10 Manfaat Daun Serai Bagi Kesehatan, Ampuh untuk Atasi Stres dan Kecemasan

Lihat Foto
Sumber Gambar: Freepik.com
Manfaat Daun Serai
Rujukan artikel ini:
Penyakit - Obat Herbalnya -…
Pengarang: Taufik Hidayat
Penulis Okky Olivia
|
Editor: Ratih Widiastuty

Serai atau sereh merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai bumbu penyedap rasa makanan atau bumbu dapur.

Tanaman ini memiliki aroma yang unik seperti lemon segar, sehingga bisa juga dijadikan sebagai bahan pembuatan teh herbal.

Selain dikonsumsi, daun serai juga bisa dioleskan pada kulit yang terluka untuk menghindari terjadinya infeksi.

Di Indonesia, batang serai sering digunakan sebagai penyedap makanan, sementara di Thailand, tanaman ini kerap digunakan untuk mengusir serangga.

Tak hanya bermanfaat sebagai bumbu dapur, daun serai juga bermanfaat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti menurunkan demam, meredakan rasa nyeri, dan melancarkan menstruasi.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah penjelasan mengenai kandungan serai dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

Kandungan Serai

Serai atau Cymbopogon Citratus adalah jenis tanaman yang masuk ke dalam suku rumput-rumputan.

Tanaman serai ini pada umumnya digunakan untuk masakan Asia, atau bisa juga dijadikan sebagai bahan pembuatan minuman teh dan obat herbal.

Serai memiliki daun yang panjang, tersedia sekitar 55 spesies yang mayoritas tersebar di India Timur dan India Barat.

Dalam satu ons serai mengandung kalori, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, vitamin C, dan zat besi yang bermanfaat bagi kelancaran pengiriman oksigen dari paru-paru.

Manfaat Daun Serai

1. Meredakan Stres dan Kecemasan

Mencium aroma serai bisa membantu meringankan rasa stres dan kecemasan yang berlebihan.

Para penderita kecemasan juga bisa menjadikan serai sebagai bahan untuk pijat relaksasi tubuh, atau dijadikan sebagai minuman hangat yang dikonsumsi setiap pagi.

Meneguk secangkir teh serai panas secara rutin akan menawarkan khasiat yang lebih tinggi untuk meredakan kecemasan.

2. Mencegah Mual dan Sakit Perut

Serai bisa dipakai untuk meredakan mual, sakit perut, tukak lambung, dan masalah pencernaan lainnya.

Kamu bisa membuat teh herbal dan suplemen yang terbuat dari daun serai untuk mengatasi mual dan sakit perut, bisa juga dijadikan sebagai minyak esensial untuk aromaterapi.

Minyak esensial pada daun serai kering juga efektif untuk melindungi lapisan perut dari kerusakan aspirin dan etanol yang sering kali menjadi penyebab munculnya penyakit tukak lambung.

3. Kaya Antioksidan

Menurut penelitian yang diterbitkan oleh jurnal Agriculture and Food Chemistry, serai mengandung beberapa antioksidan yang bisa membantu membersihkan radikal bebas di dalam tubuh.

Antioksidan seperti asam klorogenat, isoorientin, dan swertiajaponin bisa membantu melawan penyakit dan mencegah disfungsi sel yang ada di dalam arteri coroner.

Tak hanya itu, antioksidan yang terkandung dalam serai juga bisa melawan radikal bebas yang berpotensi merusak sel di dalam tubuh.

4. Mengobati Infeksi Mulut dan Gigi Berlubang

Minuman dari bahan serai biasanya mengandung antimikroba yang baik untuk tubuh, sementara minyak esensial yang terbuat dari serai memiliki kemampuan untuk melawan mikroba.

Kandungan antimikroba yang terkandung dalam serai bisa membantu melawan Streptococcus mutans yang diketahui bisa membuat gigi berlubang.

Tak hanya itu, serai juga bisa digunakan sebagai obat penyembuh luka dan infeksi seperti radang gusi, infeksi darah, dan masih banyak lagi.

5. Meredakan Sakit Kepala

Penelitian dari Australia menemukan bahwa serai bisa membantu meredakan sakit kepala atau migrain yang berlebihan.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Dari hasil penelitian tersebut, telah ditemukan kandungan eugenol dalam serai yang fungsinya mirip dengan aspirin, dan berguna untuk mencegah penggumpalan pada trombosit darah.

