Di dalam ilmu psikologi, kita mengenal tentang psikologi perkembangan yang mengasumsikan bahwa kemampuan kognitif, hubungan sosial, serta aspek vital lainnya dari sifat manusia, berkembang dan berubah sepanjang hidup.
Sebagai orang tua dan atau sebagai tenaga pendidik, ada baiknya untuk mengetahui bagaimana perasaan anak dalam periode waktu perkembangan itu, bagaimana dia memandang dunianya, dan tantangan apa yang mereka hadapi.
Ini membantu para orang tua dan guru dalam bersikap serta menyusun konten pembelajaran sesuai dengan perkembangan anak.
Fase kanak-kanak atau disebut juga dengan fase awal terjadi saat anak ada dalam rentang usia 3 - 6 tahun.
Di dalam rentang usia ini ditandai dengan perbedaan besar dalam kecepatan perkembangan antara satu anak dengan anak lainnya.
Misalnya saja sebagian kecil anak memperoleh keterampilan mengendarai sepeda pada usia tiga tahun, sementara sebagian besar pada usia lima hingga enam tahun.
Kedua contoh ini menunjukkan bahwa pembelajaran terjadi pada kecepatan yang sangat berbeda.
Sebagai orangtua kadang ada yang merasa terganggu ketika anak lain lebih cepat dibandingkan dengan anak mereka sendiri.
Padahal menurut ilmu psikologi, perbedaan dalam kecepatan perkembangan ini wajar dan normal.
Psikologi perkembangan menunjukkan bahwa setiap anak memiliki cara belajar dan kecepatan belajarnya masing-masing.
Karakteristik dalam fase awal diantaranya adalah:
Ketika anak berusia enam tahun, biasanya mereka sudah memasuki bangku sekolah dasar.
Selama di sekolah dasar, pemikiran anak-anak berkembang secara fundamental.
Hal yang menjadi isu di dalam fase pengembangan ini adalah motivasi belajar.
Apakah mereka menyukai tugas di sekolah? Apakah anak menyadari bahwa untuk mengerti suatu pelajaran, dia membutuhkan usaha yang berbeda?
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Ada mata pelajaran yang mungkin cepat dia tangkap, namun ada pula mata pelajaran lain yang mana membutuhkan usaha yang lebih besar.
Kemudian ada juga permasalahan mengenai apakah guru mengenali usahanya dan bagaimana performa dia di kelas.
Pada fase ini anak-anak mulai mengenal harga diri, yang sangat dipengaruhi oleh lingkungan sosial.
Karakteristik dalam fase tengah dan akhir diantaranya adalah:
Sebaiknya, sedini mungkin kita harus mempersiapkan asupan gizi yang baik untuk anak.
Di dalam buku Makanan Terbaik untuk Tumbuh Kembang Bayi (Usia 6-12 Bulan), penulis yang merupakan dokter gizi menjelaskan pentingnya mengetahui makanan terbaik bagi bayi, dengan mempelajari apakah zat yang terkandung di dalamnya adalah yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan.
Menu makanan yang paling baik untuk bayi adalah makanan yang bervariasi setiap hari agar semua kebutuhan karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral tercukupi secara seimbang.
Buku Makanan Terbaik untuk Tumbuh Kembang Bayi (Usia 6-12 Bulan) membahas pula mengenai makanan apa yang harus dihindari bagi buah hati.
Kemudian porsi, temperatur, hygiene, metode masak, tekstur makanan, peralatan makan apa yang sebaiknya digunakan, peralatan masak hingga penyimpanan.
Buku disajikan dengan cetakan berwarna pastel yang memanjakan mata dan mudah dipahami terutama bagi ibu yang baru pertama kali memiliki buah hati.
Ada juga daftar makanan bayi sesuai umur dan selain itu penulis membagi bab sesuai dengan masa tumbuh kembang bayi sampai berusia di atas 12 bulan.
Resep makanan yang ada di dalam buku Makanan Terbaik Untuk Tumbuh Kembang Bayi (Usia 6-12 Bulan) dapat kamu praktekan.
Selain lebih hemat karena memasak sendiri, juga tentunya lebih sehat dibandingkan makanan jadi yang tersedia di supermarket.
Buku Makanan Terbaik Untuk Tumbuh Kembang Bayi (Usia 6-12 Bulan) dapat kamu beli secara online di Gramedia.com atau bisa juga di toko buku Gramedia di kotamu.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.