Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arti di Balik Mimpi Rumah Terbakar, Apakah Pertanda Kurang Baik?

Kompas.com - 18/02/2025, 16:00 WIB
Rujukan artikel ini:
Ensiklopedia Cilik: Pemadam Kebakaran
Pengarang: Fleurus
|
Editor Laila Wulanalfi

Mimpi rumah terbakar biasanya identik dengan pertanda buruk yang akan muncul dalam kehidupan karena kebakaran sendiri merupakan sebuah musibah yang merugikan.

Siapa yang tidak akan syok ketika mendapati waktu terlelapnya dihiasi dengan mimpi rumah terbakar yang membawa ketakutan, kecemasan, dan kesedihan di saat bersamaan.

Akan tetapi, ternyata, mimpi rumah terbakar sendiri tidak melulu berkonotasi dengan pertanda buruk sebab tergantung situasinya, mimpi rumah terbakar pun dapat menjadi tanda akan adanya sesuatu yang baik.

Maka dari itu, mimpi yang berkaitan dengan api sendiri tidak selalu menjadi pertanda kurang baik karena bisa saja sebentar lagi akan datang sebuah kabar gembira.

Ciri khas yang berbeda-beda dari setiap mimpi rumah terbakar sejatinya akan memberikan tafsir yang berbeda pula, sehingga tidak selalu mutlak akan menjadi sebuah pertanda buruk.

Meskipun telah mendapatkan mimpi rumah terbakar beserta maknanya, tapi jangan langsung menganggapnya sebagai takdir yang mutlak.

Sejatinya mimpi hanya merupakan bunga tidur yang menghiasi alam bawah sadar kita di kala tengah memejamkan mata untuk beristri.

Namun, tidak ada salahnya pula jika kamu ingin mengetahui makna di balik mimpi rumah terbakar yang datang memasuki benak saat tertidur lelap.

Apa saja arti di balik mimpi rumah terbakar? Cari tahu jawabannya berikut ini.

Arti Mimpi Rumah Terbakar

1. Rumah Terbakar Milik Sendiri

Semoga saja bunga tidur yang satu ini tidak terjadi di kehidupan nyata karena dapat dibayangkan kerugian yang akan ditanggung, baik secara materi maupun emosi.

Namun, jika kamu mendapatkan mimpi rumah terbakar yang dilakukan oleh diri sendiri, maka ada emosi yang terpendam dan membuat tertekan.

Kemarahan yang coba kamu tekan justru akan semakin menumpuk dan tidak akan menghilang yang pada akhirnya jika dibiarkan bisa meledak kapan pun juga.

Maka dari itu, cari seseorang yang mampu mendengarkan keluh kesahmu atau lakukan meditasi agar jiwa bisa jauh lebih tenang dan damai.

2. Melihat Rumah Terbakar Tanpa Rasa Takut

Jangan takut atau cemas saat kamu mengalami mimpi melihat rumah terbakar tanpa rasa takut, karena itu merupakan pertanda baik bagi diri sendiri.

Biasanya mimpi ini menandakan sebuah transformasi yang akan terjadi dalam diri kamu ke arah yang lebih baik.

Kamu akan menjadi pribadi yang jauh lebih baik dengan membakar hal-hal buruk yang pernah terjadi sebelumnya.

Keberanian yang ada dalam mimpi menyimbolkan kesiapan kamu akan transformasi menjadi pribadi yang lebih baik .

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

3. Rumah Terbakar Milik Tetangga

Mimpi ini bisa menjadi pisau bermata dua karena di satu sisi kamu bisa mengetahui isi hati tetangga pemilik rumah terbakar yang selama ini penuh iri dan dengki padamu.

Di sisi lain, bersiaplah, karena akan ada fitnah dan omongan yang tidak mengenakkan dari tetanggamu itu.

Jika memang benar demikian tafsirnya, maka persiapkan diri kamu untuk kuat secara mental menghadapi omongan tetangga yang harus segera dijauhi tersebut.

Rasanya hidup bermasyarakat memanglah tidak mudah karena selalu ada saja orang-orang yang usil mencampuri urusan orang lain.

4. Rumah Terbakar Sebagian

Tafsir dari mimpi rumah terbakar sebagian bisa dimaknai dengan kehadiran seseorang dalam hidupmu yang merasa iri dengan pencapaianmu.

Akan tetapi, orang tersebut bukan iri terhadap kekayaan yang kamu miliki, melainkan dengan kemampuan, kepintaran, hingga kebaikan yang kamu punya.

Sebaiknya hal ini dapat dijadikan alarm peringatan untuk bisa lebih berhati-hati lagi dalam berinteraksi dengan orang-orang di sekitarmu.

Jagalah jarak dengan orang yang sekiranya tampak sinis terhadap apa pun yang kamu lakukan.

5. Memadamkan Rumah Terbakar

Makna yang tersirat dari mimpi memadamkan rumah terbakar ialah sebuah pertanda baik.

Karena arti dari mimpi ini sendiri adalah sebesar apa pun masalah dan rintangan yang sedang kamu hadapi saat ini akan dapat teratasi.

Maka, jika saat ini kamu sedang menghadapi masalah yang terasa berat dan sulit, jangan menyerah karena pada akhirnya itu semua dapat terselesaikan.

Mimpi ini bisa dijadikan semangat dan motivasi untuk tetap optimis dalam menghadapi masalah serta rintangan hidup.

Penampakan rumah terbakar yang muncul dalam bunga tidur memang tampak menyeramkan.

Namun, ternyata, tafsir mimpinya sendiri tidak selalu berkonotasi negatif.

Daripada kamu terjebak secara berlebihan memikirkan mimpi rumah terbakar, alangkah lebih baik jika memperkenalkan anak-anak pada profesi pemadam kebakaran melalui buku Ensiklopedia Cilik: Pemadam Kebakaran.

Buku ini akan menjawab pertanyaan anak-anak akan seputar pemadam kebakaran yang merupakan salah satu profesi mulia dan memiliki risiko yang sangat tinggi.

Buku yang tergolong tipis ini akan memudahkan anak-anak dalam mengenal secara lebih jauh dan mendalam akan profesi pemadam kebakaran yang sepertinya banyak dicita-citakan.

Dapatkan bukunya di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau