Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara agar Disukai Banyak Orang dan Punya Banyak Teman, Yuk Dicoba!

Kompas.com - 13/06/2023, 13:00 WIB
Cara agar Disukai Banyak Orang Sumber Gambar: Freepik.com Cara agar Disukai Banyak Orang
Rujukan artikel ini:
Atomic Habits: Perubahan Kecil yang…
Pengarang: James Clear
Penulis Okky Olivia
|
Editor Puteri

Manusia pada dasarnya adalah makhluk sosial yang membutuhkan orang lain untuk bisa bertahan hidup.

Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, setiap manusia pasti ingin disukai dan disayang oleh banyak orang, terutama oleh orang-orang yang ada di sekitarnya.

Disukai dan disayang oleh banyak orang biasanya akan membuat seseorang merasa tentram, nyaman, dan damai dalam menjalani kesehariannya.

Sayangnya, hal tersebut tentunya tidak mudah untuk didapatkan karena pada dasarnya, setiap manusia tidak mungkin bisa disukai oleh semua orang.

Selain itu, ada banyak sekali faktor yang bisa menjadi alasan mengapa seseorang bisa disukai oleh orang-orang di sekitarnya, salah satunya tentu karena sifat dan perilakunya sehari-hari.

Kalau kamu mau disukai oleh banyak orang, kamu harus mulai mengubah sikap dan belajar untuk menjadi orang yang lebih baik dari hari ke hari.

Untuk mempermudah, berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar lebih mudah disukai oleh banyak orang.

Cara agar Disukai Banyak Orang

1. Mau Menjadi Pendengar yang Baik

Seseorang yang sedang mengalami masalah biasanya membutuhkan tempat curhat yang bisa mendengarkan segala keluh kesah mereka tanpa harus diberikan saran yang panjang lebar.

Menjadi pendengar yang baik berarti membebaskan seseorang untuk bercerita mengenai dirinya tanpa harus kamu potong untuk membicarakan hal-hal mengenai diri kamu sendiri.

Kalau kamu mau disukai banyak orang, kamu harus mau menjadi pendengar yang baik dan bisa diandalkan sebagai tempat berbagi cerita oleh orang lain.

2. Hindari Bergunjing

Membicarakan orang lain di belakang tidak akan membuatmu terlihat keren, perilaku ini justru akan membuat orang lain menjauh karena mereka menganggap kamu adalah orang yang tidak bisa dipercaya.

Cobalah untuk berhenti bergunjing dan membicarakan keburukan orang lain, sebab setiap manusia pada dasarnya tidak ada yang sempurna dan semuanya memiliki sisi buruknya masing-masing.

Kalau ada sesuatu yang harus disampaikan, kamu bisa langsung mengatakannya pada orang tersebut tanpa melalui pergunjingan terlebih dahulu.

Selain itu, akan lebih baik kalau kamu membenahi sisi buruk yang ada pada dirimu terlebih dahulu sebelum membicarakan keburukan orang lain.

3. Jangan Sombong

Dalam kehidupan sehari-hari, tidak ada satu orang pun yang menyukai orang sombong.

Meskipun telah melakukan banyak hal yang baik, seseorang yang sombong cenderung akan tetap dijauhi oleh orang-orang di sekitarnya.

Mulai sekarang, hindarilah sikap terlalu membanggakan diri sendiri dan meremehkan orang lain, sebab keduanya merupakan perilaku orang yang sombong.

Kalau orang-orang sudah menganggap kamu sebagai orang yang sombong, kamu akan sulit disukai oleh orang lain dan biasanya akan dikucilkan dalam pergaulan.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

4. Selalu Percaya Diri

Orang lain biasanya akan lebih mudah tertarik pada seseorang yang memiliki kepercayaan diri, karena hal tersebut akan berpengaruh pada sikap dan perilaku sehari-hari.

Kalau kamu ingin disukai banyak orang, kamu harus melatih rasa kepercayaan diri dan menghilangkan rasa gugup yang justru bisa merugikan diri kamu sendiri.

Tapi perlu diingat bahwa rasa percaya diri yang berlebihan juga tidak baik dan malah akan membuat orang lain merasa ilfeel, jadi usahakan untuk berperilaku seperlunya saja tanpa harus berusaha menarik orang lain untuk lebih dekat.

5. Bersikap Apa Adanya

Jangan pernah berusaha untuk menjadi orang lain hanya untuk mendapatkan perhatian.

Mengurangi sifat buruk tentu adalah hal yang penting, tapi kamu juga harus bersikap apa adanya dan tidak berlebihan.

Jika tidak, kamu akan dikenal sebagai pribadi yang palsu dan orang-orang akan malas bergaul karena kamu dianggap sebagai pribadi yang penuh kepalsuan.

6. Bahagiakan Diri Sendiri Terlebih Dahulu

Kamu akan sulit untuk disukai oleh orang lain kalau kamu sendiri tidak merasa bahagia.

Kalau kamu selalu murung dan sedih, orang-orang biasanya akan merasa tidak enak dan canggung sehingga mereka memilih untuk menjauh dari kamu.

Untuk mengatasi hal ini, kamu harus temukan cara yang bisa membuatmu bahagia, sebab kebahagiaan biasanya akan memancarkan energi positif tidak hanya untuk diri sendiri tapi juga untuk orang-orang di sekitarmu.

Itulah beberapa cara agar disukai banyak orang yang bisa langsung kamu praktekkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dari penjelasan di atas, perlu dipahami kalau kamu tidak bisa langsung disukai oleh banyak orang tanpa melewati tahap-tahap tertentu terlebih dahulu.

Kamu harus belajar mengurangi kebiasaan buruk yang bisa membuat orang-orang di sekitarmu merasa ingin menjauh, misalnya suka menunda, sombong, terlalu banyak bicara, dan masih banyak lagi.

Menghilangkan kebiasaan buruk ini tentunya tidak bisa terjadi dalam satu malam, jadi jangan pernah memaksakan diri kamu untuk langsung berubah secara drastis.

Dalam buku Atomic Habits, James Clear menjelaskan bahwa, jika kamu mau belajar untuk menjadi lebih baik setidaknya 1% setiap hari dalam satu tahun, maka kamu akan menjadi 37 kali lebih baik pada akhir tahun.

James Clear juga menegaskan bahwa dibutuhkan waktu berminggu-minggu atau bahkan bertahun-tahun untuk bisa meninggalkan kebiasaan buruk.

Dalam perubahan kebiasaan ini, yang paling penting sebenarnya adalah niat, konsistensi, dan keinginan kamu untuk berubah menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Kalau kamu membutuhkan tips untuk menghilangkan kebiasaan buruk, buku Atomic Habits ini akan memberikan penjelasan secara rinci.

Selain itu, buku ini juga akan menjabarkan hal-hal yang terkait dengan kebiasaan baik dan bagaimana caranya agar kamu tetap konsisten dalam menjalankannya.

Buku yang inspiratif ini bisa dengan mudah kamu dapatkan di toko buku Gramedia atau melalui online di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com