Potongan mullet di Indonesia tampaknya kini tengah menjadi tren gaya rambut pria yang paling banyak dipilih dan digandrungi.
Apalagi jika berbicara soal gaya rambut pria, rasanya tidak akan pernah habis karena style rambut selalu berubah mengikuti perkembangan zaman dan tren fashion.
Meskipun begitu, biasanya tren fashion lama bisa kembali populer dan booming jika digunakan oleh orang-orang ternama seperti artis, model, hingga penyanyi yang mempunyai pengaruh kuat terhadap industri fashion.
Tren fashion lama yang kembali booming biasanya meliputi gaya berpakaian, model baju, model sepatu, hingga style rambut yang tidak kalah penting dalam sebuah penampilan.
Salah satu tren fashion yang kembali menggeliat saat ini adalah gaya rambut mullet yang pernah populer di tahun 1970-an sebagai style rambut andalan para pria saat itu.
Saat ini, potongan mullet kembali menjadi tren gaya rambut pria yang banyak dipilih karena memiliki ciri khas yang unik, sehingga di zaman yang sudah semakin melek fashion, model rambut ini juga mulai meracuni masyarakat Indonesia.
Ciri khas dari potongan mullet, yakni terletak pada model yang agak pendek di bagian samping dan depan kepala, tapi agak lebih panjang pada bagian belakang.
Sebelum booming seperti sekarang, potongan mullet dianggap kuno dan ketinggalan zaman, tetapi setelah banyak pesohor dunia hiburan yang memotong rambut mereka dengan style rambut ini, potongan mullet pun kembali populer dan banyak disukai.
Salah satu pesohor dunia hiburan yang mempopulerkan potongan mullet ialah para artis Kpop Korea yang menjadikan gaya rambut ini sebagai pilihan dalam penampilan mereka.
Beberapa artis yang menggunakan potongan mullet sebagai gaya rambut mereka antara lain V BTS, Baekhyun EXO, RM BTS, dan masih banyak lagi.
Nah, bagi kamu yang ingin mengikuti tren potongan mullet ini sebagai pilihan gaya rambut, berikut rekomendasi potongan mullet yang bisa kamu coba aplikasikan.
Bagi kamu yang masih belum terlalu berani menggunakan gaya rambut yang mencolok, maka potongan modern mullet bisa dijadikan pilihan yang tepat.
Tidak seperti potongan mullet yang biasanya, model modern mullet tidak begitu menonjolkan transisi potongan rambut dari pendek ke panjang, sehingga seolah-olah hanya tampak seperti potongan rambut pada umumnya.
Modern mullet tidak akan membentuk rambut bagian belakang tampak terlalu nyentrik layaknya potongan mullet pada umumnya, sebaliknya, rambut bagian belakang akan dibuat jauh lebih sederhana.
Potongan modern mullet ini akan sangat cocok diaplikasikan untuk rambut yang tebal dan bergelombang.
Bagi kamu yang ingin tampil mencolok, tapi tetap keren dan simple, maka potongan classic mullet bisa menjadi pilihan gaya rambut yang tepat.
Potongan classic mullet akan memberikan potongan yang pendek di bagian sisi kanan dan kiri rambut, namun di bagian belakang dibiarkan tetap panjang.
Meskipun tampak sederhana, tapi gaya classic mullet ini bisa membuat penampilan kamu tampak ikonik karena menampilkan sesuatu yang klasik dan edgy.
Tidak ketinggalan, jika kamu ingin tampil lebih berani dan mencolok, tambahkan sedikit warna pada rambut.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Nah, untuk kamu yang mempunyai rambut keriting, pastinya mengalami sedikit kesulitan untuk menemukan model rambut yang terasa cocok.
Namun, untungnya, bagi kamu yang punya rambut ikal maupun keriting akan sangat cocok dengan potongan curly mullet ini.
Curly mullet akan tampak jauh lebih bervolume dibandingkan model mullet lainnya yang diakibatkan oleh rambut ikal atau keriting.
Gaya rambut ini sempat sangat booming di era tahun 1970 hingga 1980-an tatkala banyak pesohor Hollywood yang memakai potongan rambut ini sebagai penampilan mereka.
Bagi kamu yang memiliki rambut tipis, jangan khawatir tidak dapat mencoba potongan mullet ini karena ada satu gaya mullet yang dapat dicoba, yaitu highlight mullet.
Hanya dengan memberikan warna pada beberapa titik di rambut, dengan potong mullet tentunya, akan membuat rambut tampak menjadi jauh lebih bervolume.
Apalagi jika kamu pencinta budaya Kpop, potongan highlight mullet ini akan menjadi referensi gaya rambut yang pas karena dapat tampil trendi sekaligus catchy.
Banyak artis Kpop juga yang memilih potongan highlight mullet sebagai gaya rambut yang semakin menonjolkan penampilan mereka.
Tipe potongan long tail mullet akan memberikan penampilan yang berbeda untuk wajah kamu karena jika sudah diaplikasikan di rambut, gaya ini dijamin mampu menarik atensi banyak orang.
Ciri dari potongan long tail mullet terletak pada bagian depan maupun samping kanan dan kiri yang dipotong rapi, tapi khusus untuk bagian belakang dibiarkan panjang.
Jadi kamu hanya tinggal merapikan bagian depan dan samping rambut, sementara bagian belakang dibiarkan memanjang, bahkan hingga sampai sebahu.
Potongan long tail mullet dijamin akan memberikan warna baru bagi wajah, karena akan tampak lebih fresh dan pastinya stylish.
Berbicara soal rambut, pastinya kamu yang telah memiliki anak merasa kesulitan untuk mengajak mereka melakukan potong rambut karena merasa takut.
Maka dari itu, perkenalkan mereka dengan potong rambut lewat sebuah dongeng menarik dan menggemaskan di buku Dongeng Dialektika: Hari Potong Rambut yang ceritanya ditulis oleh Clara Ng dan ilustrasinya dibuat oleh Alif Quita.
Pemilihan hewan singa sebagai karakter dari buku ini mampu menampilkan ilustrasi yang sederhana, tapi sangat menggemaskan yang dijamin akan mampu membuat anak-anak betah untuk membacanya sampai selesai.
Tidak hanya itu, narasi cerita yang ditulis oleh Clara Ng pun mampu mengenalkan dan mengajak anak untuk lebih berani agar mau potong rambut seperti cerita dongeng yang ditampilkan.
Yuk, segera perkenalkan si Kecil dengan kegiatan potong rambut melalui buku ini dengan cara memesan dan membelinya di Gramedia.com, atau kamu juga dapat membacanya melalui e-book di Gramedia Digital.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.