Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikuti Keseruan Menjelajah Waktu Menuju Zaman Dinosaurus!

Kompas.com - 17/12/2021, 09:41 WIB
Rujukan artikel ini:
Seri Kenapa Ya ? 14
Pengarang: SABINE JOURDAIN
|
Editor Ratih Widiastuty

Pandemi Covid-19 yang tidak kunjung selesai membuat banyak anak merasa bosan karena hanya di rumah dan adanya keterbatasan beraktivitas.

Oleh karena itu, daripada anak-anak hanya gabut dan main gim saja, ayo ajak mereka menjelajah masa lalu ke zaman dinosaurus untuk mengasah rasa ingin tahu mereka! Pasti mereka akan excited! Temukan pula pembahasan terkait Dinosaurus Terbang disini!

Serunya mengenal dinosaurus lewat buku "Kenapa, ya?"

Kenapa, ya? merupakan seri buku ensiklopedia anak yang best-seller dan sudah mencapai volumenya yang ke-14. Seri buku ini membahas 200 pertanyaan yang kerap kali ditanyakan oleh anak-anak di seluruh dunia.

Namun, berbeda dengan seri buku Kenapa, ya? Lainnya, buku Kenapa, ya? Vol. 14 ini khusus membahas mengenai dinosaurus, hewan purbakala yang selalu menjadi kesukaan anak-anak.

Buku yang terdiri dari 108 halaman ini berisi tentang berbagai fakta unik dinosaurus, baik dinosaurus di darat, udara, maupun dalam air. Pembahasannya mulai dari asal usul, jenis dinosaurus, ciri-ciri, sifat, dan perilaku, hingga banyak fakta unik lain yang mencengangkan tentang dinosaurus.

Informasi yang disajikan buku ini cukup banyak dan lengkap sehingga anak-anak dapat belajar banyak tentang dinosaurus.

Walaupun mengandung banyak info, anak-anak tidak akan merasa bosan karena buku ini dihiasi ilustrasi berwarna yang lucu, sehingga lebih menyenangkan untuk dibaca.

Anak-anak juga dapat melihat wujud atau gambaran dinosaurus yang memudahkan mereka untuk mengingat dan memahami informasi yang disajikan.

Terlebih lagi, walaupun buku Kenapa, ya? 14: Dinosaurus termasuk dalam kategori ensiklopedia, diksi yang dipakai sederhana sehingga mudah dipahami dan cocok untuk anak berusia 7 tahun ke atas.

Memang buku ini ditargetkan kepada anak-anak, tetapi orang dewasa yang menggemari dinosaurus juga pasti akan suka karena banyak fakta unik dan menarik yang diberikan.

Banyak orang, bukan hanya anak-anak, melainkan juga orang dewasa, terkadang malas membaca.

Hal ini karena mereka harus membaca satu paragraf panjang untuk mengetahui informasi yang mereka cari.

Misalnya, banyak orang tidak membaca caption yang ditulis panjang dalam media sosial dan malah lebih memilih untuk membaca kolom komentar untuk mengetahui inti yang ingin disampaikan penulisnya.

Sama halnya dengan membaca buku, banyak yang malas membaca karena ingin cara yang lebih singkat.

Oleh karena itu, buku ini menawarkan ‘cara yang singkat’ tersebut, yakni dalam bentuk ‘pertanyaan dan jawaban’.

Pertanyaan-pertanyaan dalam buku ini merupakan poin-poin yang merepresentasikan setiap topik langsung ke intinya.

Artinya, anak dapat langsung mengetahui apa isi dari setiap paragraf.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Jawaban yang disajikan juga singkat, padat, dan jelas, sehingga memudahkan anak dalam membacanya.

Walaupun singkat, informasi penting yang ingin disampaikan tidak terlewatkan dan tetap lengkap.

Selain itu, informasi yang diberikan juga menarik dan seru.

Misalnya, dalam mendeskripsikan ciri-ciri dinosaurus, informasi yang diberikan bukan hanya yang umum, melainkan lengkap dan menarik seperti bagaimana cara makan, berjalan, bahkan tidurnya! Tidak hanya itu, buku ini juga membahas hal-hal lain yang relevan dengan dinosaurus, seperti film bertema dinosaurus, fosil, museum dinosaurus, dan masih banyak lagi.

Jadi, anak-anak pun tertarik untuk terus lanjut membaca dari poin satu ke poin yang lain.

Oleh karena itu, buku seru ini sangat cocok untuk anak-anak yang selalu ingin tahu! Eh, satu lagi, ada bonus stiker lucu loh!

Kelebihan buku

1. Memudahkan anak untuk membaca karena informasi disajikan dalam bentuk ‘pertanyaan dan jawaban’.

2. Buku dilengkapi ilustrasi berwarna sehingga lebih menarik.

3. Informasi yang disajikan cukup lengkap.

4. Kata-kata yang digunakan sederhana sehingga anak tidak kesusahan untuk memahami isi buku.

5. Terdapat informasi unik dan menarik sehingga memberikan pengalaman membaca yang menyenangkan

6. Jawaban yang diberikan singkat, padat, dan jelas agar dipahami oleh si kecil.

7. Bonus stiker menarik untuk bisa ditempel di mana saja.

8. Buku cukup awet dan tidak mudah rusak karena berformat hard cover.

Kekurangan buku

1. Pertanyaan-pertanyaan dibahas secara random.

2. Dari pertanyaan satu ke pertanyaan yang lain tidak berhubungan, sehingga orang tua harus mendampingi si kecil untuk membantu menjelaskan setiap pertanyaan di dalam buku.

Tertarik untuk mengajak si buah hati menjelajah waktu ke zaman dinosaurus? Buku Kenapa, ya? Vol. 14: Dinosaurus telah tersedia di toko Gramedia dan Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau