Setiap tahun majalah Forbes mengeluarkan daftar 100 The Most Powerful Woman.
Di edisi tahun 2021, dua wanita hebat Indonesia berhasil masuk dalam daftar bergengsi ini.
Majalah yang berbasis di Amerika Serikat ini setiap tahun menerbitkan 100 wanita paling kuat di dunia.
Mereka memilih para wanita dari segala bidang yang dinilai membawa perubahan signifikan untuk negaranya dan bahkan untuk dunia.
MacKenzie Scott, mantan istri dari Jeff Bezos, berhasil menduduki peringkat tertinggi, menyusul di belakangnya Wakil Presiden Amerika Serikat, yaitu Kamala Harris.
Dua wanita hebat dari indonesia yang masuk ke dalam list Forbes 100 The Most Powerful Woman 2021 adalah Nicke Widyawati yang berada di peringkat ke- 27 dan Sri Mulyani Indrawati di peringkat ke-66.
Ratu Elizabeth juga masih berada di dalam list ini, dan pada tahun 2021 lalu menduduki tempat ke-70
Dalam artikel ini, kamu akan mengetahui lebih jauh tentang kedua sosok wanita hebat kebanggan Indonesia.
Wanita Hebat Indonesia yang Masuk Daftar The Most Powerful Woman 2021 Forbes
1. Nicke Widyawati
Seperti yang ditulis oleh Forbes International, Nicke Widyawati mewakili wanita hebat di bidang bisnis.
Beliau adalah CEO dan sekaligus presiden direktur perusahaan BUMN minyak dan gas Pertamina sejak tahun 2018.
Wanita kelahiran Tasikmalaya pada 25 Desember 1967 (54 tahun) ini, merupakan lulusan ITB jurusan Teknik Industri tahun 1991.
Ia pun meneruskan pendidikannya pada jurusan Hukum di Universitas Padjadjaran dan lulus pada tahun 2009.
Sebelum ditempatkan sebagai presiden direktur Pertamina, pada tahun 2017 beliau menduduki jabatan Direktur Sumber Daya Manusia dan sekaligus sebagai Direktur Logistik, Rantai Pasokan dan Infrastruktur.
Tidak lama berada di posisi tersebut, kemudian beliau menggantikan Elia Massa Manik yang diberhentikan karena kebijakannya yang dinilai merugikan sektor gas dan minyak di dalam negeri.
2. Sri Mulyani Indrawati
Sri Mulyani bersama Kamala Harris, Ursula von der Leyen, Tsai Ing Wen, dan nama-nama besar lainnya, merupakan tokoh wanita hebat di bidang politik menurut Forbes International.
Sri Mulyani telah menjadi Menteri Keuangan Indonesia untuk kedua kalinya.
Sebelumnya, beliau pernah menjabat posisi yang sama untuk periode pemerintahan dari 2005 sampai 2010.
Setelah masa jabatannya berakhir di tahun 2010, beliau sempat menduduki jabatan COO World Bank.
Sri Mulyani Indrawati yang lahir di Bandar Lampung, 26 Agustus 1962 (59 tahun), menempuh pendidikan sarjana bidang ekonomi di Universitas Indonesia.
Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium
Kemudian beliau melanjutkan pendidikan S2 dan S3 di Universitas Illinois Amerika Serikat.
Lama berkarir di Amerika Serikat, beliau kemudian kembali ke Indonesia pada tahun 2005 untuk menduduki jabatan sebagai Menteri Keuangan dan berhasil membawa banyak perubahan positif, di antaranya membantu Indonesia dalam masa transisi negara dari otokrasi ke demokrasi.
Kamu juga Bisa Menjadi Wanita Hebat
Jika kita melihat kedua profil wanita hebat di atas, selain latar belakang pendidikan mereka, pernahkah kamu bertanya apa kira-kira kualitas yang membuat seorang wanita kuat?
Apa yang mereka lakukan setiap hari sehingga memungkinkan mereka menjadi wanita yang hebat?
Tidak dapat diragukan, bahwa kebiasaan yang mereka adopsi setiap hari yang membantunya mencapai kesuksesan dalam hidup adalah terus belajar.
Mereka tidak pernah berhenti belajar, tidak peduli seberapa sukses mereka, selalu ada sesuatu yang menarik untuk mereka pelajari.
Kamu bisa mengambil satu langkah lebih jauh setiap hari dengan membaca buku, atau mengikuti kursus tentang bidang yang kamu minati atau apa yang menjadi fokus kamu.
Jika memang fokus kamu adalah belajar dari tokoh wanita kuat, ada banyak buku tentang perempuan yang bisa kamu dapatkan di Gramedia.com.
Salah satunya adalah buku The Confidence Code for Girls yang mendorong wanita untuk menjadi lebih berani dan percaya diri di dunia yang didominasi oleh pria.
Di dalam buku yang ditulis oleh Katty Kay ini, ia menjelaskan bahwa kepercayaan diri seperti juga kemampuan lainnya, adalah hal yang bisa dipelajari.
Kepercayaan diri sangatlah penting, karena perasaan rendah diri mendorong kita untuk bersikap pasif dan tidak bertindak apa-apa.
Para peneliti telah menemukan bahwa pengalaman pribadi dapat merubah gen yang kita miliki, sehingga membuat kita bertindak secara berbeda.
Pola pengasuhan menjadi faktor yang utama.
Di dalam penelitian pada monyet, diketahui bahwa monyet dengan gen kepercayaan diri yang rendah namun dibesarkan oleh ibu yang baik, akan tumbuh lebih percaya diri daripada monyet yang memiliki kepercayaan diri tinggi.
Jika kamu sekarang sudah dewasa dan memiliki kepercayaan diri yang rendah, kamu masih bisa meraih kepercayaan diri.
Apa rahasianya?
Kamu bisa menemukan jawabannya dalam buku The Confidence Code for Girls yang bisa kamu beli di Gramedia.com.
Selain itu, ada gratis voucher diskon yang bisa kamu gunakan tanpa minimal pembelian. Yuk, beli buku di atas dengan lebih hemat! Langsung klik di sini untuk ambil vouchernya.