Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-Kata Sabar untuk Diri Sendiri agar Hati Tenang

Kompas.com - 21/11/2022, 10:00 WIB
Kata-Kata Sabar untuk Diri Sendiri Sumber Gambar: Freepik.com Kata-Kata Sabar untuk Diri Sendiri
Rujukan artikel ini:
Mukjizat Sabar Syukur Ikhlas: Rahasia…
Pengarang: Muhammad Ramadhan
Penulis Hana Sjafei
|
Editor Almira Rahma Natasya

Kata-kata sabar untuk diri sendiri bisa menjadi pelajaran bagi setiap individu dalam kehidupan.

Terlebih dengan memedomani berbagai kata-kata sabar dari tokoh-tokoh berpengaruh yang bersumber dari agama bisa membuat hati kamu bisa lebih tenang dan nyaman.

Setiap individu tentunya memiliki berbagai masalah.

Terkadang individu menanggapi masalahnya dengan tidak bijak karena belum menerapkan prinsip kesabaran.

Sabar bisa menjadi acara kamu untuk belajar bersyukur dengan apa yang telah kamu punya.

Berikut kami rangkum kata-kata sabar untuk diri sendiri agar hati tenang.

Kata-Kata Sabar untuk Diri Sendiri

  • “Kesabaran itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini.” – Ali bin Abi Thalib
  • “Sabar itu gak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti gak sabar.” – Gus Dur
  • “Sabar itu ilmu tingkat tinggi. Belajarnya setiap hari, latihannya setiap saat, ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup.”
  • “Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah tenang dan sabar.” – Umar bin Khattab
  • “Semua keberhasilan terbaik Anda, datang setelah kekecewaan besar yang Anda hadapi dengan sabar.” – Mario Teguh
  • “Saya hanya memiliki tiga hal untuk diajarkan: kesederhanaan, kesabaran, kasih sayang. Ketiganya adalah harta terbesarmu.” – Lao Tzu
  • “Satu menit kesabaran, sepuluh tahun damai.” – Pepatah Yunani
  • “Dengan cinta dan kesabaran, tidak ada yang tidak mungkin.” – Daisaku Ikeda
  • “Kadang-kadang hal-hal tidak langsung jelas. Disitulah kamu harus bersabar dan bertahan dan melihat ke mana arahnya.” – Mary Pierce
  • “Karakter yang baik tidak terbentuk dalam seminggu atau sebulan. Itu dibuat sedikit demi sedikit, hari demi hari. Upaya yang berlarut-larut dan sabar diperlukan untuk mengembangkan karakter yang baik.” – Heraklitus
  • “Kesabaran itu pahit, tetapi buahnya manis.” – Aristoteles
  • “Kesabaran adalah obat terbaik untuk setiap masalah.” – Plautus
  • “Kemampuan merasakan nikmat sabar tergantung sejauh mana keimanan kita terhadap takdir yang Allah tetapkan.” – Aa Gym
  • “Jadilah seperti lilin, yang tidak pernah menyesal saat nyala api membakarmu. Jadilah seperti air yang mengalir sabar. Jangan pernah takut memulai hal baru.” _ Tere Liye
  • “Hati yang sabar, pemikiran yang religius, tindakan yang baik.” – Soeharto
  • “Istri yang tidak menyaksikan suaminya memancing, tidak akan tahu betapa sabar lelaki yang dinikahinya.” – Edgar W. Howe
  • “Saya bisa sabar menghadapi kebodohan tapi tidak tahan dengan orang bodoh yang membanggakan kebodohannya.” – Dame Edith
  • “Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah.” – Ibnu Mas’ud
  • “Kala musibah datang menimpa, maka segera kenakan pakaian sabar. Dengan sabar musibah yang terjadi akan membuka jalan bagi datangnya nikmat.” – Aa Gym
  • "Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak." - Ali bin Abi Thalib
  • "Gunting kalah dengan batu, batu kalah dengan kertas, kertas kalah dengan gunting. Orang cerdas, orang kuat, orang kaya, semua kalah dari orang sabar." - Bong Chandra
  • "Pengalaman telah mengajari saya hal ini, bahwa kita menghancurkan diri kita sendiri dengan tidak sabar. Kemalangan memiliki hidup dan keterbatasan mereka, penyakit dan kesehatan mereka." - Michel Eyquem De Montaigne
  • "Dari begitu banyak sahabat, dan tak menemukan sahabat yang lebih baik daripada menjaga lidah. Aku memikirkan tentang semua pakaian, tetapi tidak menemukan pakaian yang lebih baik daripada takwa. Aku merenungkan tentang segala jenis amal baik, namun tidak mendapatkan yang lebih baik daripada memberi nasihat baik. Aku mencari segala bentuk rezki, tapi tidak menemukan rezeki yang lebih baik daripada sabar." - Umar bin Khattab
  • "Cinta itu perang, yakni perang yang hebat dalam rohani manusia. Jika ia menang, akan didapati orang yang tulus ikhlas, luas pikiran, sabar dan tenang hati. Jika ia kalah, akan didapati orang yang putus asa, sesat, lemah hati, kecil perasaan dan bahkan kadang-kadang hilang kepercayaan pada diri sendiri." - Buya Hamka
  • "Hati dikatakan baik bila telah diisi dengan taqwa, tawakkal, tauhid dan ikhlas kepadaNya dalam semua amalan. Hadiahi kami dengan itu semua Yaa Robb." - Jefri Al Buchori

Untuk kamu yang ingin lebih mendalami mengenai perasaan sabar, kamu dapat membaca buku Mukjizat Sabar, Syukur, Ikhlas: Rahasia Hidup Bahagia Dunia Akhirat.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Dalam buku ini, pembaca akan dimotivasi untuk lebih memaknai hidup dengan perasaan sabar dan syukur, serta ikhlas akan segala hal yang terjadi.

Jangan salah, mempelajari ketiga hal ini tidak mudah, lho.

Nyatanya, kita masih belum dapat menerapkannya dalam keseharian kita.

Oleh karena itu, buku ini dapat membantu kamu memaknai hidup dengan lebih baik lagi lewat sabar.

Yuk, segera check out di Gramedia.com.

Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

Promo Diskon Promo Diskon

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau