Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Berbagai Faktor Penyebab Timbulnya Jerawat pada Wajah

Kompas.com - 03/11/2021, 18:00 WIB
Sumber foto: Pixabay
Rujukan artikel ini:
All About Skincare
Pengarang: Nada A.
Penulis Okky Olivia
|
Editor Almira Rahma Natasya

Siapa yang tidak mau punya kulit wajah sehat dan bebas dari jerawat? Semua manusia di dunia ini khususnya wanita, pasti menginginkan kulit yang mulus, sehat, seperti aktor dan aktris idolanya.

Tapi pada kenyataannya, hampir semua manusia pasti memiliki masalah kulitnya masing-masing seperti kusam, eksim, flek hitam, penuaan dini, dan masalah yang paling sering dialami adalah jerawat.

Jerawat adalah gangguan pada kulit yang diakibatkan oleh produksi minyak yang berlebih dan membuat tempat tumbuhnya rambut tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati, yang akhirnya menyebabkan timbulnya jerawat, dan akan mengalami peradangan jika tidak segera ditangani dengan baik.

Masalah jerawat ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, dan biasanya dialami oleh anak-anak di usia remaja atau pada beberapa kasus juga bisa dialami oleh orang dewasa.


Baca Juga: Model Rambut Pria


Faktor Penyebab Timbulnya Jerawat pada Wajah

1. Faktor Genetik atau Keturunan

Menurut penelitian Journal of Investigative Dermatology, kondisi ini bisa terjadi pada remaja yang memiliki riwayat keluarga dengan masalah jerawat, terutama dari pihak ibu.

Ukuran jerawat, besar kecilnya ukuran pori-pori, dan banyaknya produksi minyak pada wajah adalah salah satu faktor genetik yang memang diturunkan oleh orang tua pada anak.

Tapi hal ini juga tidak bisa menjadi penentu 100 persen, karena faktor genetik nantinya akan menyatu dengan faktor lingkungan, yang akan menentukan apakah kulit seseorang akan mudah berjerawat atau tidak.

2. Faktor Hormonal

Perubahan hormon ini bisa membuat produksi minyak jadi lebih banyak, yang akhirnya menjadi pemicu timbulnya jerawat. Hormon ini dinamakan hormon androgen.

Pada remaja, perubahan hormon biasanya terjadi saat sedang menstruasi atau saat seseorang sedang merasakan stres yang berlebihan.

Pada orang dewasa, naik turunnya hormon ini juga dirasakan oleh ibu hamil dan orang yang aktif mengonsumsi pil KB, yang akhirnya membuat kulit wajah menjadi lebih sensitif.

3. Penggunaan Kosmetik yang Tidak Tepat

Terutama bagi wanita, kosmetik atau make up merupakan salah satu hal penting yang tidak boleh dilupakan saat ingin pergi keluar rumah.

Tapi sayangnya tidak semua orang langsung menghapus make up-nya setelah sampai di rumah, biasanya karena malas atau terlalu lelah setelah melakukan aktivitas.

Padahal hal itu sangat tidak disarankan, karena dalam beberapa kosmetik terdapat bahan-bahan kimia yang kurang bagus jika terlalu lama digunakan pada kulit wajah, dan jika dipakai terus menerus akan menimbulkan jerawat.

Bagi kamu yang kulitnya sudah berjerawat, menggunakan kosmetik tanpa mencocokan kandungannya dengan kulit wajah juga tidak disarankan, karena akan membuat kulit wajahmu menjadi semakin radang.

4. Faktor Lingkungan

Faktor ini bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti kondisi cuaca yang lembab akan membuat kulit menjadi mudah berkeringat, yang nantinya keringat ini akan bercampur dengan sel kulit mati dan kotoran, lalu menyumbat pori-pori dan menyebabkan tumbuhnya jerawat.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Terkena polusi udara dari asap kendaraan dan sengatan sinar matahari juga bisa menjadi faktor timbulnya jerawat pada wajah, oleh karena itu disarankan untuk selalu menggunakan sun screen saat ingin keluar rumah, supaya kulit wajah tetap bisa terjaga dengan baik.

5. Mengonsumsi Makanan Tertentu

Beberapa makanan memang mengandung gizi yang berkhasiat bagi tubuh, tapi jika dikonsumsi secara berlebihan maka akan menjadi sumber masalah terutama masalah pada kulit seperti jerawat.

Mengonsumsi makanan yang kadar lemaknya tinggi ini bisa menjadi salah satu penyebab tumbuhnya jerawat pada kulit.

Jenis makanan yang sering disebut sebagai penyebab munculnya jerawat adalah kacang-kacangan, gorengan, produk berbahan dasar susu, makanan pedas, dan makanan cepat saji.

Tapi yang perlu diingat, bahwa tidak semua orang alergi dengan beberapa makanan ini, oleh karena itu kamu sendirilah yang harus lebih teliti dan pintar memilih makanan mana yang aman dan mana makanan yang bisa menjadi penyebab timbulnya jerawat pada wajahmu.

6. Begadang

Begadang ini sudah menjadi aktivitas umum yang dilakukan oleh semua orang dari berbagai usia, padahal masalah kurang tidur ini bisa menjadi salah satu penyebab munculnya jerawat.

Kurangnya jam tidur bisa menimbulkan stres yang berlebihan, dan saat tubuh dilanda stres maka hormon kortisol di dalam tubuh akan meningkat serta memicu peradangan pada tubuh, termasuk juga merusak struktur dan fungsi jaringan kulit.

Selain memperparah kondisi jerawat, begadang yang berlebihan juga bisa menimbulkan masalah kulit lainnya seperti eksim dan psoriasis (kondisi ketika sel kulit menumpuk dan menghasilkan bercak bersisik yang gatal dan kering).


Baca Juga: Rukun Iman


Selain keenam faktor ini, masih banyak sekali faktor penyebab timbulnya jerawat yang mungkin belum disadari oleh sebagian orang, seperti sering memegang wajah dengan tangan kotor, mengonsumsi alkohol, membersihkan wajah dengan cara yang kurang tepat, atau bisa juga karena menggunakan produk perawatan wajah yang kandungannya tidak cocok dengan kulit.

Untuk mengetahui bagaimana caranya merawat kulit wajah supaya tetap cantik seiring bertambahnya usia, kamu bisa baca buku Cantik & Bugar Sepanjang Usia: Rahasia Cantik Alami Perawatan Menyeluruh Trik Make-Up Solusi Bugar Segala Usia.

Buku ini akan memberikan kamu banyak tips yang bisa kamu terapkan demi mendapatkan kulit yang cantik bahkan ketika sudah berada di usia dewasa.

Selain merawat kulit wajah, buku ini juga memberikan kamu tips bagaimana memilih kosmetik atau make up yang cocok bagi kulit supaya tetap aman dan tidak menimbulkan jerawat.

Tapi bagi kamu yang masih suka menggunakan berbagai jenis produk perawatan kulit seperti toner, sun screen, atau masker, kamu juga bisa membaca buku All About Skincare karya Nada A.

Buku ini akan membagikan banyak informasi mengenai kandungan skincare yang harus dihindari, bagaimana cara mengenali skincare yang cocok untuk kulit, dan memberikan beberapa rekomendasi makanan yang bisa membantu mempercepat proses penyembuhan jerawat.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com