Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bacaan Hasbunallah Wanikmal Wakil, Dzikir yang Mampu Menentramkan Hati

Kompas.com - 04/07/2023, 16:30 WIB
Bacaan Hasbunallah Wanikmal Wakil Sumber: pexels/ali burhan Bacaan Hasbunallah Wanikmal Wakil
Rujukan artikel ini:
Kitab Shalat Dzikir - Doa,…
Pengarang: Luqman Al-Hakim
|
Editor Rahmad

Sebagai seorang muslim, kamu mungkin pernah mendengar bacaan hasbunallah wanikmal wakil, bukan?

Kalimat dzikir hasbunallah wanikmal wakil merupakan sebuah kalimat yang sederhana, tetapi di dalamnya mengandung makna yang sangat luar biasa. Hasbunallah wanikmal wakil mempunyai banyak arti.

Namun, berdasarkan penafsiran secara bahasa maupun substansi, para ulama memberikan arti dan makna yang sama. Begitu juga dengan sumber-sumber teks Islam yang ada.

Kalimat hasbunallah wanikmal wakil sering kali dianjurkan untuk kita baca sebagai bacaan kalimat dalam berdzikir.

Berikut penjelasan tentang bacaan hasbunallah wanikmal wakil beserta dengan makna yang terkandung di dalamnya. Simak penjelasannya berikut ini, ya!

Bacaan dan Arti Hasbunallah Wanikmal Wakil

Sebagai seorang manusia, terkadang kita mengalami sebuah himpitan dalam persoalan hidup.

Nah, yang menjadi salah satu cara untuk kitab isa mengatasinya adalah dengan cara membaca dzikir. Dzikirnya adalah hasbunallah wanikmal wakil.

Berikut ini adalah kalimat hasbunallah wanikmal wakil yang diambil dari al-quran dalam surat Ali Imran ayat 173 dalam tulisan latin:

Alladziina qoola lahumun-naasu innan-naasa qad jama’ụ lakum fakhsyauhum fa zaadahum iimaanaw wa qaalụ ḥasbunallaah wa nikmal wakil.

Artinya: “(Yaitu) orang-orang (yang menaati Allah dan Rasul) yang ketika ada orang-orang mengatakan kepadanya, ‘Orang-orang (Quraisy) telah mengumpulkan pasukan untuk menyerang kamu, karena itu takutlah kepada mereka,’ ternyata (ucapan) itu menambah (kuat) iman mereka dan mereka menjawab, ‘Cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan Dia sebaik-baik pelindung.”

Dzikir hasbunallah wanikmal wakil juga terdapat di dalam sebuah hadits, sahabat Abdullah bin Abbas pernah mengatakan bahwa “hasbunallah wanikmal wakil” merupakan doa yang dianjatkan oleh Nabi Ibrahim AS saat beliau akan dilempar ke dalam api yang membara.

Makna Hasbunallah Wanikmal Wakil

1. Sebagai pelindung

Berdasarkan pada penjelasan di atas, bahwa ayat hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir memiliki arti “cukuplah Allah yang menjadi tempat diri bagi kamu, sebaik-baiknya pelindung dan sebaik-baiknya penolong kami” atau secara singkatnya bisa kita maknai dengan “cukuplah Allah sebaik-baiknya pelindung dan penolong kami”.

Kalimat dzikir hasbunallah wanikmal wakil menjadi sarana sekaligus sebagai pengingat kita untuk mendekatkan diri kita kepada Allah SWT, sekaligus juga menjadi satu-satunya pelindung dan penolong bagi umat manusia.

2. Tawakal

Selain itu, kalimat dzikir hasbunallah wanikmal wakil juga menjadi rasa serta bentuk dari ketawakalan seorang hamba kepada Allah SWT.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Kemudian, secara sepenuh hati menyerahkan jiwa dan raga kepada Allah. Baik dalam segala urusan, masalah, serta beban yang kita tanggung selama hidup.

Maka dari itu, Ikhlas serta tawakal berserah kepada Allah menjadi salah satu makna dan arti dari hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir.

3. Allah Maha Esa

Kemudian, makna dari hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir secara tersirat atau implisitnya adalah menyatakan tentang keesaan Allah sebagai satu-satunya dzat yang layak untuk kita bisa berserah diri, memohon perlindungan, dan memohon pertolongan.

Kita dilarang untuk mengandalkan pertolongan serta perlindungan selain kepada Allah SWT.

Sebab, Allah SWT merupakan sebaik-baiknya dzat yang patut untuk kita sembah dan hanya kepada Allah lah kita meminta pertolongan.

Dzikir hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir merupakan bentuk bergantungnya diri kita kepada Allah SWT.

Bentuk tawakal serta Ikhlas dan juga manifestasi dari permohonan pertolongan untuk mengembalikan segala urusan yang kita hadapi kepada-Nya.

Berdoa dan berdzikir dengan mengikuti sunnah Rasul jauh lebih utama dan lebih mudah dikabulkan oleh Allah.

Kamu bisa menemukan berbagai macam dzikir melalui buku yang berjudul Kitab Shalat Dzikir - Doa, Shalawat, Dan Istighfar Sepanjang Tahun karya Luqman Al-Hakim.

Buku ini berisikan tuntunan secara lengkap tentang berbagai macam ibadah yang dapat dilaksanakan oleh setiap umat muslim dalam kehidupan sehari-hari dan sepanjang tahun.

Buku yang terdiri dari 280 halaman ini sangatlah lengkap. Ditambah juga dengan adanya dalil-dalil yang dapat dipertanggungjawabkan.

Selain itu, gaya Bahasa yang ada di dalam buku ini sangat ringan dan mudah untuk dipahami.

Buku ini bisa dibaca dengan mudah oleh siapa saja. Buku ini bisa langsung kamu pesan dan beli melalui gramedia.com.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com