Menonton sebuah film atau serial selain menyenangkan, kita juga bisa mengambil pesan singkat yang tersirat di dalam film yang kita tonton itu begitu juga dengan film dengan genre mafia gangster, seperti serial Peaky Blinders.
Tidak sedikit orang yang merasa kagum dengan sosok Thomas Shelby yang ada di dalam serial Peaky Blinders tersebut.
Selain memiliki wajah yang tampan, pembawaan dalam karakter yang tenang, serta sikapnya yang dingin, membuat beberapa orang serasa ingin menjadi sosok dari Thomas Shelby.
Sosok dari Thomas Shelby sendiri diperankan oleh seorang aktor kawakan yaitu Cillian Murphy.
Dirinya mampu membuat sosok Thomas Shelby yang diperankan olehnya itu hidup dan tidak jarang berhasil mengilhami para penontonnya untuk bisa mencontoh sikap Thomas Shelby.
Apa saja sikap yang dimiliki tokoh Thomas Shelby yang bisa kita tiru? Yuk, cari tahu jawabannya di sini.
Sikap Thomas Shelby yang Bisa Ditiru
1. Pembawaannya yang tenang
Dalam salah satu scene pada saat keluarga Shelby diancam oleh geng Billy Kimber, maka terlihat sosok Thomas Shelby yang sangat tenang dalam memandangi Billy Kimber yang sedang memprovokasinya.
Dengan sikap tenang itulah, akhirnya Thomas bisa memikirkan dengan matang semua kemungkinan yang bisa terjadi.
Dirinya tidak mudah terprovokasi yang bisa menyebabkan rencana yang sudah disusunnya menjadi berantakan.
2. Ambisius
Berawal dari gangster yang menguasai wilayah Small Heath, Birmingham dengan sebuah bisnis perjudian legalnya, Thomas Shelby memiliki ambisi untuk mengembangkan bisnis yang dimilikinya itu lalu membangun sebuah bisnis illegal.
Walaupun dalam perjalanannya, terdapat banyak sekali musuh yang harus dilawannya untuk bisa berhasil mencapai ambisinya itu.
Tidak sedikit juga orang yang berusaha untuk membunuh Thomas dan keluarganya. Lagi-lagi, sikapnya yang tidak gentar dalam melawan musuh karena memiliki ambisi yang kuat.
3. Pandai menempatkan posisi dan peluang
Thomas Shelby adalah pemimpin geng Peaky Blinders yang pintar dalam menempatkan posisinya, sehingga dia juga piawai dalam mengelabui para musuhnya.
Adapun yang menarik, kepandaiannya itu bisa membuat kita tidak menyangka kalau sosoknya bisa menjadi seorang politisi di parlemen Inggris.
Hal itu juga dia dapatkan dengan cara melakukan komunikasi secara terus menerus dan memperbanyak relasi.
Selain itu, dia juga pintar dalam memanfaatkan peluang dari posisi yang dimilikinya.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
4. Berani
Kita pasti pernah mendengar kalimat ‘In the Bleak Midwinter’ dalam serial ini. Kalimat ini membuat Thomas Shelby berani dan penuh dengan kalkulasi, bahkan dirinya tidak takut untuk mati.
Berbekal keberanian yang dimilikinya itu, Thomas Shelby juga menjadi sosok yang percaya diri dan bisa mendominasi setiap lawan bicaranya, sehingga membuat dirinya juga sangat ditakuti.
5. Setia
Walaupun Thomas Shelby adalah sosok yang tenag, dingin, wibawa, dan ambisis, tetapi dirinya juga adalah sosok yang sangat setia kepada pasangannya.
Terlihat dari Thomas Shelby memperlakukan Grace Burgess. Walaupun dirinya tahu kalau Grace adalah seorang agen rahasia dan menyuruhnya untuk pergi.
Akan tetapi, rasa cinta yang dimilikinya tidak hilang, sampai akhirnya Grace Kembali dan menemui Thomas. Dan pada akhirnya mereka berujung kepada pernikahan.
Di dalam Peaky Blinders terdapat sebuah adegan yang menunjukkan kalau Thomas memberikan Grace sebuah hadiah yang berhasil membuat Grace terlihat mempesona.
6. Penuh strategi
Selain memiliki keberanian dan kecerdasan, Thomas Shelby juga sosok yang selalu matang dalam Menyusun setiap strategi yang dimilikinya.
Menariknya, dia selalu membuat strategi cadangan dan menganalisis setiap resiko dan kemungkinan yang bisa saja terjadi. Itu semua dibuatnya dengan sangat matang.
Itulah beberapa hal yang bis akita tiru dari sosok Thomas Shelby sebagai seorang pemimpin geng.
Seorang pemimpin yang hebat memang harus bisa membawa perubahan yang positif untuk orang-orang yang dipimpinnya.
Buku Book Of Leadership karya Agung Gunawan bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin belajar tentang kepemimpinan seperti halnya sosok Thomas Shelby.
Melalui buku ini, kamu diajak untuk melatih kemampuan kamu dalam memimpin.
https://www.gramedia.com/products/book-of-leadership?queryID=47e2e7e6a4a693c0b46d679d29fcc5cd
Buku ini akan membuktikan kalau setiap orang bisa menjadi seorang pemimpin yang baik.
Buku ini juga dilengkapi dengan cara yang bisa kamu praktekkan untuk bisa melatih jiwa kepemimpinan kamu. Segera pesan dan beli buku ini melalui gramedia.com.
Penulis: Nurul Ismi Humairoh