Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa Artis Tercantik di Indonesia? Intip di Sini, Yuk!

Kompas.com - 04/06/2023, 09:00 WIB
Artis Tercantik di Indonesia Sumber Gambar: instagram.com/sheninacinnamon Artis Tercantik di Indonesia
Rujukan artikel ini:
Katarsis
Pengarang: Anastasia Aemilia
Penulis Krisna
|
Editor Ratih Widiastuty

Kecantikan adalah hal yang relatif, tapi kita semua sepakat bahwa kecantikan wanita Indonesia punya ciri khasnya sendiri.

Saat ini, semakin banyak wanita-wanita cantik nan berbakat yang kita kenal lewat layar kaca.

Tidak hanya cantik secara penampilan, beberapa artis Indonesia juga terkenal memiliki bakat yang luar biasa.

Yuk, kita simak beberapa nama artis tercantik di Indonesia berikut ini!

Artis Tercantik di Indonesia

1. Agnez Mo

Artis Tercantik di Indonesia Artis Tercantik di Indonesia

Nama Agnez Monica telah santer terdengar sejak usianya masih sangat kecil.

Ia mulai berkarier di usia 6 tahun sebagai penyanyi cilik.

Beberapa albumnya langsung laku di pasaran.

Agnez juga pernah mulai menjadi pembawa acara di beberapa acara anak-anak, seperti Tralala-Trilili, atau acara Diva Romeo di Trans TV.

Ketika menginjak usia remaja, Agnez mulai debut di dunia seni peran, di sinetron Lupus Millenia (1999).

Agnez mulai sering memainkan beberapa sinetron sambil merilis lagu-lagu yang menjadi hit di Indonesia.

Ia juga meraih beberapa penghargaan musik yang bergengsi, seperti Anugerah Musik Indonesia di tahun 2006.

Kini, Agnez Monica mengubah namanya menjadi Agnez Mo dan sedang sibuk mengembangkan karier musiknya yang cemerlang di Amerika Serikat.

2. Prilly Latuconsina

Tak jauh berbeda dari Agnez Mo, Prilly Latuconsina memulai kariernya di dunia hiburan pada usia yang masih sangat muda, yaitu 13 tahun.

Kemunculan pertamanya sebagai koki cilik di salah satu stasiun televisi.

Kemudian, ia juga mulai muncul di beberapa sinetron sebagai pemeran figuran.

Peran Prilly yang mungkin paling diingat oleh masyarakat adalah ketika ia berperan sebagai Sissy di sinetron Ganteng Ganteng Serigala.

Sinetron yang pada zamannya sangat populer itu berhasil membuat Prilly melejit menjadi pusat perhatian semua orang karena aktingnya sebagai gadis imut dan manja.

Prilly sekarang lebih dikenal karena kiprahnya yang luar biasa sebagai seorang aktris di beberapa film.

Selain itu, ia juga menggeluti beberapa bisnis, seperti bisnis kuliner, sepak bola, sampai produksi film.

Karena prestasi dan pengalamannya, Prilly juga akhir-akhir ini mengisi kegiatan dengan menjadi seorang dosen praktisi di beberapa universitas terbaik di Indonesia.

3. Lyodra Ginting

Artis Tercantik di Indonesia Artis Tercantik di Indonesia

Sejak memenangkan Indonesian Idol pada tahun 2020, nama Lyodra semakin dikenal banyak orang sebagai penyanyi baru yang patut dibanggakan oleh Indonesia.

Suara emas Lyodra serta wajahnya yang juga jelita, membuat banyak orang mengagumi artis muda ini.

Sebenarnya, sebelum menjuarai Indonesian Idol, Lyodra sudah banyak menoreh prestasi di dunia tarik suara.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Misalnya, pada tahun 2016 lalu, ia pernah menjadi salah satu pengisi di Java Jazz Festival.

Ia juga pernah mengisi acara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada tahun 2016 di Istana Negara, bersama kelompok yang dipandu oleh Erwin Gutawa dan Gita Gutawa.

Kini, Lyodra sudah memiliki album dan single yang menjadi hit di Indonesia.

4. Shenina Cinnamon

 Artis Tercantik di Indonesia Artis Tercantik di Indonesia

Kata siapa cantik itu harus putih? Kamu mungkin belum pernah melihat Shenina Cinnamon!

Artis baru ini, yang berhasil menuai perhatian lewat perannya sebagai Sur di film Penyalin Cahaya, memiliki kecantikan khas wanita Indonesia yang akan membuat siapa saja terkagum-kagum melihatnya.

Shenina pertama kali debut di industri perfilman Tanah Air lewat sinetron Roman Picisan: The Series.

Kemudian, ia mulai bermain di beberapa film layar lebar, seperti Rompis, Say I Love You, dan Ratu Ilmu Hitam.

Kariernya makin bersinar ketika film Penyalin Cahaya sukses memenangkan beragam penghargaan bergengsi.

Shenina sebagai pemeran utama memegang peranan besar dalam menghadirkan karakter Sur, yang mengangkat isu penting bagi para perempuan.

5. Pevita Pearce

Artis Tercantik di Indonesia Artis Tercantik di Indonesia

Nama Pevita Pearce mulai dikenal sejak kemunculannya di film Denias, Senandung di Atas Awan (2006).

Tidak berhenti sampai di situ, Pevita kemudian juga mulai mengikuti casting untuk menjadi pemeran utama di film Lost in Love.

Penampilan Pevita di film ini membuatnya dinominasikan sebagai Aktris Terbaik di Festival Film Indonesia 2008.

Selain kecantikannya, Pevita juga dikenal karena peran-perannya di beberapa film layar lebar.

Kemunculannya yang terbaru yaitu sebagai pemeran utama di serial Katarsis.

Serial Katarsis diangkat dari novel berjudul sama, Katarsis, yang ditulis oleh Anastasia Aemilia.

Katarsis menceritakan tentang seorang gadis bernama Tara, yang selamat dari pembunuhan keji yang memakan nyawa seluruh keluarganya.

Ia ditemukan selamat, seorang diri, terperangkap dalam sebuah kotak kayu untuk perkakas.

Tara ditemukan dalam kondisi shock dan trauma.

Oleh karena itu, ia membutuhkan bantuan dari profesional.

Ketika ia sedang dalam masa pemulihan, rahasia dan misteri masa lalunya mulai terungkap.

Ia bertemu dengan pria yang memberikannya koin yang membuatnya terobsesi.

Psikolog yang menangani Tara juga akhirnya berusaha mengungkapkan rahasia di malam naas itu.

Apakah Tara korban dari kekejian sang pembunuh atau Tara bagian dari kekejaman tersebut?

Temukan jawabannya di buku Katarsis, kamu bisa dapatkan di Gramedia.com!

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau