Memiliki wajah yang cantik dan terawat tentunya menjadi dambaan dan impian semua orang, terutama pada wanita.
Kulit yang putih dan bibir sehat berwarna merah muda sering kali dianggap sebagai bagian utama dari kecantikan seseorang.
Kaum hawa pada umumnya sering bermasalah dengan bibir yang berwarna hitam karena bisa mengurangi rasa percaya diri dan membuat wajah terlihat jauh lebih kusam.
Padahal, bibir yang hitam ini bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor, misalnya karena gaya hidup yang tidak sehat atau kelebihan kandungan melanin di bagian bibir.
Oleh karena itu, kamu perlu meluangkan sedikit waktu untuk merawat bibir agar tetap dalam keadaan sehat, ternutrisi, dan pastinya selalu terlihat berwarna merah muda.
Berikut ini adalah beberapa penyebab warna bibir jadi menghitam dan cara alami yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya.
Salah satu penyebab menghitamnya area bibir adalah karena kebiasaan merokok yang terlalu berlebihan.
Zat nikotin dan benzopiren dalam asap tembakau akan mendorong produksi melanin pada kulit sehingga bisa merubah warna bibir menjadi gelap.
Selain membuat bibir menjadi tampak lebih hitam, merokok juga tentunya memiliki banyak dampak negatif bagi kesehatan tubuh.
Zat kafein yang terdapat dalam beberapa minuman seperti kopi memang bisa membantu meningkatkan konsentrasi, tapi juga bisa memicu perubahan warna pada bibir.
Terlalu banyak mengonsumsi minuman yang mengandung kafein juga akan mendorong produksi melanin yang akhirnya bisa membuat bibir jadi menghitam.
Untuk menghilangkan kebiasaan ini, kamu bisa minum lebih banyak air putih dalam sehari, agar kesehatan bibir dan kesegaran tubuh kamu tetap terjaga.
Selain mengubah warna kulit, paparan sinar matahari langsung juga akan membuat tubuh menyerap banyak sinar ultraviolet yang mampu menghitamkan warna di area bibir.
Penting untuk memakai pelindung matahari di seluruh area kulit wajah dan tubuh, serta lip balm dengan spf minimal 30 untuk tetap terlindungi dari kerusakan akibat sinar matahari.
Sebelumnya perlu diketahui kalau bagian kulit biasanya akan mendapatkan warna dari suatu pigmen yang disebut dengan melanin.
Kurangnya pigmen melanin bisa menyebabkan warna kulit menjadi lebih terang, sementara kelebihan produksi melanin akan berdampak sebaliknya.
Saat kulit menghasilkan lebih banyak melanin dibandingkan biasanya, maka akan menimbulkan hiperpigmentasi.
Kondisi inilah yang akan membuat kulit menjadi lebih gelap terutama di area tubuh dan juga bibir.
Hal ini mungkin jarang disadari oleh kebanyakan perempuan padahal memiliki dampak yang kurang bagus.
Tidak menghapus sisa lipstik terutama lipstik jenis matte, lama kelamaan akan mengubah warna bibir menjadi lebih gelap.
Setelah beraktivitas seharian, kamu harus langsung membersihkan sisa make up yang menempel di area wajah termasuk juga lipstik di area bibir.
Kulit buah lemon dapat bertindak sebagai inhibitor melanin, yang bisa digunakan untuk menghilangkan bibir yang hitam secara alami.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Selain kulitnya, daging buah lemon juga mengandung nutrisi penting seperti vitamin C yang memiliki beragam khasiat.
Kamu bisa iris beberapa lemon kemudian celupkan ke dalam gula, baru kemudian gosok secara perlahan ke bagian bibir dan bilas dengan air hangat pada keesokan harinya.
Buah beri mengandung mineral dan vitamin yang sangat berkhasiat untuk menjaga bibir agar tetap dalam keadaan sehat dan ternutrisi.
Baik raspberry maupun stroberi, kedua buah ini dipercaya bisa membantu mencerahkan warna bibir yang menghitam secara alami, sekaligus juga bisa mengatasi bibir pecah-pecah dan iritasi.
Kamu tinggal campurkan buah beri dan madu ke dalam sebuah mangkuk sampai merata, kemudian oleskan sebagai scrub pada bibir.
Setelah rata, kamu bisa pijat bibir secara lembut dalam 10 menit kemudian tunggu sampai mengering dan bilas sampai bersih.
Gel lidah buaya atau Aloe Vera dipercaya mengandung banyak khasiat yang mampu menghambat produksi melanin dan membuat warna bibir tampak lebih cerah.
Kamu bisa oleskan gel lidah buaya segar ke area bibir secara merata, tunggu sampai mengering dan bilas dengan air hangat sampai bersih.
Untuk mendapatkan hasil yang jauh lebih maksimal, lakukan cara ini secara rutin dan kamu juga bisa tambahkan minyak kelapa agar bibir terasa lebih lembap dan ternutrisi.
Selain digunakan untuk masker wajah, mentimun ternyata juga bermanfaat untuk mencerahkan bibir yang menghitam.
Berikut ini cara mengolah mentimun untuk masker bibir:
Selain digunakan sebagai bumbu dalam masakan, kunyit juga termasuk bahan alami yang bisa mencerahkan bibir yang berwarna hitam.
Kamu tinggal campurkan bubuk kunyit dan 1 sdm susu cair ke dalam mangkuk kecil dan aduk sampai menjadi seperti pasta, jangan lupa untuk tambahkan sedikit air agar teksturnya tidak terlalu padat.
Basahkan ujung jari tanganmu, gosokkan pasta tersebut ke bagian bibir, diamkan selama 5 menit kemudian bilas dengan air dingin.
Agar bibir tidak kering dan hasil perawatannya maksimal, kamu juga bisa oleskan bibir dengan pelembab favoritmu.
Selain perawatan bibir, kamu juga tentu tidak boleh ketinggalan untuk selalu rutin merawat kulit wajah.
Perawatan kulit wajah sebenarnya bisa dilakukan dengan berbagai cara, ada yang menggunakan bahan-bahan alami, menggunakan skincare, atau langsung pergi ke dokter kulit.
Saat ini brand skincare terus berlomba untuk menciptakan skincare yang mampu mengatasi berbagai permasalahan pada kulit wajah, sehingga kamu harus jeli dalam memilih produk yang tepat.
Untuk itu, kamu bisa menemukan panduannya dalam buku All About Skincare karya Nada A.
Buku ini akan membagikan tips dan trik untuk mengenali jenis kulit wajah, kandungan bahan yang harus dihindari, dan cara memilih jenis skincare yang cocok sesuai dengan kebutuhan kulitmu.
Buku ini juga akan memberikan rekomendasi makanan yang bernutrisi bagi kulit dan cara-cara penggunaan skincare yang tepat sehingga manfaatnya bisa terserap sempurna pada kulitmu.
Kalau ingin tahu lebih banyak mengenai dunia skincare, buku ini adalah pilihan yang tepat.
Segera dapatkan buku ini melalui Gramedia.com.