Kandungan eugenol tersebut juga bisa membantu melepaskan hormon serotonin yang mengatur suasana hati, nafsu makan, dan fungsi kognitif.

6. Mengurangi Kembung

Mengutip dari medicalnewstoday.com, minuman serai memiliki sifat diuretik yang bisa merangsang ginjal untuk mengeluarkan lebih banyak urin daripada biasanya.

Penelitian dari Journal of Renal Nutrition juga mengatakan bahwa minuman teh serai bisa meningkatkan produksi urin lebih banyak dari minuman lain.

Dengan kata lain, daun serai ini sangat bermanfaat bagi tubuh untuk mengurangi kembung dan mengurangi rasa sakit pada saat menstruasi.

7. Mengobati Penyakit Kulit

Daun serai memiliki sifat antijamur yang efektif untuk mencegah timbulnya penyakit kulit.

Mengutip dari healthline.com, minyak serai sangat efektif untuk mencegah penularan jamur yang ada pada area kulit.

Ada sekitar 2,5 persen larutan minyak serai yang bisa melawan dan mencegah jamur yang biasanya menyebabkan munculnya kurap dan rasa gatal di beberapa bagian tubuh.

8. Memiliki Sifat Anti-Inflamasi

Dilansir dari laman Healthline, dua senyawa utama yang terkandung dalam serai (citral dan geranial) dianggap memiliki sifat anti-inflamasi.

Senyawa anti-inflamasi ini dikatakan bisa membantu menghentikan pelepasan penyebab peradangan yang ada di dalam tubuh.

Mengonsumsi air serai secara rutin ternyata sangat berperan dalam banyak kondisi, misalnya bisa membantu mencegah munculnya penyakit jantung dan stroke.

9. Mengurangi Resiko Kanker

Air serai juga memiliki kemampuan antikanker yang ampuh untuk melawan beberapa jalur sel kanker.

Kandungan yang ada pada daun serai bisa mematikan sel kanker dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh kamu bisa melawan kanker dengan sendirinya.

10. Sebagai Diuretik

Dalam beberapa penelitian, ditemukan fakta bahwa daun serai juga dikenal sebagai diuretik.

Diuretik ini akan membuat kamu lebih sering buang air kecil, bisa juga untuk membersihkan tubuh dari kelebihan cairan dan natrium.

Teh serai ternyata memiliki kandungan diuretik yang bisa mencegah beberapa gangguan pada tubuh seperti gagal jantung, gagal hati, dan kerusakan organ lainnya.

Selain daun serai, masih ada banyak sekali jenis tanaman yang ternyata memiliki segudang manfaat dan khasiat bagi kesehatan tubuh.

Kalau penasaran, kamu bisa temukan berbagai jenis tanaman herbal tersebut dalam buku Penyakit - Obat Herbalnya - Cara Membuatnya - Khasiatnya karya Taufik Hidayat serta buku Seri Herbal Nusantara: Herbal Jawa, Ramuan Tradisional Asli dari Jawa karya Ibunda Suparni.

Buku Penyakit - Obat Herbalnya - Cara Membuatnya - Khasiatnya berisi beragam khasiat obat-obatan herbal yang bisa dengan mudah di dapatkan dari tumbuhan.

Buku ini akan membahas secara lengkap mengenai macam-macam tanaman obat, kandungan, khasiat, dan cara membuat minuman herbalnya untuk dikonsumsi.

Sedangkan buku Seri Herbal Nusantara: Herbal Jawa, Ramuan Tradisional Asli dari Jawa berisi berbagai macam jenis pengobatan herbal khas orang-orang Jawa.

Sesuai dengan tradisi budaya Jawa yang sudah ada secara turun temurun, banyak sekali jenis tanaman herbal yang populer dan sering digunakan sebagai bahan alami untuk obat-obatan tradisional.

Melalui buku ini, kamu akan mengetahui seperti apa proses pembuatan obat-obatan herbal tersebut, sekaligus mengetahui apa saja isi kandungan dari setiap tanaman obat yang digunakan.

Kedua buku ini sudah bisa langsung kamu pesan di Gramedia.com.

TAG:

Terkini
Lihat Semua
Jelajahi