Berkembangnya industri kuliner membuat bisnis kuliner menjadi salah satu pilihan bisnis paling menjanjikan karena mendatangkan keuntungan yang besar.
Berbagai macam makanan, baik makanan ringan atau makanan berat pasti akan laku saat dijual.
Apalagi saat ini terdapat banyak sekali jajanan-jajanan populer yang bisa dijadikan sebagai ide berjualan.
Dengan menggunakan modal yang relatif kecil dan permintaan yang tinggi, usaha jajanan dapat memberikan keuntungan yang cukup besar.
Meski terlihat mudah, tentunya untuk memulai bisnis dibutuhkan perencanaan yang matang dan menentukan makanan apa yang akan dijual agar bisnis bisa berjalan dengan lancar.
Berikut adalah beberapa jajanan populer yang dapat dijadikan ide usaha yang menguntungkan.
Terdapat dua varian martabak yang populer di kalangan masyarakat, yakni martabak manis dan martabak telur.
Martabak manis biasanya menggunakan tambahan topping sepeti cokelat, kacang, keju dengan berbagai pilihan adonan mulai dari original, red velvet, hingga pandan.
Sementara itu, untuk martabak telur terdapat berbagai varian mulai dari original, isi kornet, isi ayam, hingga tambahan topping seperti keju mozarella.
Meski hanya terbuat dari pisang, jajanan ini dapat tetap eksis di kalangan masyarakat.
Pisang nugget merupakan inovasi baru dari olahan pisang yang populer di kalangan anak muda.
Terbuat dari pisang yang dibalut tepung roti lalu digoreng ini disajikan dengan berbagai macam topping seperti coklat leleh, keju parut, dan aneka saus manis.
Rasanya yang manis dan teksturnya yang renyah membuat jajanan ini menjadi favorit banyak orang.
Varian pisang nugget yang populer yaitu rasa cokelat yang dilumuri dengan saus coklat dan taburan biskuit, kemudian rasa green tea dengan saus green tea yang khas, dan juga rasa tiramisu.
Cilok dan cimol merupakan jajanan khas Bandung yang digemari oleh semua usia.
Cilok adalah singkatan dari "aci dicolok" yang berarti tepung kanji yang ditusuk dan disajikan dengan saus kacang atau sambal.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Sementara cimol merupakan singkatan dari "aci digemol" atau bola-bola tepung kanji yang digoreng hingga mengembang.
Kedua jajanan ini cukup sederhana dalam pembuatannya namun sangat diminati.
Varian cilok dan cimol ini terdiri dari cilok bakar saus BBQ, cilok isi daging cincang yang gurih, dan cimol keju dengan bubuk keju yang gurih.
Seblak adalah jajanan khas Bandung lainnya yang terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan bumbu pedas.
Rasa pedasnya yang khas membuat seblak menjadi salah satu jajanan favorit, terutama bagi para pecinta makanan pedas.
Tidak lupa berbagai bahan tambahan seperti sayuran, mi, bakso, telur, ceker yang menambah kelezatan seblak.
Sate taichan adalah sate ayam yang dibakar tanpa bumbu kacang atau kecap, melainkan hanya diberi bumbu sederhana seperti garam dan jeruk nipis, lalu disajikan dengan sambal pedas.
Rasanya yang gurih dan pedas menjadikan sate taichan cepat populer dan menjadi pilihan bisnis yang menjanjikan.
Takoyaki adalah jajanan khas Jepang yang berupa bola-bola tepung berisi potongan gurita, dimasak dalam cetakan khusus, dan disajikan dengan saus takoyaki, mayones, serta taburan bonito flakes.
Rasanya yang gurih dan unik membuat takoyaki banyak diminati, baik oleh anak-anak maupun dewasa.
Nah, itu dia beberapa pilihan ide usaha jajanan populer yang bisa kamu jadikan sebagai ide usaha.
Dengan memilih jajanan yang tepat dan strategi pemasaran yang efektif, usaha jajananmu bisa menjadi bisnis yang menguntungkan dan berkelanjutan.
Kamu bisa mencari tahu lebih banyak mengenai jajanan dan camilan dengan membaca buku Camilan Jajanan Kekinian untuk Jualan yang ditulis oleh Unung Rahayu.
Buku ini berisi 50 resep untuk ide usaha kuliner yang dijamin laris, mulai dari Spaghetti, Martabak Bihun, Kue Bikang, Lumpia Basah Bumbu Rendang, Dimsum Goreng, Cireng Otak-Otak, Sipanggul (Sosis Pangsit Gulung), Bolgan (Bola-bola Degan), Cilok Krikil, Cilung, Mercon Tanpa Tulang, Corn Dog Sosis Mini, Tappoki Ayam Goreng Pedas, Cornostel, Eomuk Korean Fish Cake, Pisang Bakar Kelapa Muda Kuah, Bakso Ayam Cup Sandung Lamur, Nasi Goreng Kepal, dan masih banyak lagi.
Tidak lupa buku ini juga lengkap dengan step by step cara membuatnya sehingga buku ini sangat cocok digunakan sebagai sumber ide kreatifitas yang dapat dilakukan di dapur, baik untuk ibu-ibu atau kalangan remaja.
Dapatkan segera buku Camilan Jajanan Kekinian untuk Jualan sekarang di Gramedia.com.