Di zaman yang sudah serba canggih seperti sekarang ini banyak sekali hal yang bisa dilakukan secara lebih praktis termasuk membuka bisnis atau usaha sampingan dari rumah dengan modal yang kecil.
Usaha sampingan dari rumah dengan modal kecil biasanya dilakukan oleh para ibu rumah tangga yang mencari kesibukan atau kegiatan untuk menyalurkan kemampuan yang dimiliki juga sebagai salah satu cara mengembangkan diri.
Hal yang perlu dipikirkan selain dari sisi modal ialah ide untuk membuka jenis usaha apa yang dapat dilakukan.
Berikut beberapa ide usaha sampingan di rumah dengan modal kecil yang dapat kamu coba!
Saat ini membuka toko online adalah hal yang paling banyak dicoba oleh kebanyakan orang.
Toko online memiliki keunggulan pada jangkauan calon pembeli karena sistem yang online ini menghilangkan batas jarak yang biasanya menjadi salah satu tantangan bagi toko offline.
Pakaian merupakan barang yang selalu dibutuhkan setiap orang, dengan adanya toko pakaian online pembeli bisa menghemat waktu dan tenaga untuk berbelanja produk pakaian.
Pakaian yang dijual harus disesuaikan dengan selera pasar dan juga diiklankan dengan baik agar menarik perhatian banyak pembeli.
Jasa jahit pakaian merupakan jasa yang sering dicari oleh orang-orang, oleh karena itu membuka jasa jahit merupakan salah satu usaha yang bisa dilakukan di rumah.
Usaha jasa jahit juga bisa dikembangkan menjadi butik rumahan jika kamu berhasil memiliki pengetahuan seputar dunia fashion.
Zaman sekarang podcast menjadi salah satu sumber hiburan yang banyak diminati oleh masyarakat karena banyaknya konten yang menarik untuk didengarkan.
Membuat podcast tidak perlu memiliki studio yang luas.
Di rumah atau di kamar cukup untuk menjadi tempat untuk membuat konten podcast.
Terlebih lagi jika kamarmu kedap suara sehingga dapat membantu mereduksi suara bising dari luar.
Peralatan untuk awal membuat podcast tidak harus peralatan yang mahal, dengan peralatan dengan harga yang murah pun dapat dilakukan.
Hanya saja kamu perlu memperhatikan keunggulan dan juga kelemahan dari alatmu sehingga dalam proses rekamannya kamu dapat membuat set up yang nyaman untukmu dan juga hasil rekaman dapat kamu edit dengan lebih terarah.
Jika memiliki modal lebih tidak ada salahnya juga membeli peralatan yang mahal karena memang tidak dapat dipungkiri istilah “ada harga ada kualitas”.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Media atau platform untuk mengunggah podcast saat ini sudah banyak.
Akan lebih baik jika kamu juga mencari komunitas yang dapat membantu kamu belajar untuk membuat podcast agar bisa bersaing dengan konten-konten podcast yang ada.
Konten untuk media sosial saat ini memiliki nilai yang lebih dari sekadar berbagi unggahan dengan orang di sekeliling kita.
Saat ini konten untuk media sosial juga menjadi wadah untuk pemasaran berbagai produk atau yang saat ini sering disebut endorse.
Membuat konten untuk media sosial bisa juga dilakukan di rumah hanya dengan bantuan kamera.
Tanpa kamera sekalipun, seperti misalnya membuat konten games untuk anak-anak, hanya memerlukan screen recording pada perangkat komputer kamu dan juga tambahan mikrofon untuk merekam suara kamu.
Untuk konten media sosial saat ini ide dan konsep konten merupakan sesuatu yang mahal sehingga dibutuhkan kreativitas yang baik.
Konten media sosial juga memiliki aturannya masing-masing tergantung platform apa yang digunakan.
Aturan tersebut mengatur tentang monetisisasi agar sang pemilik konten mendapat bayaran dari konten yang dibuat semisal berdasarkan jumlah penonton atau jumlah pengikut.
Pernahkah kamu melihat website yang menyediakan berbagai gambar animasi dan juga logo yang dapat dibeli oleh publik?
Ya, menjual gambar dan logo kini bisa dilakukan secara online sehingga kamu bisa melakukannya di rumah.
Desain grafis dapat menjual karya-karyanya di berbagai website yang bisa menjadi wadah untuk penjualan hasil desain yang dibuat.
Terlebih lagi untuk logo karena kebutuhan logo untuk identitas suatu perusahaan atau instansi memiliki nilai yang mahal sehingga dapat menjadi ide untuk usaha sampingan di rumah dengan modal yang kecil.
Kunci untuk membuka usaha sampingan ialah manajemen yang baik sehingga kamu dapat menjaga bisnis kamu tetap berjalan dan tentunya menghasilkan.
Buku Manajemen Usaha Kecil dan Menengah dapat mengajarkan kamu untuk mengelola usaha kamu agar dapat mencapai tujuan-tujuan yang kamu harapkan.
Seperti misalnya pengelolaan aset, perencanaan, hingga pengelolaan sumber daya bisnis sehingga dapat membantu kamu sebagai dasar teori untuk menjalankan usaha sampingan dari rumah kamu.
Segera dapatkan buku ini hanya di Gramedia.com!