Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kisah Mukjizat Nabi Daud yang Perlu Diketahui Umat Muslim

Kompas.com - 10/06/2023, 12:30 WIB
kisah mukjizat nabi daud Sumber: pixabay/freebiespic kisah mukjizat nabi daud
Rujukan artikel ini:
Book Mukjizat Para Nabi: Nabi…
Pengarang: Hafez Achda
|
Editor Rahmad

Nabi Daud adalah keturunan ke-13 dari bapak para Nabi, yaitu Ibrahim. Dia adalah ayah dari Nabi Sulaiman.

Semasa hidupnya, Nabi Daud dikenal sebagai hamba Allah yang sangat rajin beribadah kepada Allah SWT, bertasbih, dan juga berpuasa.

Kisah Nabi Daud dikaruniai mukjizat serta keistimewaannya mampu menuntun para umatnya ke jalan Allah SWT.

Mukjizat yang dimiliki oleh Nabi Daud bisa kita jadikan sebagai teladan dalam mengimani para Nabi dan Rasul Allah.

Apa saja mukjizat yang diterima oleh Nabi Daud? Yuk, Simak kisah Nabi Daud tentang mukjizatnya berikut ini.

Mukjizat yang Dimiliki Oleh Nabi Daud

1. Menerima kitab Zabur

Dalam Surat al-Isra ayat 55, disebutkan bahwa kitab Zabu diturunkan kepada Nabi Daud AS

“Dan Tuhanmu lebih mengetahui siapa yang di langit dan di Bumi. Dan sungguh, Kami telah memberikan kelebihan kepada sebagian Nabi-Nabi atas sebagian (yang lain), dan Kami berikan Zabur kepada Daud.” (QS. Al-Isra: 55).

Kitab Zabur adalah penyempurna dari kitab Taurat yang diterima oleh Nabi Musa. Kitab Zabur berisi doa, dzikir, dan puji-pujian kepada Allah SWT. Isi kitab Zabur sering disenandungkan oleh Nabi Daud.

2. Mengalahkan Raja Jalut yang keji

Pada zaman keNabian Daud, terdapat seorang raja yang bernama Jalut yang terkenal kafir, kikir, dan juga keji yang menjadi pemimpin Bani Israil. Di suatu waktu, dalam sebuah peperangan, Nabi Daud mengetahui bahwa Raja Jalut berani menghujat Allah dengan kesombongannya.

Nabi Daud pun murka dengan sikap Raja Jalut, akhirnya Nabi Daud melawan raja Jalut dan pengikutnya. Bahkan senjata yang digunakannya hanyalah ketapel dan beberapa butir batu.

Berkat mukjizat yang diberikan oleh Allah, bala tentara Jalut berhasil dilawan oleh Nabi Daud sampai sang raja tewas. Hikmahnya, Nabi Daud mendapatkan kerajaan besar dan mampu melaksanakan pemerintahan yang adil.

3. Melunakkan besi

Mukjizat Nabi Daud yang selanjutnya adalah dirinya mampu melunakkan besi yang keras menjadi seperti lilin, hanya dengan tangan kosong tanpa adanya bantuan dari alat apapun.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Besi-besi tersebut bisa melunak, lalu dijadikan baju besi yang kokoh, tetapi hanya nyaman dipakai pada saat keperluan perang saja. Mukjizat Nabi Daud ini juga telah dijelaskan di dalam al-quran, surat al-Anbiya ayat 80, yang artinya:

“Dan telah Kami ajarkan pula kepada Daud cara membuat baju besi untukmu, guna melindungi kamu dalam peperanganmu. Apakah kamu bersyukur (kepada Allah)?” (QS Al Anbiya ayat 80)

4. Memiliki suara yang merdu dan burung-burung ikut bertasbih

Nabi Daud mempunyai keistimewaan lain, yaitu memiliki suara yang sangat merdu, bahkan tidak ada bandingannya dengan manusia yang lainnya.

Selain itu, kepada Nabi Daud, Allah menundukkan gunung dan juga burung untuk bertasbih bersamanya dengan suka hati atas izin dari Allah SWT.

5. Memusnahkan wabah penyakit

Wilayah kerajaan Nabi Daud mendapatkan sebuah cobaan berupa wabah penyakit kolera. Akibat dari adanya wabah tersebut, banyak rakyat yang akhirnya mati.

Akhirnya, Nabi Daud memohon pertolongan kepada Allah SWT supaya wabah penyakit kolera tersebut bisa musnah. Akhirnya, berkat kuasa dari Allah SWT, maka turunlah sebuah mukjizat Nabi Daud untuk mengangkat penyakit kolera supaya hilang dan rakyatnya bisa Kembali sehat.

Nah, itulah beberapa kisah Nabi Daud berupa mukjizat yang diberikan Allah SWT. Kisah tentang mukjizat Nabi Daud juga bisa kamu baca secara lengkap melalui buku Book Mukjizat Para Nabi: Nabi Zulkifli, Nabi Daud, Nabi Sulaiman, Nabi Ilyas, Nabi Ilyasa' karya Hafez Achda.

Di dalam buku tersebut, tidak hanya memuat kisah Nabi Daud saja, tetapi juga berisi tentang kisah Nabi lainnya yaitu Nabi Zulkifli, Nabi Sulaiman, Nabi Ilyas, dan Nabi Ilyasa.

Buku ini berbentuk pop-up yang menceritakan tentang perjalanan penting dari kehidupan para Nabi pada zaman awal mula Islam diperkenalkan ke dunia.

Buku ini memiliki berbagai ilustrasi yang menarik, disertai dengan pop up karakter dari setiap lembar bukunya. Hal itu membuat buku ini menjadi seru dan keren.

Kisah-kisah Nabi yang ada di dalam buku ini, mampu menambah wawasan kamu tentang kisah Nabi serta perjuangannya dalam penyebaran agama Islam. Yuk, segera pesan dan beli buku ini melalui gramedia.com.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com