Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tempat Beli Buku di Jakarta yang Harus Kamu Tahu

Kompas.com - 23/12/2021, 09:00 WIB
Sumber Gambar : Freepik.com
Rujukan artikel ini:
You Do You: Discovering Life…
Pengarang: Fellexandro Ruby
|
Editor Ratih Widiastuty

Kebutuhan terhadap buku amat sangat penting, karena tanpa buku akan ada banyak informasi, kreativitas, dan wawasan yang hilang sebab buku dapat memberikan itu semua untuk kita.

Walaupun geliat kehadiran e-book semakin gencar dan dinikmati oleh banyak orang, tapi eksistensi dari buku fisik pun tidak dapat dilupakan begitu saja karena penikmat setianya masih sangat banyak.

Tidak mengherankan jika keberadaan toko-toko buku offline masih sangat dicari dan didatangi oleh para pembaca, karena selain menyediakan buku-buku fisik, atmosfer dari sebuah toko buku juga bisa sangat dirindukan oleh banyak orang.

Nuansa yang hangat, damai, dan aesthetic dari sebuah toko buku selalu bisa menghipnotis banyak orang untuk terus kembali mendatanginya, meskipun hanya untuk sekadar cuci mata belaka.

Rasanya tidak akan pernah ada yang bisa menggantikan kehadiran toko buku yang bisa dibilang iconic dan bersejarah untuk mendapatkan buku secara offline.

Bagi kamu yang tinggal di sekitar Jakarta, berikut lima tempat beli buku yang bisa kamu kunjungi untuk mendapatkan buku atau hanya untuk sekadar menikmati suasananya saja.

5 Tempat Beli Buku di Jakarta

1. POST Bookshop

POST Bookshop merupakan toko buku independen yang berlokasi di Pasar Santa, Jakarta Selatan, dengan konsep yang bisa dibilang menarik dan sangat instagramable.

Di sana bisa jadi kamu menemukan buku-buku unik yang mungkin tidak akan ditemukan di toko-toko buku konvensional dengan beragam jenis genre buku, mulai dari sastra, puisi, hingga buku anak-anak.

Satu hal lagi yang menarik dari POST Bookshop adalah mereka kerap mengadakan acara diskusi buku dan workshop seputar dunia literasi yang dijamin tidak akan membuat pengunjungnya bosan.

2. Pasar Buku Kwitang

Pasar Buku Kwitang terletak di Jalan Kwitang Raya, Jakarta Pusat, yang mulai buka dari pukul delapan pagi hingga enam sore.

Di tempat ini menawarkan berbagai jenis buku, seperti buku sekolah, kuliah, buku bekas, hingga novel, semuanya lengkap ada di sini.

Bahkan, jika beruntung kamu juga bisa mendapatkan beberapa buku langka yang mungkin sudah tidak terbit lagi dan sulit untuk menemukannya di toko-toko buku lainnya.

Harga yang ditawarkan di Pasar Buku Kwitang juga terbilang lebih bersahabat jika dibandingkan dengan toko buku besar, sehingga bisa menghemat pengeluaran kamu.

3. Sarang Buku Bekas

Toko buku yang satu ini berlokasi di mall Plaza Festival, jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan dan memiliki koleksi buku bekas yang jumlahnya luar biasa menggiurkan dan tidak menguras kantong.

Bagi kamu yang ingin mencari buku lama atau buku langka yang sulit untuk ditemukan, mungkin Sarang Buku Bekas bisa menjadi tempat yang tepat untuk dikunjungi.

4. Aksara Bookstore

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Aksara Bookstore adalah toko buku yang berlokasi di Jalan Kemang Raya, Jakarta, dan sudah berdiri sejak tahun 2001 sebagai toko buku alternatif yang bisa kamu datangi.

Aksara Bookstore memiliki koleksi buku-buku sastra klasik, kontemporer, hingga cerita anak yang mungkin bisa menjadi harta karun yang menambah jumlah koleksi buku kamu di rumah.

5. Gramedia

Tempat membeli buku terakhir yang bisa kamu temukan di Jakarta sudah pasti adalah Gramedia yang memang memiliki beberapa jumlah toko di Jakarta sehingga tidak sulit untuk menemukannya, salah satunya terletak di jalan Matraman, Jakarta Timur.

Gramedia tidak hanya memiliki koleksi buku yang lengkap, tapi juga turut menjual kebutuhan lainnya seperti peralatan kantor, kebutuhan sekolah, hingga alat olahraga.

Kabar baik lainnya adalah kamu juga dapat membeli buku di Gramedia secara online melalui situs Gramedia.com yang akan semakin memudahkan kamu untuk membeli buku.

Bahkan untuk saat ini kamu juga sudah bisa mengambil atau mengirimkan pesanan kamu dari Gramedia.com lewat toko-toko buku Gramedia terdekat kamu.

Memilih Toko untuk Mengirim/Mengambil Pesanan dari Gramedia.com Memilih Toko untuk Mengirim/Mengambil Pesanan dari Gramedia.com

Contoh, rumah kamu berada di Bekasi dan dekat dengan toko buku Gramedia di Mall Pondok Gede.

Saat membeli buku di Gramedia.com, klik “Pilih Toko” dan pilih toko Gramedia Pondok Gede.

Lalu, kamu bisa mengambil pesanan langsung di toko atau pesanannya akan dikirim dari toko tersebut.

Pesanan kamu akan lebih cepat datang dan biaya ongkos kirim lebih hemat!

Kamu juga bisa pilih toko-toko Gramedia lainnya yang terdekat dari rumahmu.

Layanan ini sudah bisa dilakukan dari toko-toko Gramedia di Jabodetabek hingga Jawa Barat dan akan menyusul daerah lainnya.

Jika kamu masih bingung ingin membeli buku apa, ada satu rekomendasi buku yang dapat kamu beli, yaitu You Do You: Discovering Life Through Experiments & Self-Awareness yang ditulis oleh Fellexandro Ruby.

Buku ini akan membantu kamu untuk menemukan diri sendiri di tengah keresahan dan tekanan dunia yang tiada henti-hentinya.

Mungkin kamu tidak akan menemukan jawaban secara langsung dari buku ini, tapi akan membantu dalam merefleksikan diri, melihat ke dalam, mengurai situasi, agar kamu bisa menemukan jawabannya.

Pastinya, buku ini bisa kamu beli dan dapatkan di Gramedia.com.

Selamat berbelanja buku sebanyak-banyaknya!

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com