Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Sifat dan Karakter Zodiak Virgo, Cari Tahu Tentang Dirimu!

Kompas.com - 30/12/2021, 12:00 WIB
Sumber Gambar : Gramedia.com
Rujukan artikel ini:
Seni Membaca Zodiak
Pengarang: Claudia Sabrina
Penulis Renny Novita
|
Editor Ratih Widiastuty

Ada 12 zodiak yang sekarang kita kenal di dalam Astrologi dan sudah ada sejak zaman Yunani kuno.

Nama-nama zodiak ini diambil dari konstelasi bintang yang kemudian disesuaikan dengan tanggal berdasarkan hubungan antara bintang di langit dan matahari.

Lalu bagaimana bumi, bintang, bulan, dan matahari itu dapat memengaruhi sifat dan karakter seseorang.

Ada banyak pendapat dan penelitian tentang hal ini.

Namun, tidak dapat dipungkiri terkadang membaca zodiak bisa menimbulkan rasa senang di dalam otak.

Terlebih lagi jika menemukan karakter yang mirip dengan kamu atau pasangan kamu.

Nah, kali ini mari kita intip zodiak yang menempati urutan zodiak keenam di dalam Astrologi, yaitu Virgo yang dilambangkan dengan seorang perempuan.

Kamu yang berzodiak Virgo lahir antara tanggal 22 Agustus - 22 September di bawah pengaruh planet Merkurius.

Penasaran seperti apa karakter orang dengan zodiak Virgo? Lanjut baca sampai akhir, ya!

Sifat dan Karakter Zodiak Virgo

1. Perfeksionis

Kamu yang berzodiak ini selalu ingin sempurna dalam mengerjakan sesuatu.

Hal-hal yang kecil tidak luput dari perhatian kamu.

Mereka juga bisa sangat kritis jika terjadi kesalahan.

Mungkin karena itu, kamu menjadi lebih lama mengerjakan sesuatu dibandingkan orang lain.

2. Suka Menyalahkan Diri Sendiri

Kamu yang perfeksionis sering merasa tidak percaya diri jika kamu mengetahui kalau kamu tidak sempurna.

Sayang kamu lupa bahwa manusia memang tidak ada yang sempurna.

Ketika situasi kurang menyenangkan menghampiri hidupmu, terkadang kamu menyalahkan diri sendiri.

Kamu berpikir, seandainya kamu bisa mengerjakan lebih baik maka peristiwa itu tidak akan terjadi.

Jika ini dibiarkan terus berlanjut malah dapat membuat kamu terobsesi dengan bahwa diri harus selalu sempurna.

3. Tahu Di mana Letak Setiap Barang yang Kamu Simpan

Ada dua tipe Virgo dalam hal menyimpan dan mengatur barang, yang pertama adalah Virgo yang super rapi dan teratur, yang kedua adalah Virgo yang ruangannya berantakan, tapi mereka tahu dimana setiap barang disimpan, karena ada tempat tertentu untuk semua barang sesuai peruntukannya.

Kalau kamu sendiri Virgo yang mana?

4. Out of The Box

Kamu yang berzodiak Virgo biasanya pintar dan mempunyai pemikiran yang terkadang tidak terpikir oleh orang lain.

Selain itu kamu juga kreatif karena otakmu bisa melahirkan ribuan ide.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Ditambah dengan sifatmu yang penuh pertimbangan, kamu dapat melahirkan karya atau ide yang matang ketika dieksekusi.

5. Membutuhkan Tujuan dan Pencapaian

Kamu tidak membiarkan hidupmu berjalan tanpa arah dan tujuan.

Berbekal dengan checklist dan target resolusi, kamu selalu memastikan bahwa hidup yang kamu sedang jalani sesuai dengan tujuan.

Tujuanmu biasanya melibatkan orang lain, karena merasa dibutuhkan orang lain dapat menambah kepercayaan dirimu.

Selain itu, kamu juga menyukai kegiatan yang berkontribusi untuk suatu hal yang membawa perubahan untuk orang banyak.

6. Cenderung Introvert

Walaupun kamu suka bersosialisasi, namun sebenarnya kamu cenderung introvert.

Kamu lebih suka menghabiskan diri sendirian melakukan hal yang kamu sukai atau membuat suatu projek yang dapat menyalurkan hobi mengerjakan sesuatu yang detail.

Ini bukan hal yang sulit mengingat kamu adalah seorang pemikir yang dalam.

7. Ucapan yang Sarkastis

Kamu yang menjaga image perfeksionis dan cenderung pendiam, sering mengalami kesulitan mengungkapkan kata-kata dan pendapat.

Sering kali kamu malah mengungkapkannya dengan kata-kata yang sarkastis.

Selain kritik yang suka kamu utarakan, hal ini yang juga terkadang membuat teman-temanmu merasa kurang nyaman.

8. Sederhana dan Humble

Dengan banyak kelebihan yang kamu miliki, kamu tidak merasa lebih baik dibandingkan yang lainnya.

Tujuan mulia untuk membuat kehidupan orang di sekitarmu menjadi lebih baik tidak lantas membuatmu merasa jadi lebih superior.

Begitu pula dengan kata-kata sarkasme yang kamu lontarkan diperuntukan bukan untuk mengejek atau menghina.

Walau kamu penyendiri, namun kamu juga seseorang yang menyenangkan ketika berkumpul bersama teman-teman.

Kamu juga dikenal sebagai seseorang yang setia dalam hubunganmu.

Nah, di antara kedelapan sifat dan karakter zodiak Virgo, ada kah yang merefleksikan dirimu?

Jika kamu ingin membaca sifat dan karakter zodiak yang lain, kamu bisa membaca buku Seni Membaca Zodiak karya Claudia Sabrina.

Buku ini menjelaskan asal mula ilmu astrologi mulai dipergunakan oleh manusia di bumi.

Kita tahu kalau manusia di zaman dahulu memperhatikan alam untuk mencari jawaban atas pertanyaan-pertanyaan mereka.

Kemudian mereka mulai memperhatikan apa yang ada di langit saat malam hari dan juga mulai mengenal ilmu astrologi.

Semua buku ini bisa kamu beli dan dapatkan di Gramedia.com. Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, borong semua buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

Dapatkan Diskonnya! Dapatkan Diskonnya!

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com