Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-Kata Buat Teman yang Ulang Tahun, Penuh Makna dan Kesan yang Mendalam

Kompas.com - 05/07/2023, 12:00 WIB
Kata-Kata Buat Teman Ulang Tahun Sumber Gambar: Freepik.com Kata-Kata Buat Teman Ulang Tahun
Rujukan artikel ini:
The Comfort Book: Buku yang…
Pengarang: Matt Haig
Penulis Okky Olivia
|
Editor Ratih Widiastuty

Membuat perayaan di hari ulang tahun sering kali dijadikan sebagai tanda syukur untuk memperingati hari kelahiran.

Selain mendapatkan hadiah, rangkaian kata-kata yang didapatkan di hari ulang tahun juga menjadi penanda bahwa hari itu adalah hari yang spesial bagi seseorang.

Lantas, pernahkah kamu memberikan ucapan saat teman atau sahabat baikmu berulang tahun? Atau justru kamu bingung ingin mengucapkan apa karena kalian sudah terlalu sering bersama?

Nah, perlu dipahami bahwa ucapan ulang tahun biasanya dipenuhi dengan harapan dan doa-doa baik sehingga terasa sangat bermakna bagi orang yang menerimanya.

Bagi kamu yang masih bingung dalam menyusun rangkaian ucapan ulang tahun yang berkesan, berikut ini ada beberapa contoh ucapan yang bisa kamu jadikan sebagai inspirasi.

Kata-Kata Buat Teman yang Ulang Tahun

  1. Selamat ulang tahun teman terbaikku. Semoga kamu terus diiringi dengan keberkahan dan kebahagiaan di sepanjang hidupmu.
  2. Aku mungkin belum bisa memberikan kado yang istimewa hari ini, tapi aku berdoa semoga kamu selalu bisa menjadi sahabat terbaikku, hari ini dan selamanya. Selamat ulang tahun!
  3. Seiring dengan bertambahnya usia, semakin bertambah juga kebijaksanaan yang kamu miliki. Aku ingin kamu tahu bahwa kamu adalah salah satu teman terbaik yang ada di hidup saya. Sekali lagi, selamat ulang tahun.
  4. Selamat ulang tahun kawan. Semoga Tuhan senantiasa memberikan kamu kebahagiaan, kesehatan, dan umur panjang. Tidak lupa, semoga kamu akan selalu menjadi sahabat terbaikku selama-lamanya.
  5. Selamat ulang tahun! Usia yang semakin bertambah tentunya juga akan diiringi dengan bertambahnya rintangan dalam hidupmu. Tapi jangan khawatir, aku akan selalu ada untukmu dalam keadaan apapun.
  6. Happy Birthday my bestie! Terima kasih karena kamu sudah mau jadi teman terbaikku sampai sekarang. Saya berdoa semoga hidupmu dipenuhi dengan hal-hal yang manis, semanis kue ulang tahun hari ini.
  7. Di hari ulang tahunmu, aku berharap kamu selalu diberkahi dengan keberuntungan. Aku berharap hari ini akan berjalan dengan indah sehingga hatimu senantiasa dipenuhi dengan rasa sukacita.
  8. Selamat ulang tahun, semoga harimu benar-benar akan jadi luar biasa. Mari kita nyalakan lilin dan merayakan hari istimewamu dengan meriah.
  9. Hidup sesungguhnya bukan hanya untuk dijalani, tapi juga harus senantiasa disyukuri. Selamat ulang tahun untuk sahabatku tercinta, semoga hidupmu selalu dipenuhi dengan keberkahan.
  10. Persahabatan kita adalah salah satu hal yang paling berharga dan paling aku syukuri sampai hari ini. Aku tidak sabar mengetahui bagaimana nanti kita akan tumbuh bersama dalam kehidupan. Selamat ulang tahun, kawanku.
  11. Sahabatku tersayang, aku berharap agar tahun ini akan memberikan kamu kebahagiaan yang tidak bisa kamu bayangkan dan semua impianmu menjadi kenyataan.
  12. Meski hari istimewamu hanya terjadi satu kali setiap satu tahun, aku selalu berdoa semoga kamu selalu dikelilingi kebahagiaan sepanjang hidupmu. Selamat ulang tahun, kawan.
  13. Bahkan sejak bertahun-tahun lalu sampai hari ini, aku selalu menyadari kalau dunia menjadi jauh lebih baik karena kamu sudah terlahir ke dunia dan menjadi sahabat terbaikku.
  14. Sahabatku, kamu adalah orang yang sangat perhatian dan penyayang, kamu juga telah melakukan banyak hal untuk banyak orang. Maka dari itu, hari ini hanya akan jadi milikmu. Selamat ulang tahun.
  15. Selamat ulang tahun. Terima kasih karena kamu sudah mau berjuang sejauh ini. Semoga kebaikan senantiasa ada di dalam hidupmu.

Nah, itulah beberapa inspirasi kata-kata ucapan ulang tahun yang bisa kamu ungkapkan pada teman baikmu di hari spesial mereka.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Selain mengirimkan ucapan yang manis, kamu tentunya tidak boleh ketinggalan untuk memberikan kado di hari ulang tahun sahabatmu.

Ada banyak sekali jenis kado yang bisa diberikan, tinggal kamu sesuaikan saja dengan kesukaan mereka.

Kalau temanmu suka membaca buku, kamu bisa berikan buku The Comfort Book: Buku yang Membuat Kita Nyaman karya Matt Haig.

Sesuai dengan judulnya, buku ini bisa membuat para pembacanya merasa jauh lebih nyaman dan tenang dalam menjalani kehidupan.

Melalui buku ini, pembaca akan diajak untuk menemukan kenyamanan dari dalam diri sendiri, sehingga tidak lagi bergantung pada orang lain.

Untuk mendapatkan buku ini, kamu bisa membelinya di toko buku Gramedia terdekat atau melalui online di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau