka tidak mengherankan apabila banyak orang lebih memilih untuk membeli kue kering daripada membuatnya sendiri dengan alasan efisiensi.

Selain mempunyai rasa yang lezat, kue kering juga memiliki bentuk dan varian yang beragam karena di masing-masing daerah memiliki resep serta ciri khas tersendiri.

Kue kering memang sudah sangat identik kehadirannya dengan momen hari raya sehingga tidak mengherankan jika banyak orang berbondong-bondong untuk membeli atau membuatnya sendiri.

Apa saja kue lebaran yang wajib ada saat lebaran? Berikut lima kue kering yang harus ada saat momen hari raya.

Rekomendasi Kue Lebaran

1. Nastar

Nastar adalah kue kering khas lebaran dengan adonan yang cenderung empuk dan diisi selai nanas di dalamnya.

Selain teksturnya yang lembut di mulut, rasa asam dan manis selai nanas juga membuat nastar menjadi favorit banyak orang.

Nastar sendiri terbuat dari tepung terigu, mentega, tepung maizena, gula, kuning telur, dan selai nanas sebagai isiannya.

Agar nastar bisa awet, maka jangan lupa untuk memasukkannya ke dalam stoples kaca agar kondisinya bisa tetap baik.

2. Putri Salju

Mirip seperti namanya, kue putri salju mempunyai bentuk bulan sabit yang ditaburi dengan gula halus berwarna putih.

Putri salju memiliki tekstur yang cukup padat dan renyah sehingga memberikan efek tersendiri di mulut saat dinikmati.

Oleh karena itu, untuk membuat kue putri salju dibutuhkan cetakan berbentuk bulan sabit untuk mempermudah membentuknya.

Rasanya yang dominan manis dari gula halus seolah mampu menghipnotis siapa saja yang menikmatinya di hari lebaran.

3. Kastengel

Kue lebaran selanjutnya yang mesti ada saat lebaran adalah kastengel.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Kue kastengel sendiri didominasi dengan rasa keju yang kuat sehingga memberikan cita rasa asin yang khas.

Gurihnya rasa keju memberikan aroma tersendiri dari kue kastengel yang biasanya menjadi pesaing ketat dari kue nastar.

Apalagi tambahan olesan kuning telur di atas kue kastengel membuatnya semakin menggoda untuk dinikmati saat hari Raya.

4. Semprit

Kue semprit memiliki bentuk yang unik sehingga tidak pernah ketinggalan untuk disajikan saat lebaran.

Tekstur yang lembut dan rasanya yang manis, menjadikan kue kering yang satu ini sangat cocok dihidangkan dengan teh di sore hari.

Bentuk kue semprit yang menyerupai ulat juga membuat anak-anak tertarik untuk mencicipinya.

Tidak lupa, biasanya kue semprit juga dihidangkan dengan sedikit topping di atasnya, bisa berupa selai, coklat, atau sukade.

5. Kue Kacang

Kue kacang memberikan cita rasa gurih dan manis dari kacang tanah yang diolah bersama tepung terigu, telur, dan gula.

Kue kacang akan sangat cocok dinikmati bersama keluarga saat hari lebaran karena memang rasanya mudah diterima oleh siapa saja.

Apalagi tekstur kacang tanah yang renyah akan sangat cocok dijadikan filling kue kering untuk memberikan sensasi tersendiri.

Tidak mengherankan jika kue kacang harus menjadi salah satu kudapan yang wajib ada saat lebaran.

Kue kering sendiri ternyata banyak sekali ragamnya sehingga tidak cukup rasanya apabila membahas kelima kue ini saja.

Jika ingin membuat varian kue kering lainnya, maka buku Ayo Masak Ayo Makan – Cookies: Resep Antigagal untuk Usaha Boga bisa dijadikan sumber referensi.

Buku ini hadir untuk menjadi pegangan bagi siapa saja yang ingin memulai usaha boga tentunya dengan resep anti gagal untuk pembuatan cookies.

Beberapa resep cookies seperti Lipat Lenso, Putri Salju Mede, Martabak Cookies, Klepon Cookies, Kue Kacang Jadul, Kastengel, Nastar Taiwan, dan masih banyak lagi.

Pesan dan beli buku Ayo Masak Ayo Makan – Cookies: Resep Antigagal untuk Usaha Boga sekarang juga di Gramedia.com agar bisa berkreasi cookies yang menarik.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com