Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang penting untuk dikuasai, karena banyak digunakan dalam dunia akademis maupun di dunia kerja nantinya.
Mengajarkan dan membiasakan bahasa Inggris pada anak sejak dini bisa menjadi pilihan yang tepat, mengingat otak anak yang cenderung berkembang lebih pesat dibandingkan saat usia dewasa.
Dengan memanfaatkan hal ini, maka anak bisa lebih cepat dan lebih mudah untuk menguasai serta mahir dalam berbahasa Inggris.
Namun, orang tua juga memiliki peran yang penting untuk turut mendukung anak dalam belajar bahasa Inggris dengan menunjukkan antusiasme yang besar agar anak pun merasa termotivasi dan lebih semangat untuk belajar.
Berikut adalah beberapa tips efektif yang bisa kamu lakukan untuk mengajarkan bahasa Inggris pada anak di rumah.
Untuk membangun rutinitas, kamu bisa membuat jadwal tertentu untuk mengajarkan bahasa Inggris kepada anak.
Misalnya melakukan permainan dengan bahasa Inggris setiap hari setelah anak pulang dari sekolah atau membacakan cerita berbahasa Inggris sebelum anak pergi tidur dan lain-lain.
Tidak perlu memakan waktu yang lama, cukup 15 – 20 menit saja untuk anak yang masih kecil.
Kamu bisa meningkatkan waktu untuk sesi berbahasa Inggris seiring dengan semakin bertambahnya usia dan meningkatnya konsentrasi anak.
Yang terpenting adalah konsisten untuk melakukannya setiap hari, karena anak-anak perlu terbiasa untuk mendengarkan kata-kata atau frasa dalam bahasa Inggris sebelum mereka bisa mengucapkannya.
Agar sesi belajar bahasa Inggris menjadi lebih menyenangkan bagi anak, kamu bisa menyediakan tempat di rumah untuk menyimpan hal-hal yang berkaitan dengan bahasa Inggris, seperti buku, DVD, permainan balok, flashcard, dan lain-lain.
Gunakan permainan-permainan ini untuk mengajarkan anak dan buat suasana yang mengasyikkan agar anak tidak merasa bosan.
Kamu juga bisa menggunakan lagu-lagu anak dalam bahasa Inggris, seperti Twinkle Twinkle Little Star, ABC Song, Old MacDonald Had a Farm, dan masih banyak lagi.
Lagu bisa menjadi salah satu cara paling efektif untuk mengajarkan bahasa Inggris, karena anak bisa belajar kosakata baru sekaligus berlatih untuk mengucapkannya.
Lagu anak yang cenderung riang akan menjadi lebih menyenangkan jika ditambahkan dengan gerak atau tarian yang menggambarkan makna dari lirik lagu tersebut.
Dengan begitu, memori anak pun akan akan lebih mudah untuk mengingatnya dan anak juga jadi memahami maksud dari lagu yang dinyanyikannya.
Selain dengan bermain games dan bernyanyi, belajar bahasa Inggris juga bisa jadi menyenangkan dengan menggunakan situasi sehari-hari yang dekat dengan anak.
Misalnya saat sedang makan kamu bisa memperkenalkan peralatan-peralatan makan, seperti piring, sendok, dan garpu dalam bahasa Inggris kepada anak dan mengulangnya setiap hari hingga anak terbiasa dan bisa mengucapkannya sendiri.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Saat mandi, sebelum anak tidur, atau ketika anak sedang bermain di taman pun sama, kamu bisa menggunakan hal-hal di sekitarnya untuk mengajarkan anak berbahasa Inggris.
Kamu juga bisa mengajarkan hal-hal dasar, seperti bagian tubuh, warna dari benda-benda di sekitar, hewan, angka, dan lain-lain.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa kamu praktikkan untuk mengajarkan bahasa Inggris kepada anak dengan cara yang menyenangkan di rumah.
Membaca buku yang penuh dengan gambar dan warna juga bisa menjadi cara yang efektif untuk mengajarkan bahasa Inggris pada anak.
Buku My Very First Abc In English yang ditulis oleh Jennifer Choy ini akan memudahkan kamu untuk memperkenalkan abjad dalam bahasa Inggris kepada anak.
Melalui beragam gambar menarik yang ditampilkan di dalam buku, anak pun akan jadi semakin mudah untuk bisa mengingat dan memahaminya.
Desain warna yang digunakan juga secara khusus telah disesuaikan oleh penulis untuk bisa merangsang visual memori anak.
Selain dengan menggunakan buku fisik, kamu juga bisa memanfaatkan teknologi gadget saat ini untuk mengajarkan anak berbahasa Inggris dengan tampilan animasi interaktif yang akan membuat anak jadi semakin tertarik.
BOOKR Class merupakan sebuah aplikasi yang bertujuan sebagai platform pendidikan untuk mempelajari bahasa Inggris melalui ratusan buku digital interaktif, mulai dari buku klasik, cerita rakyat ataupun modern, dan masih banyak lagi, yang disediakan di dalamnya.
Aplikasi ini diciptakan oleh para expert di bidang pendidikan yang berasal dari Hungaria, sehingga BOOKR Class terbukti menggunakan metodologi pembelajaran yang efektif dan telah banyak digunakan oleh 25 ribu guru di seluruh dunia.
Tampilan audio-visual (gambar animasi dan suara) serta permainan edukasi yang disuguhkan di dalam aplikasi akan menjadi sarana yang menyenangkan bagi anak usia 4 – 14 tahun untuk belajar bahasa Inggris.
Hanya dengan menggunakan satu aplikasi, anak bisa berlatih reading, listening, spelling, pronunciation, vocabulary, dan juga grammar.
Permainan edukatif dan kuis yang hadir di setiap akhir buku cerita pun bisa menguji pemahaman anak dalam menangkap isi cerita yang baru saja ia baca.
Aplikasi BOOKR Class ini bisa kamu akses melalui handphone, tablet, ataupun PC dan bisa diunduh melalui Android, Windows, iOS, serta Mac.
Buku My Very First Abc In English bisa kamu dapat dan beli melalui Gramedia.com.
Selain itu, kamu juga bisa dapatkan gratis voucher diskon tanpa minimal pembelian.
Langsung klik di sini dan dapatkan vouchernya.