Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Rekomendasi Buku untuk Mempelajari Cara Menulis Daftar Pustaka

Kompas.com - 18/07/2023, 11:30 WIB
Rekomendasi Buku Untuk Mempelajari Cara Menulis Daftar Pustaka Sumber: pixabay/StartupStockPhotos Rekomendasi Buku Untuk Mempelajari Cara Menulis Daftar Pustaka
Rujukan artikel ini:
Komponen-Komponen Karya Tulis Ilmiah
Pengarang: DR.H.ERIZAL GANI,M.PD
|
Editor Rahmad

Hayo, siapa yang saat mengerjakan tugas sering mengambil bahan materi dari internet? Tenang, kamu tetap boleh saja mengutip sumber informasi yang berasal dari internet, tapi jangan lupa untuk mencantumkan sumbernya di Daftar Pustaka, ya!

Ketika kamu mengambil informasi atau menggunakan sumber informasi dari berbagai macam media yang ada di internet, kamu wajib mencantumkan sumbernya di bagian Daftar Pustaka.

Lewat Daftar Pustaka, maka kamu bisa menghargai penulis dari sumber informasi yang sudah kamu ambil.

Tapi, jangan salah, cara menulis Daftar Pustaka tidak boleh sembarangan. Terdapat beberapa cara menulis Daftar Pustaka yang perlu kamu perhatikan, sesuai dengan sumber yang kamu ambil.

Jika kamu masih kebingungan dalam hal cara menulis Daftar Pustaka, berikut rekomendasi buku yang bisa jadi panduan kamu.

Rekomendasi Buku Untuk Menulis Daftar Pustaka

1. Komponen-Komponen Karya Tulis Ilmiah

Rekomendasi buku tentang cara menulis Daftar Pustaka yang pertama adalah buku yang berjudul Komponen-Komponen Karya Tulis Ilmiah karya Dr. H. Erizal Gani, M.Pd. Penulisan Daftar Pustaka biasanya bisa kita temui pada karya ilmiah atau tulisan ilmiah.

Melalui buku ini, kamu akan diajarkan tentang komponen penting yang ada didalam suatu karya ilmiah. Mulai dari judul, kata pengantar, abstrak, daftar isi, pendahuluan, kerangka teoritis, metode penelitian, bab pembahasan penelitian, simpulan dan rekomendasi, Daftar Pustaka, sampai lampiran dan riwayat hidup.

2. Panduan Karya Tulis Ilmiah dengan Microsoft Word 365 dan 2019

Microsoft Word adalah program pengolahan kata yang paling banyak orang gunakan. Jadi, tidak heran kalau buku tentang program ini sudah banyak ditulis.

Akan tetapi, kebanyakan buku lain mencoba untuk mengulas segala fitur yang ada, tetapi buku yang berjudul Panduan Karya Tulis Ilmiah dengan Microsoft Word 365 dan 2019 karya Kristian Agung Prasetyo dan Febrian berbeda.

Buku ini akan mengupas kemampuan Microsoft Word yang bisa mempermudah kamu dalam membuat tulisan ilmiah atau karya ilmiah, seperti skripsi, tesis, atau karya ilmiah yang lainnya. Misalnya saja tentang cara menulis Daftar Pustaka.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Saat menulis Daftar Pustaka, sitasi, atau rumus matematis bisa kita gunakan cara yang lebih otomatis.

Jadi, kamu bisa fokus pada isi tulisan kamu saja, tanpa perlu pusing memikirkan formatnya.

Buku ini hadir untuk menekankan pada pembuatan karya tulis, maka buku ini juga menyajikan beragam tool yang bisa meningkatkan produktivitas kamu dan tentunya akan dibahas sejelas mungkin.

Berikut pembahasan yang ada di dalam buku ini:

  • Menggunakan heading untuk membuat judul bab dan juga subbab.
  • Menomori dan mengolah gambar dengan otomatis.
  • Menomori dan mengelola tabel secara otomatis.
  • Membuat dan menomori rumus dengan otomatis.
  • Memanipulasi penomoran halaman dan catatan kaki.
  • Mengelola daftar referensi secara otomatis.
  • Membuat daftar isi, daftar gambar, daftar tabel dengan otomatis untuk karya tulis yang terdiri dari satu atau beberapa file sekaligus.

3. Karya Tulis Ilmiah: Teori dan Terapan

Kemahiran dalam membuat atau menulis suatu karya ilmiah bukanlah keterampilan sekali jadi, tetapi memerlukan sebuah proses dalam penulisannya.

Semakin sering kita berlatih, maka semakin kita juga banyak belajar dari proses tersebut.

Buku yang berjudul Karya Tulis Ilmiah: Teori dan Terapan karya Dr. Erizal Gani, M.Pd ini, ditulis berdasarkan pada bahan menulis karya ilmiah dan metodologi penelitian, pengalamannya dalam bimbingan skripsi, tesis, dan disertasi ikut mewarnai dalam hadirnya buku ini.

Buku ini akan mengemukakan tentang teori praktis, model atau contoh, serta petunjuk teknis dalam penulisan karya ilmiah.

Kamu akan memahami dengan mudah penulisan karya ilmiah, mulai dari judul, cara menulis Daftar Pustaka, menentukan teori, dan sebagainya.

Diharapkan buku ini isa memenuhi kebutuhan dan memantik keinginan para pembaca untuk bisa menulis karya ilmiah yang baik.

Nah, itulah beberapa rekomendasi buku yang bisa kamu jadikan sebagai referensi atau panduan jika kamu masih bingung cara menulis Daftar Pustaka yang baik dan benar.

Rekomendasi buku di atas, bisa langsung kamu pesan dan beli melalui gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau