Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

32 Tahun Berkarya, Beginilah Sejarah Penerbit Grasindo di Indonesia

Kompas.com - 17/05/2023, 09:24 WIB
Sumber Gambar: Dok. Gramedia Widiasarana Indonesia
Rujukan artikel ini:
5 Cm
Pengarang: Donny Dhirgantoro
Penulis Herna Selvia
|
Editor Ratih Widiastuty

Sejarah Grasindo

Gramedia Widiasarana Indonesia (Grasindo) merupakan penerbitan di bawah naungan Kompas Gramedia yang berfokus pada penerbitan buku fiksi, nonfiksi, dan buku asesmen.

Selaras dengan slogan Kompas Gramedia, Enlightening People, Grasindo secara khusus didirikan pada tahun 1990 untuk turut berpartisipasi dalam bidang pendidikan.

Grasindo mengawali kiprahnya dengan fokus menerbitkan buku pelajaran berbasis kurikulum dan referensi pendidikan untuk jenjang pendidikan usia dini sampai pendidikan tinggi.

Dengan meluasnya kebutuhan akan materi-materi pendukung pelajaran, Grasindo mulai menerbitkan buku-buku di luar buku pelajaran, seperti buku cerita rakyat, buku aktivitas anak, buku latihan soal, dan buku panduan orang tua untuk mendidik anak.

Grasindo juga terus mengembangkan sayapnya dengan menerbitkan buku fiksi, nonfiksi, referensi pendidikan, dan buku-buku religi, baik dari penulis lokal dan internasional.

Inovasi Grasindo di Era Digital

Pada tahun 2014, saat digitalisasi mulai merambah dunia pendidikan, Grasindo aktif berinovasi dengan memproduksi “Gramedia Book”, e-sabak yang berisi konten digital interaktif untuk memperlengkapi kegiatan belajar mengajar di kelas.

Baca buku sepuasnya di Gramedia Digital Premium

Berkolaborasi dengan perusahaan Microsoft dan Intel, keberadaan “Gramedia Book” disambut baik oleh dunia pendidikan.

Tidak berhenti sampai di situ, pada tahun 2018, Grasindo juga mengembangkan bisnisnya dengan mengembangkan aplikasi Leson.id yang memuat konten-konten pengayaan pelajaran untuk membantu para siswa menghadapi berbagai jenis ujian skala nasional dan internasional.

Selain buku-buku penunjang pelajaran, Grasindo secara aktif turut berpartisipasi dalam Gerakan Literasi dengan menerbitkan buku-buku fiksi dan nonfiksi.

Novel 5cm, karya Donny Dhirgantara, adalah salah satu buku fiksi terbaik Grasindo yang berhasil mencetak rekor Mega Best Seller di toko buku Gramedia selama 2 tahun berturut-turut.

Tidak hanya mendulang kesuksesan di toko buku, novel 5cm juga diadaptasi dalam bentuk film dan meraih 2.392.210 penonton pada tahun 2012.

Saat ini Grasindo terus berkarya dalam semangat literasi bersama beberapa penulis fiksi ternama seperti Maman Suherman, J.S Khairen, Ziggy Zesyazeovannizabriesky, Boy Chandra, dan Azhar Nurunala.

Rekomendasi Buku Terkait

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com