Review Buku #BerhentidiKamu: Cara Memahami dan Memaknai Konsep Jodoh

Lihat Foto
Sumber Gambar: Gramedia.com
Review Berhentidikamu
Rujukan artikel ini:
#Berhentidikamu
Pengarang: dr. Gia Pratama
Penulis Okky Olivia
|
Editor: Novia Putri Anindhita

Namanya Gia Pratama, seorang dokter gaul yang sering berkomunikasi dan membagikan ilmunya melalui Twitter.

Di usia dan karirnya yang sudah terbilang matang, ia masih saja kesulitan menemukan sosok wanita yang bisa menjadi pendamping hidupnya.

Melalui buku ini, Gia mencoba untuk membagikan kisah perjalanannya dalam menemukan jodoh, dan memaknai arti kehidupan dari setiap doa yang ia panjatkan pada Tuhan.

Kisah dalam bukunya diawali dari cerita dr. Gia saat beribadah umrah ke Tanah Suci bersama keluarga besarnya.

Setelah mengikuti prosesi dan rangkaian ibadah yang panjang, Gia mencoba pergi ke Hijr Ismail yang terletak di sebelah utara Ka’bah, sebuah tempat dikabulkannya doa-doa yang mustajab.

Dengan tekad dan dorongan keinginan yang kuat, dr. Gia berhasil menerobos dan melewati ribuan manusia untuk bisa sampai ke Hijr Ismail.

Tepat di depannya, ia berdoa sambil berurai air mata.

Dalam doanya, Gia meminta dipertemukan dengan seseorang yang bisa menjadi pasangan dan pelengkap hidupnya, terlebih lagi saat itu usianya sudah matang dan ia juga sudah mampu mengemban tanggung jawab bernama “rumah tangga”.

Selesai berdoa dan keluar dari Hijr Ismail, Gia langsung bertatapan dengan seorang perempuan cantik yang tempo hari tak sengaja ia lihat di pesawat.

Siapa perempuan ini? Apa dia akan menjadi jawaban dari segala doa-doa panjang yang Gia panjatkan selama ini?

Isi dalam Buku #BerhentidiKamu: Cinta atau Ekspektasi Semata?

Untuk menjawab rasa penasaran, Gia mencoba melakukan pendekatan dengan perempuan yang diketahui bernama Elsa tersebut.

Pendekatan ini terus berlanjut sampai akhirnya mereka memutuskan untuk resmi berpacaran setelah sekian lama saling mengenal satu sama lain.

Tidak disangka, mereka ternyata punya banyak kesamaan, sama-sama mencintai buku, pertandingan sepak bola, serial Game of Thrones, dan masih banyak lagi.

Tapi sayangnya, Gia masih saja terus merasa ragu dan mempertanyakan satu hal besar dalam hatinya, apakah perempuan ini benar-benar jodoh yang tepat untuk menemaninya sampai akhir waktu nanti?

Bisa jadi, lo itu bukan cinta Gi, tapi nafsu. Lo harus bisa bedain antara beneran cinta atau cuma nafsu semata.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Pernyataan sahabatnya yang tiba-tiba ini juga semakin membuatnya bimbang.

Gia tidak ingin salah langkah, apalagi di usianya yang memang sudah seharusnya menjalin hubungan serius.

Review Buku #BerhentidiKamu

Meski mengambil sudut pandang langsung dari kisah hidup sang penulis, buku ini tetap bisa memberikan banyak pelajaran hidup kepada para pembaca.

Saat pertama kali melihat sampul bukunya, pembaca pasti mempertanyakan mengapa hanya ada ilustrasi sosok laki-laki saja.

Ke mana sosok perempuannya dan kepada siapa nantinya hati dr. Gia akan berlabuh?

Tenang saja, segala bentuk pertanyaan dan rasa penasaran para pembaca akan langsung terjawab dalam buku ini, termasuk mengenai kelanjutan hubungan Gia dengan tokoh Elsa, dan bagaimana akhir dari kisah pencarian cinta dr. Gia.

Walaupun berprofesi sebagai seorang dokter, Gia tetap piawai dalam menulis dan menceritakan berbagai pengalaman hidupnya, sehingga buku ini tetap terasa asik untuk dibaca dan tidak membosankan.

Di sela-sela cerita asmaranya, Gia juga menuliskan beberapa pengalamannya saat menjadi dokter dan menangani pasien-pasiennya yang unik bin ajaib.

Selipan cerita ini justru menjadi daya tarik tersendiri bagi para pembaca.

Membaca buku #BerhentidiKamu bisa diibaratkan seperti menonton film, setiap babnya ditulis dan digambarkan dengan sangat detail seolah-olah seperti ada cahaya yang sedang ditampilkan di layar bioskop.

Dalam buku ini, pembaca tidak sekadar diminta mengikuti perjalanan cinta, tapi juga diajarkan bagaimana caranya memaknai dan mengambil pelajaran dari setiap orang yang pernah kita temui dalam hidup.

Selesai membaca buku ini, para pembaca diharapkan bisa memahami bahwa rezeki dalam bentuk jodoh memang akan datang pada saat yang tepat.

Jadi jangan terburu-buru, tapi usahakan tetap berdoa dan mengusahakan yang terbaik.

Ikuti bagaimana kelanjutan pencarian cinta dr. Gia Pratama dalam buku #BerhentidiKamu, yang bisa kamu dapatkan melalui Gramedia.com.

Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.

TAG:

Terkini
Lihat Semua
Jelajahi