Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Buku Filsafat Islam Terbaik Jadi Referensi Belajar

Kompas.com - 01/02/2023, 09:30 WIB
Rekomendasi Buku Filsafat Islam Photo on Gramedia.com Rekomendasi Buku Filsafat Islam
Rujukan artikel ini:
Pengantar Filsafat Islam : Klasik,…
Pengarang: Dr. Zaprulkhan, S.Sos.I., M.S.I
|
Editor Rahmad

Perkembangan ilmu filsafat juga dipengaruhi oleh tokoh-tokoh Islam dan pemikiran Islam yang menakjubkan. Filsafat Islam juga melahirkan banyak pemikiran dan konsep berpikir yang mutakhir.

Kamu bisa mempelajari konsep berpikir ini dari rekomendasi buku filsafat Islam terbaik yang lengkap. Bahkan, memberi penjelasan secara dasar, baik filsafat Islam klasik, modern, hingga klasik.

Rekomendasi Buku Filsafat Islam

Jangan terlebih dahulu berpikir bahwa belajar filsafat itu sulit. Kamu bisa mulai mempelajarinya dari rekomendasi buku filsafat Islam berikut ini:

1. Pengantar Filsafat Islam : Klasik, Modern, Dan Kontemporer

Buku Pengantar Filsafat Islam ini memperlihatkan dimensi profetik filsafat Islam dalam merespons berbagai persoalan kehidupan manusia. Buku yang cocok dibaca oleh siapa pun yang ingin memahami dasar filsafat Islam.

Biasanya buku-buku filsafat Islam yang beredar di kalangan mahasiswa pada umumnya hanya membahas filsafat Islam secara historis dan sosiologis, perkembangannya, para tokoh, dan konsepnya secara global saja.

Sedangkan konsep filsafat Islam secara tematis, seperti Filsafat Ketuhanan dan perdebatannya tidak tersentuh secara utuh, melainkan hanya dibahas secara sekilas.

Inilah alasan buku ini berupaya melengkapi kekurangan tema-tema yang belum dibahas sebelumnya.

Terutama pembahasan yang mengelaborasi filsafat Islam secara tematik dengan memfokuskan pada bagian-bagian filsafat Islam yang lebih umum. Seperti mencakup Filsafat Rasionalisme Islam, Filsafat Ketuhanan, dan masih banyak pembahasan lainnya.

2. Tiga Mazhab Utama Filsafat Islam

Buku Tiga Mazhab Utama Filsafat Islam ini pada mulanya disampaikan sebagai bahan kuliah di Harvard University. Buku ini penting dibaca jika kamu hendak memahami lebih mendalam tentang korpus filsafat Islam. Penulis buku ini juga memiliki hipotesis yang menarik.

Penulis menyatakan bahwa filsafat Islam, pada prinsipnya diklasifikasikan dalam tiga mazhab utama. Yakni Madzhab Ibnu Sina, Madzhab Suhrawardi, dan Madzhab Ibnu ‘Arabi.

Percikan filsafat dari tokoh filsuf Islam lainnya tak lebih hanyalah “catatan kaki” dari ketiga tokoh tersebut. Maka, untuk mendalami filsafat Islam lebih detail, kamu perlu terlebih dahulu memahami secara benar buah pikiran ketiga filsuf ini.

Dalam buku ini penulis hendak menuntun pembaca bertamasya ke taman filsafat Islam yang lebih kompleks, rumit, dan membahagiakan.

3. Mengenal Filsafat Islam

Filsafat adalah ibu kandung dari tiap paradigma perkembangan dunia yang disadari atau tidak yang selalu mendasari perkembangan berbagai macam ilmu.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Dalam filsafat, konsep tentang Tuhan, alam, manusia, etika, kebahagiaan, dan berbagai konsep lain yang sentral bagi kehidupan manusia diperbincangkan dan dirumuskan.

Buku Mengenal Filsafat Islam ini berusaha menyampaikan berbagai aspek filsafat Islam secara proporsional, ringkas, populer, dan mudah dipahami. Namun, tetap cukup komprehensif dan tidak dangkal.

Buku ini benar-benar disampaikan secara sederhana dan mengalir, sehingga pembaca akan mendapati pandangan-pandangan segar. Itulah sebabnya buku ini jadi rekomendasi buku filsafat Islami terbaik yang bisa kamu baca.

4. Ilmu Kalam, Filsafat Dan Tasawuf

Buku Ilmu Kalam, Filsafat Dan Tasawuf ini membahas sejarah timbulnya masalah aqidah dalam Islam. Termasuk ada pula pembahasan tentang aliran-aliran ilmu kalam, kontak pertama kaum muslimin dengan filsafat Yunani, rasional, dan tradisional dalam pemikiran Islam.

Pembaca juga akan menemukan para filosof di dunia Islam bagian Timur dan Barat, masalah-masalah dalam filsafat Islam filsafat Islam pasca Ibnu Rusyd, arti dan asal usul tasawuf dalam Islam, zahid- masa awal, teologi filsafat dan tasawuf dalam buku ini.

5. Pergolakan Pemikiran dalam Islam

Buku Pergolakan Pemikiran dalam Islam ini membahas berbagai pergolakan pemikiran dalam Islam, yang meliputi timbulnya gerakan sempalan dan sikap Ahlussunnah. Seperti aliran Khawarij, Aliran Syi’ah, mazhab Murji’ah, Jabariyah, dan Qadariyah.

Buku ini berisi sejarah pemikiran teologi Islam sejak abad kedua Hijriyah sampai periode modern abad 19-20. Meskipun penekanannya lebih ke periode formatif yang mencakup sekte-sekte seperti Mu'tazilah, Syiah, Khawarij dan lainnya.

Ditulis sebagai buku acuan tingkat mahasiswa, buku ini mencoba memaparkan tanpa memihak, dan cenderung menggunakan pendekatan sosio kultural. Terutama untuk menganalisis munculnya pemikiran-pemikiran teologi di awal sejarah Islam.

Nah, itulah rekomendasi buku filsafat Islam terbaik yang bisa kamu jadikan referensi untuk belajar. Apakah ada buku yang tertarik untuk kamu baca? Rekomendasi buku filsafat Islami di atas akan membantu kamu mempelajarinya dari dasar hingga perkembangannya.

Untuk mendapatkan semua rekomendasi buku filsafat Islam di atas, maka kamu bisa mengunjungi gramedia.com.

Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

promo diskon promo diskon

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com