Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Berpikir Rasional, Cara Efektif Menjadi Lebih Positif

Kompas.com - 03/12/2021, 14:00 WIB
Sumber Gambar : Freepik.com
Rujukan artikel ini:
Sukses dengan Berpikir dan Melakukan…
Pengarang: Arnold Fox, M.D. dan…
|
Editor Novia Putri Anindhita

Kamu mungkin pernah melakukan tindakan tanpa berpikir dahulu karena emosi sesaat yang berakhir pada sebuah penyesalan.

Tindakan ini akan menghasilkan sesuatu yang buruk dan hanya didasari emosi belaka.

Bukannya menyelesaikan masalah, tapi justru malah memperkeruh suasana.

Oleh karena itu, diperlukan pikiran yang jernih dan rasional sebelum mengambil tindakan agar dapat menghasilkan keputusan yang tepat dan efektif.

Namun, apa sih sebenarnya berpikir rasional itu sendiri? Berpikir rasional adalah cara pemikiran manusia yang berdasarkan akal sehat dan logika, sehingga dapat menghasilkan tindakan yang logis dan tepat tanpa terkesan dilandasi emosi saja.

Berpikir rasional mutlak diperlukan dalam menjalani kehidupan sehari-hari agar kita mampu mengambil keputusan dan tindakan yang tepat agar bisa menghadapi serta menyelesaikan masalah dengan kepala dingin.

Akan tetapi, sebenarnya seperti apa contoh berpikir rasional itu sendiri? Berikut beberapa contoh berpikir rasional yang bisa membuat hidup menjadi lebih positif.

Contoh Berpikir Rasional

1. Berpikir Berdasarkan Logika, Bukan Perasaan

Orang yang berpikir rasional selalu mengutamakan segala sesuatunya berdasarkan logika, karena tidak ingin mengambil keputusan yang salah dengan mengedepankan fakta-fakta yang ada di depan mata.

Emosi atau perasaan sudah pasti dihilangkan selama proses berpikir saat sedang mengambil langkah atau keputusan agar tidak ada masalah atau kekeliruan saat tindakan sudah dilakukan. Baca selengkapnya Syarat Berpikir Logis.

2. Memikirkan Setiap Sebab-Akibat dari Keputusan yang Diambil

Saat akan mengambil keputusan, orang yang berpikir rasional akan mempertimbangkan setiap sebab-akibat dari keputusan yang mereka ambil sehingga tidak akan ada penyesalan di akhir.

Mempertimbangkan sebab-akibat juga menunjukkan jika berpikir rasional tidak hanya berdasarkan rasa panik, sebab untuk mengambil sebuah tindakan diperlukan kehati-hatian sebelum diputuskan.

3. Mengerjakan Segala Sesuatunya Sesuai dengan Rencana

Orang yang berpikir rasional pun kerap merencanakan segala sesuatunya sebelum dikerjakan, sehingga mereka sudah tahu untuk melakukan apa dan bagaimana.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Mengerjakan segala sesuatu sesuai dengan rencana juga membuat kehidupan menjadi lebih terstruktur dan jelas.

4. Berpikir Tentang Masa Depan, Bukan Masa Lalu

Orang yang berpikir rasional akan memandang dan merencanakan langkah apa yang akan mereka ambil untuk masa depan, alih-alih masih memikirkan masa lalu yang hanya akan menyita waktu dan tenaga.

Masa depan yang dipikirkan dan direncanakan secara matang mampu menimbulkan perasaan positif sekaligus optimis yang akan memudahkan kita move on dari masa lalu serta menjadikannya sebagai bahan pembelajaran.

5. Menanyakan Alasan di Setiap Keputusan yang Diambil

Berpikir rasional menjadikan kita sosok yang tidak mudah percaya terhadap orang lain karena sebelum mengambil tindakan, kita akan memikirkan terlebih dahulu apa alasan dalam mengambil tindakan tersebut.

Proses berpikir ini bagus sebagai pondasi agar tidak mudah terlena dan terbuai dengan kebohongan orang lain, sehingga setiap langkah yang diambil terlihat lebih jelas dan pasti.

Beberapa contoh berpikir rasional yang telah disebutkan tadi akan menjadi alasan yang kuat untuk kamu merubah cara berpikir yang hanya berlandaskan emosi saja.

Untuk memperkuat dan terinspirasi dari cara berpikir rasional, berikut ada satu rekomendasi buku yang bisa dijadikan referensi sebagai teman santai di waktu luang.

Sukses dengan Berpikir dan Melakukan Tindakan Positif bisa membantu kamu dalam memahami cara berpikir rasional yang dibarengi dengan tindakan positif, sehingga bisa meningkatkan kualitas hidup.

Fokus dari buku ini sendiri adalah tentang cara menjalani gaya hidup yang positif dan melihat sisi hidup yang berkecukupan.

Penulis menyuguhkan strategi berdasarkan tindakan positif yang akan membimbing kamu melihat apa saja yang mungkin kamu dapatkan dan bagaimana cara mendapatkannya.

Buku ini mendorong kamu untuk dapat berpikir secara positif yang dilanjutkan dengan tindakan positif pula untuk menghasilkan kehidupan yang berlandaskan kebahagiaan.

Jangan lupa untuk mencoba mempraktikkan cara berpikir rasional dan buku ini akan ikut serta melengkapi usaha tersebut.

Jika tertarik untuk membacanya, kamu bisa membeli dan memperolehnya di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com