Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eleanor Oliphat (Tidak) Baik-Baik Saja

Kompas.com - 19/07/2024, 09:00 WIB
Buku Eleanor Oliphant Is Completely Fine Sumber Gambar: Dok. Bhuana Ilmu Populer Buku Eleanor Oliphant Is Completely Fine
Rujukan artikel ini:
Novel Eleanor Oliphant Is Completely…
Pengarang: GAIL HONEYMAN
|
Editor Ratih Widiastuty

Hidup sangatlah rapuh. Aku tahu itu, tentu saja. Tak ada yang mengetahuinya lebih baik dariku. – Eleanor Oliphant Is Completely Fine.

Sinopsis Buku Eleanor Oliphant Is Completely Fine

Pernahkah kamu merasakan bahwa hidup yang sedang kamu jalani ini ternyata tidak baik-baik saja? Kamu menjalani rutinitas yang sama, selalu bertemu orang yang sama, menjalani hidup yang kamu rasa baik-baik saja, tak merasa ada masalah.

Hingga suatu hari seseorang atau sesuatu datang ke kehidupanmu, mengubah kehidupanmu, dan akhirnya kamu menyadari bahwa hidupmu itu jauh dari kata baik-baik saja.

Kira-kira begitulah yang dirasakan oleh karakter utama dari novel Eleanor Oliphant Is Completely Fine.

Novel ini menceritakan kisah Eleanor Oliphant, seorang wanita berusia 30 tahun yang hidup sendirian sepanjang hidupnya.

Sedari kecil ia diasuh oleh keluarga yang berbeda-beda, ia tidak pernah merasakan kasih sayang sehingga ia tidak tahu seperti apa rasanya kasih sayang.

Semua kebutuhan fisiknya selalu terpenuhi, tapi tidak dengan kebutuhan emosionalnya.

Eleanor bekerja sebagai seorang akuntan selama 9 tahun.

Rutinitas yang ia lakukan selalu sama setiap hari, ia tidak pernah merasa kesepian, dan ia merasa bahwa itu bukan masalah baginya.

Eleanor merupakan sosok yang pendiam dan canggung secara sosial.

Semua orang berpikir Eleanor cukup aneh dan Eleanor tidak memedulikan hal itu.

Hingga suatu hari hidupnya mulai berubah ketika ia berteman dengan rekan kerjanya yang bernama Raymond, dan Sammy, orang yang ditolong oleh Eleanor dan Raymond.

Berkat mereka, perlahan-lahan Eleanor mulai merasakan apa yang dinamakan suka-duka kehidupan.

Ia mulai merasakan apa itu perasaan kasih sayang, dan menjalani sebuah persahabatan.

Perubahan kehidupan Eleanor yang tiba-tiba dan sangat cepat pun memengaruhi Eleanor.

Perasaan-perasaan seperti bahagia, sedih, jatuh cinta bahkan patah hati mengerubungi Eleanor tanpa henti.

Jati diri dan masa lalu Eleanor yang sudah lama ia kubur dalam-dalam pun mulai muncul ke permukaan.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Tak mampu menahan semua gejolak yang ia rasakan, Eleanor pun menjauh dari ’kehidupan barunya’ dan tenggelam dalam larutan alkohol.

Raymond, satu-satunya orang terdekat Eleanor pun mencoba menolong Eleanor keluar dari jurang kegelapan.

Raymond mendampingi dan membantu Eleanor untuk mulai mencari pertolongan profesional agar mereka bisa menolong Eleanor.

Eleanor yang tersentuh oleh tindakan Raymond pun bersedia untuk ditolong secara profesional.

Selama menjalani pengobatan, Eleanor mulai belajar untuk terbuka mengenai perasaannya, mencari jawaban atas siapakah dirinya, belajar untuk memaafkan dirinya sendiri dan mencintai dirinya sendiri.

Pada akhirnya, Eleanor berhasil menjadi pribadi baru yang lebih berani dan terbuka mengenai perasaannya.

Keunikan dan Kelebihan Buku Eleanor Oliphant Is Completely Fine

Buku ini mengisahkan tentang kesepian dan kisah bagaimana seseorang keluar dari zona nyamannya dengan mencoba hal-hal baru.

Buku ini memberikan semua jenis perasaan yang berbeda pada saat yang sama, seperti menghibur, memilukan, membingungkan, mengejutkan, membuat tegang, bahkan tragis.

1. Pengembangan Karakter Eleanor

Mungkin di awal-awal bab akan terasa bahwa Eleanor cukup menyebalkan, tapi semakin jauh cerita mengalir akan mulai terasa bahwa hidup karakter Eleanor ini cukup mengenaskan.

Betapa susahnya kehidupan yang ia jalani, tapi ia tak menyadari hal itu karena sudah terbiasa.

2. Perjuangan Eleanor untuk Berani Mengubah dan Memperbaiki Apa yang Salah Pada Dirinya

Karakter Raymond, Sammy, Laura yang merupakan salah satu faktor berubahnya hidup Eleanor pun dibuat dengan sangat baik, terutama karakter Raymond.

Raymond yang tadinya tidak disukai oleh Eleanor, berhasil menolong dan membantu Eleanor untuk menjalani hidup yang lebih baik.

Raymond tidak pernah putus asa mendekati Eleanor untuk menjalin ikatan persahabatan, entah itu dengan mengajak Eleanor makan siang bersama, mengunjungi ibu Raymond atau Sammy, dan mengunjungi Eleanor kapan pun ia mau.

Hingga akhirnya persahabatan mereka terjalin erat, dan Eleanor menjadi percaya dan lebih terbuka pada Raymond.

Kisah perjalanan hidup Eleanor ini memberikan kisah kepada pembaca mengenai pencarian kembali jati diri, menerima berbagai macam perasaan terutama kesedihan untuk hadir dalam diri, dan belajar untuk memaafkan diri sendiri.

Buku ini sanggup menghancurkan hati pembaca tetapi kemudian menyembuhkannya dengan akhir kisah yang indah dan menghangatkan hati.

Dapatkan bukunya segera di Gramedia.com.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau