Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Merawat Wajah yang Simple dan Bisa Dilakukan Sendiri

Kompas.com - 07/03/2023, 07:30 WIB
Cara Merawat Wajah Photo by Anna Shvets on Pexels Cara Merawat Wajah
Rujukan artikel ini:
Cara Mudah Merawat Kulit Wajah…
Pengarang: Anggita Suroya
|
Editor Rahmad

Apakah kamu terus memiliki masalah kulit wajah? Tanda ini perlu kamu perhatikan karena bisa saja ada cara merawat wajah yang salah kamu lakukan.

Sebenarnya, cara merawat wajah itu mudah dan sederhana. Asalkan dilakukan dengan benar dan rutin.

Cara Merawat Wajah

Berikut ini cara merawat wajah yang bisa kamu lakukan sendiri dengan benar dan simple secara rutin:

1. Pilih Sabun Pembersih Wajah yang Sesuai dengan Jenis Kulit

Tidak semua orang memiliki jenis kulit wajah yang sama, dari kulit normal, kering, berminyak, sensitif atau kombinasi.

Jenis kulit ini juga menentukan bagaimana cara kamu merawatnya.

Beda jenis kulit, maka beda pula jenis produk perawatan yang cocok digunakan.

Misalnya, orang dengan kulit kering dan sensitif sebaiknya memilih produk sabun pembersih wajah yang dibuat dengan bahan ringan, dapat melembabkan kulit, dan tanpa alkohol atau parfum.

Sementara itu, jenis kulit berminyak disarankan untuk menggunakan pembersih wajah yang lembut yang melembabkan wajah tanpa mengolesi kulit wajah, seperti pembersih wajah berkandungan gliserin.

2. Bersihkan Wajah Secara Teratur

Salah satu cara merawat kulit wajah yang paling mudah adalah dengan rutin membersihkan wajah.

Untuk menjaga kebersihan wajah, sebaiknya cuci muka dua kali sehari di saat pagi dan malam hari sebelum tidur.

Perlu kamu ketahui bahwa membersihkan wajah di pagi hari berfungsi untuk menghilangkan kotoran dan bakteri yang mungkin menempel di wajah saat kamu tidur.

Juga sebelum tidur, wajah kamu harus dibersihkan dari make-up, debu dan kotoran yang menempel di wajah, terutama setelah bekerja di luar rumah.

3. Bersihkan Wajah dengan Benar

Selain rutin melakukannya, wajah juga harus dibersihkan dengan teknik benar.

Kamu bisa mulai dengan mencuci muka menggunakan air hangat. Kemudian, gunakan toner dan mulailah membersihkan wajah.

Cara memberishkannya adalah dengan dipijat lembut menggunakan ujung jari dengan gerakan memutar.

Lalu bersihkan wajah dengan air dan keringkan dengan menepuk-nepuk lembut wajah dengan handuk bersih.

Setelah membersihkan wajah baru bisa melanjutkan ke urutan skincare lainnya.

4. Gunakan Pelembab

Menggunakan pelembab juga merupakan bagian penting dari perawatan wajah. Pelembab wajah sebaiknya digunakan setelah mencuci wajah.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Hal ini untuk menjaga kelembaban alami kulit wajah. Kamu juga harus memilih pelembab sesuai dengan jenis kulit.

Kulit yang cenderung berjerawat dan berminyak, disarankan pilih pelembab yang berbahan dasar air dan bebas minyak.

Pelembab wajah yang baik biasanya akan mengandung bahan-bahan yang mengembalikan struktur kulit wajah.

Selain itu, tingkat kelembaban alaminya juga akan menjaga keseimbangan pH kulit, mengurangi efek radikal bebas, serta memperbaiki sel dan jaringan kulit yang rusak.

5. Gunakan Tabir Surya atau Sunscreen

Penggunaan tabir surya berguna untuk melindungi kulit dari sinar UV yang dapat menyebabkan perubahan warna kulit dan kanker kulit, serta bintik-bintik atau flek wajah dan kerutan.

Saat menggunakan tabir surya, ada baiknya memilih tabir surya khusus wajah dengan SPF 30. Gunakan sunscreen setiap hari, bahkan saat cuaca tidak panas.

Tabir surya harus dioleskan kembali setiap 2 jam atau lebih seiring kamu berada di bawah terik matahari.

Selain tabir surya, kegiatan di luar ruangan juga mengharuskan kamu mengenakan baju lengan panjang, celana panjang, kacamata hitam, dan topi bertepi lebar.

Selain itu, hindari sinar matahari langsung antara jam 10 pagi sampai 4 sore.

6. Jalani Gaya Hidup Sehat

Perawatan kulit wajah yang tepat tidak hanya dilakukan dari luar, tetapi juga dari dalam.

Caranya adalah dengan menjalani gaya hidup sehat dengan memperhatikan asupan makanan dan cairan, termasuk berolahraga.

Makanlah makanan yang bergizi seimbang dan membatasi konsumsi makanan berlemak, memenuhi kebutuhan hidrasi tubuh, berolahraga secara teratur.

Tidak hanya itu, istirahat yang cukup, mengelola stress, serta berhenti merokok dan mengkonsumsi minuman beralkohol.

Hal yang paling penting dalam perawatan wajah adalah kekonsistenan. Setiap perawatan secara teratur membutuhkan waktu dan upaya untuk mencapai hasil terbaik.

Jadi, jangan lupa jadikan perawatan wajah sebagai bagian dari rutinitas sehari-hari.

Buku Cara Mudah Merawat Kulit Wajah Sendiri yang ditulis Anggita Suroya bisa kamu jadikan referensi mengetahui bagaimana cara merawat wajah yang benar.

Buku ini menyajikan tips dan trik merawat kulit wajah yang mudah kamu lakukan sendiri.

Buku ini kamu pesan dan beli di Gramedia.com!

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com