Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komik Detektif Conan 100: Perseteruan FBI dan Organisasi Baju Hitam

Kompas.com - 24/05/2022, 15:00 WIB
Komik Detektif Conan 100 Sumber Gambar: Dok. Elex Media Komputindo Komik Detektif Conan 100
Rujukan artikel ini:
Detektif Conan 100
Pengarang: Aoyama Gosho
|
Editor Almira Rahma Natasya

Akhirnya komik Detektif Conan sudah sampai di volume 100.

Tepatnya sudah mencapai 1069 episode dan 306 kasus yang seru dan bikin penasaran.

Dalam komik ini, Aoyama sensei berkisah Yusaku dan Yukiko Kudo berpura-pura keracunan makanan untuk memancing keluar anggota Organisasi Baju Hitam.

Keduanya pun membuat rencana ini dengan FBI untuk mengelabui Organisasi Baju Hitam.

Sampai suatu ketika, seseorang yang menyamar sebagai Yusaku muncul dan mengatakan bahwa kedatangannya untuk membantu, karena Yusaku sudah membersihkan nama Kid dalam penipuan museum.

Conan mengira orang itu Kid, dan keduanya mulai menyelidiki kasus dan menemukan bahwa Yumekawa adalah pelakunya pada cerita pembunuhan di ruang tertutup.


Baca juga: Rekomendasi Komik dan Manga Favorit Gramedia Digital


Berbagai Kasus yang Terjadi dalam Komik Detektif Conan 100

Pada kasus berikutnya, seorang agen FBI terlihat menunggu agen lain yang bernama Tony.

Tiba-tiba, Vodka mendekati agen itu dengan ID agen Tony yang berlumuran darah.

Agen itu mencoba melarikan diri dan dihentikan oleh Gin yang berusaha menanyakan lokasi persembunyian FBI, lalu membunuhnya.

Anggota Detektif Cilik yang sedang berjalan-jalan, berbicara tentang pembunuhan baru-baru ini terhadap orang asing yang tidak dikenal di kota tempat tinggal mereka.

Lalu tiba-tiba, mereka mendengar suara benda jatuh cukup keras di sebuah gang. Conan bergegas mencari sumber suara dan melihat seorang pria jatuh dan tewas di tempat.

Dia melihat ke atap gedung asal lokasi pria itu jatuh dan melihat Vodka berdiri di sana.

Conan bergegas menuju tubuh korban tewas itu. Kir melihat kehadirannya. Conan menemukan ID agen yang tewas dan melihat kode aneh di ponselnya.

Dia bergegas dengan cepat ke rumahnya untuk menemui tim FBI bersembunyi.

James Black memberikan ulasan tentang bagaimana mereka kehilangan anggotanya. Jodie menjelaskan alasan membuat kode tersebut.

Di luar dugaan, Conan berhasil memecahkan kode itu dengan mudah. Conan menjelaskan metode memecahkan kode.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Anggota FBI tampak terkejut, karena Conan berhasil memecahkan kode tanpa alat khusus. Kode dibuat oleh sepasang agen yang tewas, untuk membuktikan bahwa itu tidak dapat diketahui musuh.

Camel menyarankan menggunakan kode lagi, tapi kali ini untuk menangkap Organisasi Baju Hitam. Jodie pun memutuskan untuk membuat kode sendiri.

Camel dan Mark memutuskan untuk pergi memancing Organisasi Baju Hitam.

Ternyata, Organisasi Baju Hitam mulai bergerak menghadang mereka untuk mendapat kode tersebut.

Sementara Camel dan Mark menunggu di tempat parkir. Dua anggota FBI yang mengintai tempat itu, tiba-tiba ditembak dari belakang.

Melihat situasi ini Camel dan Mark mulai meninggalkan tempat parkir, namun mereka ditembak oleh Gin.

Camel dan Mark yang berhasil melarikan diri dikejar oleh Chianti dan Korn.

Camel berhasil melepaskan lolos dari mereka, dan menurunkan agen Mark, yang terluka, di tempat yang aman.

Gin dan Vodka mengejar Camel menuju ke terowongan Umibotaru, dalam upaya untuk melarikan diri, tetapi terpojok oleh Vermouth dan Kir dari sisi lain.

Kir berhasil menembak bahu Camel, dalam kondisi terluka Camel terus menyetir mobilnya dan menceburkan ke sungai.

Dengan arahan dari Jodie, Camel berhasil keluar dari dalam mobil yang tenggelam dan muncul kembali dari jembatan.

Bagaimanakah nasib Camel yang terus diburu anggota Organisasi Baju Hitam?

Simak selengkapnya dalam komik Detektif Conan 100 dengan tampilan baru yang bisa kamu dapatkan komiknya di Gramedia.com.


Baca juga: Rekomendasi Buku untuk Remaja


Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

promo diskon promo diskon

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com