Pada dasarnya, balita dapat memakan makanan yang sama dengan anggota keluarga lainnya, tentunya dengan sedikit modifikasi agar lebih mudah dan aman untuk dimakan.
Saat balita sudah menginjak usia 6 bulan sampai 1 tahun, para orang tua sebenarnya harus mulai memperkenalkan anak-anaknya dengan berbagai rasa dan tekstur makanan selain ASI.
Sayangnya, tidak semua anak bisa mencerna makanannya dengan mudah, karena mereka perlu waktu untuk menerima jenis makanan baru yang belum pernah mereka coba sebelumnya.
Tidak hanya itu, sebenarnya ada beberapa masalah lain yang membuat mereka susah untuk makan, misalnya karena masalah pencernaan atau karena mereka merasa bosan dengan satu jenis makanan yang itu-itu saja.
Disinilah peran orang tua dan pengasuh menjadi sangat penting, mereka harus bisa mempertimbangkan dan memilih menu makanan yang menarik dan tidak akan membuat anak jadi cepat bosan.
Mau mencari menu makan anak 1 tahun yang variatif? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini.
Sup daging termasuk salah satu jenis makanan yang bisa diberikan untuk anak-anak berusia 1 tahun karena sudah saatnya mereka mulai dikenalkan dengan makanan padat.
Cara membuatnya pun cukup mudah dan praktis, selain daging, kamu juga bisa menambahkan beberapa sayuran seperti kentang, wortel, atau brokoli.
Makanan ini sangat baik jika dikonsumsi oleh anak-anak sebagai penambah energi sekaligus untuk memenuhi kebutuhan protein.
Pisang adalah salah satu buah yang baik untuk dikonsumsi karena kandungannya bermanfaat bagi kesehatan jantung, meningkatkan kesehatan usus, dan memberikan nutrisi bagi pertumbuhan anak.
Untuk membuatnya jadi semakin menarik, kamu bisa coba mengolah buah pisang menjadi puding yang biasanya disukai oleh anak-anak.
Cara pembuatannya pun cukup sederhana, kamu tinggal mencampurkan buah pisang dengan susu cair, agar-agar, gula pasir, dan air, kemudian masak sebuah bahannya hingga mendidih.
Setelah adonan siap, kamu bisa memasukannya ke dalam kulkas dan tunggu sampai mengeras, menu puding pisang ini dijamin tidak akan membosankan dan tentunya bisa membantu melancarkan pencernaan anak.
Menu lain yang kaya akan nutrisi dan tentunya bervariatif untuk anak usia 1 tahun adalah tim tahu bayam.
Bayam merupakan jenis sayuran hijau yang mengandung zat besi, kalsium, dan kalium sementara tahu mengandung protein tinggi yang sangat baik untuk pembentukan otot si kecil.
Untuk membuatnya, kamu bisa masukkan 50 gr wortel parut, tahu yang sudah dilumatkan, 50 gr tepung beras, dan air 500 cc ke dalam panci, kemudian tambahkan bayam dan aduk sampai rata.
Masak semua bahan tersebut sampai lunak, angkat, dan haluskan dengan blender, jika semua step sudah dilakukan, maka tim tahu bayam siap untuk disajikan.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Banana pancake bisa menjadi salah satu inspirasi menu dessert untuk anak usia 1 tahun, makanan ini mengandung karbohidrat dan vitamin yang baik baik kesehatan tubuh anak.
Untuk membuat banana pancake, kamu bisa mencampurkan 5 sdm tepung terigu, beberapa buah pisang, 1 butir telur yang sudah dikocok, 125 ml susu cair, dan keju parut sampai tercampur merata.
Setelah itu, kamu bisa oleskan margarin secukupnya ke dalam teflon untuk membuat adonan pancake, buat beberapa adonan sampai warnanya cokelat keemasan, jangan lupa tambahkan keju parut sebagai topping.
Kalau anak-anak suka makanan yang gurih dan bertekstur, maka bakso dan perkedel tahu tentunya sangat layak untuk dicoba.
Kedua makanan ini bisa dijadikan sebagai lauk tambahan atau camilan di saat santai, baik bakso dan perkedel tahu juga mengandung kalsium dan protein yang baik untuk menambah energi anak di masa pertumbuhan.
Untuk membuat bakso daging atau ayam, kamu cukup memblender daging dan tambahan beberapa bumbu penyedap, kemudian adonan bakso bisa langsung dikukus atau direbus.
Sementara untuk perkedel tahu, kamu bisa campur tahu dengan telur, bumbu penyedap, irisan daun bawang, dan sayuran seperti wortel, kemudian goreng sampai matang dan kecoklatan.
Itu dia beberapa jenis menu makanan yang bisa dijadikan inspirasi untuk anak-anak berusia satu tahun yang mungkin masih sering merasa bosan dengan makanan yang itu-itu saja.
Anak-anak usia pra-sekolah tentunya memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda dengan anak-anak usia sekolah, jadi disinilah peran orang tua menjadi sangat penting terutama dalam memilih menu makanan yang akan dikonsumsi oleh anak.
Untuk menemukan lebih banyak resep dan menu makanan kreatif untuk anak usia 1 sampai 5 tahunan, kamu juga bisa membaca buku Mommyclopedia 89 Resep Makanan Anak 2-5 Tahun karya dr. Meta Hanindita, Sp. A.
Tidak hanya berhenti sampai di usia 1 tahun, para orang tua tentunya harus selalu menyiapkan menu makanan yang bervariatif, yang bisa membantu mendukung kesehatan anak di masa depan.
Buku ini berisi 89 resep menu makanan yang lezat, bergizi, dan mudah untuk dibuat, tentunya juga menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemukan di sekitar rumah.
Bagi para orang tua yang sering kehabisan ide saat harus menyiapkan makanan untuk anak, buku ini tentunya bisa memberikan solusi terbaik agar anak tidak mudah bosan dengan menu makanan yang sama setiap harinya.
Dilengkapi dengan beberapa ulasan singkat mengenai nutrisi yang terkandung dalam setiap makanannya, buku ini sangat diharapkan bisa memenuhi kebutuhan tumbuh kembang anak secara lebih optimal.
Buku ini bisa segera kamu dapatkan melalui Gramedia.com.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.