Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fenomena Novel Layangan Putus, Kisah Pernikahan yang Dinodai Perselingkuhan

Kompas.com - 03/05/2022, 16:00 WIB
Novel Layangan Putus Sumber Gambar: instagram.com/asabookstore.id Novel Layangan Putus
Rujukan artikel ini:
Layangan Putus
Pengarang: MOMMY ASF
|
Editor Almira Rahma Natasya

It's my dream, not her, my dream!

Sebagian besar dari kita pasti sudah tidak asing lagi dengan penggalan kalimat tersebut.

Kalimat yang bisa dibilang booming seiring populernya serial web berjudul Layangan Putus, mampu menyedot atensi masyarakat Indonesia akibat jalan ceritanya yang terasa dekat dengan masyarakat.

Layangan Putus sendiri bercerita tentang rumah tangga Kinan dan Aris yang harus goyah akibat kehadiran orang ketiga dalam pernikahan mereka, di mana Kinan menganalogikan pernikahannya dengan Aris sebagai layangan dan mereka berdua adalah pemainnya, tapi kemunculan orang ketiga dalam mahligai rumah tangga mereka membuat layangan putus tertiup angin.

Tidak mengherankan memang jika serial web Layangan Putus bisa menyedot perhatian penonton, karena memang diisi dengan jajaran pemain yang andal, seperti Putri Marino, Reza Rahadian, dan Anya Geraldine, yang mampu menghidupkan cerita rumah tangga yang terdengar klise dan usang, menjadi sebuah opera sabun yang tampak jauh lebih menarik.

Namun, tahukah kamu jika serial web Layangan Putus merupakan adaptasi dari novel yang ditulis sendiri oleh Mommy ASF?

Tidak heran memang jika cerita novel yang diadaptasi dalam bentuk visual biasanya mampu menghidupkan jalan ceritanya secara jauh lebih mendalam lagi jika diproduksi dengan baik dan serius.

Mommy ASF yang memang menulis cerita Layangan Putus berdasarkan kisah nyata ini, bisa menangkap sisi emosional dari pembaca Indonesia yang menyukai tema dan drama pernikahan yang biasanya berisi konflik perselingkuhan, karena tragedi seperti ini kerap hadir dalam rumah tangga masyarakat Indonesia.

Namun, sebenarnya siapa sih Mommy ASF ini?

Kisah nyata siapa yang beliau tulis dalam novel Layangan Putus yang sangat fenomenal ini?

Daripada penasaran, langsung saja simak profil lengkap dari Mommy ASF berikut ini.

Profil Mommy ASF, Penulis Novel Layangan Putus

Mommy ASF sendiri merupakan nama pena dari penulis novel Layangan Putus yang ternyata mempunyai nama asli Eka Nur Prasetyawati.

Selain menjadi penulis, Mommy ASF juga berprofesi sebagai seorang dokter hewan yang kerap disapa sebagai dokter Eca.

Kegiatan Mommy ASF sebagai seorang dokter hewan dapat kita lihat melalui akun Instagram @ecaprasetya, yang kerap membagikan postingan mengenai profesinya tersebut.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Akibat dari booming-nya serial web Layangan Putus, hal ini turut serta menaikkan nama Mommy ASF hingga memperoleh pengikut sebanyak 386 ribu di Instagram.

Saat ini, Mommy ASF juga menetap di Malang, Jawa Timur, dan telah memiliki klinik dokter hewan sendiri yang diberi nama Luna Pet House.

Bisa dibilang, Mommy ASF ini merupakan sosok penulis yang multi talent, sebab selain mampu menjadi seorang dokter hewan, ia juga masih sempat menyalurkan hobi dan bakatnya dalam menulis.

Novel Layangan Putus

Novel yang ditulis oleh Mommy ASF ini mampu mampu menguras emosi pembaca melalui jalan cerita yang menyesakkan dada.

Contohnya saat Kinan mendapati foto suaminya, Aris, yang tengah berlibur ke Cappadocia, Turki, bersama wanita lain.

Padahal Cappadocia merupakan kota impian yang ingin Kinan datangi suatu hari nanti, tapi Aris justru malah membawa wanita lain ke sana.

Bisa dibayangkan, bagaimana sakit hatinya Kinan menghadapi fakta menyakitkan tersebut.

Saking meledaknya serial web Layangan Putus, bahkan membuat penjualan novelnya pun ikut meningkat dan hingga kini kabarnya sudah memasuki cetakan ke enam.

Tidak heran jika novel ini mampu menjadi buku best seller karena memang racikan cerita yang ditawarkan terasa sangat relate dengan kehidupan masyarakat, yakni perselingkuhan, kekecewaan, serta janji yang diingkari.

Salah satu kekuatan lainnya dari novel ini ialah penggambaran tokoh Kinan sebagai sosok wanita yang tangguh dan kuat yang membuat para pembaca, khususnya kaum hawa, menjadi lebih terinspirasi dan mampu bersimpati terhadapnya.

Penulis mampu menghadirkan tokoh wanita yang akan dengan mudah disukai oleh pembaca.

Layangan Putus bisa dikategorikan sebagai bahan bacaan yang romantis dan kekeluargaan, tapi dibarengi juga dengan derai air mata yang akan menguras emosi pembaca saat membacanya, sehingga akan sangat cocok dibaca untuk kamu yang menyukai novel yang mengandung bawang di dalamnya.

Jika kamu sudah tidak sabar ingin segera membaca dan memiliki novel Layangan Putus, maka kamu sudah bisa membeli dan memesannya di Gramedia.com.

Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

promo diskon promo diskon

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com