Pengertian Senam Lantai dan Ragam Gerakannya

Lihat Foto
Sumber Gambar: Pexels.com
Pengertian Senam Lantai 
Rujukan artikel ini:
Ensiklopedia Anak Cerdas: Olahraga
Pengarang: GERALDINE MAINCENT
|
Editor: Puteri

Senam lantai adalah salah satu jenis olahraga fisik yang sudah sangat sering dilakukan oleh banyak orang di berbagai tempat.

Senam lantai mempunyai beragam macam jenis gerakan yang tentunya akan sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Senam lantai merupakan bagian dari senam artistik dan menjadi salah satu cabang olahraga yang pergerakannya mengandalkan seluruh anggota badan.

Akan tetapi, berbeda dengan senam artistik yang menjadi olahraga prestasi serta dipertandingkan hingga ajang Olimpiade, senam lantai merupakan olahraga dasar yang mempunyai segudang manfaat bagi tubuh.

Senam lantai sendiri biasanya masuk ke dalam materi pembelajaran pendidikan jasmani dimulai dari tingkatan SD sampai SMA.

Senam lantai pada dasarnya mempunyai beberapa gerakan seperti melompat, berputar, berguling, bertumpu dengan kaki atau tangan, bertumpu menggunakan punggung, menyeimbangkan badan, hingga bertumpu hanya menggunakan kepala saja.

Senam lantai dapat dipraktikkan di mana saja, baik di dalam ruangan ataupun di luar ruangan dengan menggunakan matras sebagai tumpuan supaya tubuh tidak merasakan sakit.

Senam lantai tidak membutuhkan pergerakan yang bersifat energik seta tidak memerlukan ruangan yang luas untuk melakukannya sehingga bisa dijadikan alternatif mencari keringat yang efektif dan efisien.

Lantas, apa pengertian lebih lanjut dari senam lantai itu sendiri? Cari tahu jawabannya di bawah ini.

Pengertian Senam Lantai

Senam lantai merupakan aktivitas olahraga yang bentuk latihan dan pergerakannya dilakukan di atas lantai sesuai dan dialasi dengan matras untuk meminimalisir terjadinya cedera.

Kehadiran matras dalam senam lantai akan mengurangi risiko terjadinya cedera sekaligus membuat pergerakan anggota tubuh menjadi tidak terlalu sakit saat melakukan ragam gerakannya.

Pasalnya, gerakan dalam senam lantai akan banyak bersentuhan dengan lantai, contohnya seperti berguling, berputar, hingga meloncat.

Biasanya lantai yang dipakai dalam senam lantai mempunyai ukuran 12 × 12 meter dalam ruangan yang berukuran 14 × 14 meter, serta lantainya yang dilapisi dengan karpet elastis setebal kira-kira 0,045 meter.

Gerakan dalam senam lantai akan melibatkan beberapa movement akrobatik, seperti berputar, berguling, bertumpu pada kaki dan tangan, bertumpu pada punggung, melompat, hingga bertumpu pada kepala.

Pada dasarnya senam lantai akan mengutamakan kekuatan, kelenturan, keluwesan, dan keseimbangan.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Senam lantai mempunyai segudang manfaat yang baik bagi tubuh, seperti menjaga kekuatan otot, membakar lemak tubuh, sampai meningkatkan kelenturan tubuh.

Tidak hanya bagus untuk fisik, senam lantai juga terbukti bermanfaat bagi kesehatan mental karena mampu mengatur emosi.

Pada praktiknya senam lantai sangat membutuhkan ketelitian serta kesabaran supaya gerakan-gerakan yang dilakukan bisa sesuai dengan standar.

Beragam Gerakan Senam Lantai

1. Gerakan Handstand

Gerakan handstand mempunyai tumpuan pada telapak tangan sehingga lengan dan telapak tangan mesti kuat dalam menopang tubuh sebab kepala pun turut terangkat.

Gerakan ini mempunyai tujuan untuk mengalirkan darah serta oksigen supaya menuju ke tubuh bagian atas dengan sempurna.

2. Gerakan Headstand

Gerakan headstand bisa dibilang cukup ekstrem karena kepala serta telapak tangan dijadikan tumpuan badan supaya anggota tubuh lainnya dapat tegak lurus ke atas secara seimbang.

Gerakan ini membuat posisi tubuh menjadi terbalik yaitu ubun-ubun kepala dan telapak tangan ada di posisi bawah, dan bagian tubuh lainnya menghadap ke arah atas dengan tegak lurus.

3. Gerakan Berguling ke Depan

Gerakan berguling ke depan atau yang dikenal dengan forward roll merupakan salah satu gerakan dasar dalam senam lantai.

Forward roll diawali gerakan dari tengkuk, punggung, pinggang, dan diikuti oleh panggul.

Kekuatan otot tangan dan kaki akan sangat dibutuhkan dalam gerakan senam lantai yang satu ini.

4. Gerakan Berguling ke Belakang

Gerakan berguling ke belakang atau yang lebih dikenal dengan backward roll sebetulnya hampir mirip dengan forward roll.

Akan tetapi tumpuannya tidak lagi berada di tangan serta tengkuk kepala, tapi ada pada bokong dan panggul.

Sebenarnya masih banyak jenis olahraga yang bisa dilakukan dan dikenalkan pada anak-anak sejak masih dini.

Salah satu cara untuk mengenalkan mereka pada berbagai macam jenis olahraga adalah dengan membaca buku Ensiklopedia Anak Cerdas: Olahraga yang berisi ilmu dan wawasan yang mudah dicerna oleh anak-anak.

Setiap penjelasan dan penuturannya ditulis dengan lengkap serta sederhana agar anak-anak tidak mudah bosan ketika menikmati buku yang sangat informatif ini.

Yuk, tunggu apa lagi, segera miliki bukunya dengan memesannya di Gramedia.com.

TAG:

Terkini
Lihat Semua
Jelajahi