Perkembangan teknologi informasi saat ini memberikan banyak kemudahan dalam kehidupan manusia, salah satunya yaitu dalam menjalankan bisnis atau usaha.
Banyaknya keuntungan yang bisa diperoleh dalam menjalankan dan mengembangkan bisnis secara online membuat para pengusaha atau pelaku bisnis kini semakin gencar untuk melakukan digital marketing.
Kamu bisa memanfaatkan berbagai macam media sosial serta e-commerce yang banyak digunakan oleh masyarakat sekarang sebagai media atau platform untuk melakukan pemasaran.
Jika kamu merupakan seorang pemula yang tertarik untuk terjun ke dalam dunia bisnis dan ingin memulai sebuah usaha, maka berikut adalah beberapa kelebihan dari pemasaran online yang perlu kamu ketahui.
Kelebihan pertama dan yang paling menggiurkan dari digital marketing adalah kamu jadi memiliki akses tanpa batas dalam menjalankan bisnis.
Hanya dengan membuat konten yang menarik dan mengunggahnya di media sosial, website, atau e-commerce, maka produk yang kamu jual bisa diakses dengan mudah oleh banyak orang kapan saja dan di mana pun mereka berada.
Hal ini memungkinkan kamu untuk bisa menjangkau pasar yang lebih luas dan memperoleh pendapatan yang lebih besar.
Biaya yang dibutuhkan pun cenderung lebih kecil dibandingkan jika kamu melakukan promosi secara offline.
Untuk mengoptimalkan kemudahan akses dalam menjaring konsumen yang lebih luas, kamu bisa melakukan analisis terhadap perilaku masyarakat dalam menggunakan media sosial.
Dengan melakukan hal ini, kamu jadi mengetahui waktu yang tepat untuk mengunggah sebuah konten setiap harinya agar berpeluang lebih besar untuk bisa dilihat oleh semakin banyak orang.
Selain itu, kamu pun jadi memahami tipe konten seperti apa yang disukai oleh masyarakat, sehingga tidak akan dilewati begitu saja saat muncul di beranda media sosial mereka.
Keuntungan lain dari pemasaran online adalah sistem operasional yang bisa dijalankan dengan lebih cepat dan juga lebih mudah.
Dengan jaringan dan kecepatan internet yang optimal, kamu bisa melakukan promosi, memberikan pelayanan, membalas pesan atau komentar dari konsumen, dan lain-lain, dalam jangka waktu yang relatif singkat.
Kelebihan ini memungkinkan kamu untuk bisa mengelola bisnis dengan lebih efisien, serta memberikan kemudahan untuk memantau bagaimana karyawan kamu selama bekerja melayani pembeli.
Pengeluaran yang diperlukan untuk menjalankan operasional dengan digital marketing pun cenderung lebih murah, sehingga kamu bisa memangkas biaya dan menggunakannya untuk mengembangkan bisnis atau usaha.
Tidak hanya bisa menghemat biaya operasional, namun pemasaran secara online juga membuat kamu bisa meminimalisir biaya promosi yang dibutuhkan.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Jika melakukan pemasaran konvensional, maka kamu perlu memperhitungkan biaya akomodasi, transportasi, dan juga tambahan gaji untuk pegawai.
Namun dengan pemasaran online, kamu jadi tidak perlu melakukan hal-hal tersebut dan bisa mengalihkan pengeluaran untuk hal lain, seperti wifi, komputer, aplikasi desain, dan lain-lain yang cenderung lebih murah serta bisa digunakan dalam jangka waktu yang panjang.
Kegiatan promosi yang dilakukan pun menjadi lebih efisien dan optimal karena bisa dijangkau oleh lebih banyak orang dibandingkan jika melakukan pemasaran secara offline.
Dengan lebih efisiennya operasional yang dijalankan, maka kamu pun tidak membutuhkan terlalu banyak karyawan untuk melakukan pemasaran online.
Hal ini akan memudahkan kamu dalam mengelola dan memanajemen organisasi atau sumber daya manusia yang bekerja di perusahaan atau bisnis kamu.
Dengan melakukan pemasaran online, kamu hanya memerlukan beberapa orang saja untuk mengisi bagian administrasi penjualan, mengepak dan mengirim barang, membuat desain, menulis konten promosi, dan lain-lain.
Kamu bisa menambah jumlah karyawan yang bekerja seiring dengan semakin berkembangnya bisnis atau usaha kamu, agar tetap bisa memberikan pelayanan yang optimal dengan jumlah konsumen yang terus bertambah.
Nah, itulah beberapa kelebihan yang bisa kamu dapatkan serta manfaatkan ketika melakukan pemasaran secara online dalam menjalankan bisnis kamu.
Buku The Power of Digital Marketing yang ditulis oleh GM Susanto akan membantu kamu menguasai strategi dalam pemasaran online untuk bisa mencapai kesuksesan dalam berbisnis.
Melalui buku ini, penulis yang merupakan seorang pakar di bidang digital marketing akan membagikan tips praktis yang efektif dan efisien untuk kamu terapkan dalam membangun bisnis serta memasarkan produk secara online.
Susanto akan menunjukkan bagaimana kamu bisa meningkatkan penjualan hingga 3 – 10 kali lipat lebih banyak dibandingkan sebelumnya dengan melakukan pemasaran online.
Kamu akan mendapatkan trik yang bisa kamu gunakan dalam memengaruhi calon pembeli untuk memperbesar peluang mereka melakukan transaksi pembelian dari produk-produk yang kamu tawarkan.
Buku ini akan menjadi panduan yang tepat bagi kamu yang baru ingin memulai usaha ataupun yang telah lama menjalankan bisnis dan ingin mengembangkannya melalui pemasaran online.
Kamu bisa mendapatkan buku The Power of Digital Marketing ini dengan mudah di Gramedia.com.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.